PSBS Biak Jadi Tantangan bagi Persib Pertahankan Posisi Puncak, Bojan Hodak Bicara Kesiapan
Pelatih Persib Bandung, Bojan Hodak. (persib.co.id)
MerahPutih.com - PSBS Biak akan menjadi tantangan bagi Persib Bandung di awal putaran kedua dalam upaya mempertahankan posisi puncak klasemen Super League 2025. Badai Pasifik akan dihadapi di pekan 18 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (25/1).
Persib harus menang, terlebih jika para pesaing seperti Borneo FC dan Persija Jakarta memetik tiga poin masing-masing melawan Persis Solo dan Madura United pada Jumat (23/1). Jika tidak, Persib bisa tergesar di pekan 18 atau selanjutnya.
Persib saat ini memiliki 38 poin, unggul satu poin dari Borneo FC. Sementara Persija dan Malut United mengintip dari posisi 3 dan 4, masing-masing dengan 35 dan 34 poin.
Pelatih Persib, Bojan Hodak bicara soal kesiapan tim menghadapi laga melawan peringkat 15 itu.
Baca juga:
Tidak Ingin Persib Tergeser Borneo FC atau Persija, Berguinho Siap Kerja Keras
Maung Bandung sudah mempersiapkan diri setelah rampungnya putaran pertama pada 12 Januari lalu. Pemain digeber latihan fisik, sebelum diberi bekal taktik.
Hodak mengatakan, timnya terlihat sangat siap menghadapi PSBS dengan target melanjutkan tren kemenangan untuk mempertahankan posisi teratas klasemen sementara.
"Kami telah menggembleng latihan fisik untuk pemain selama empat hari dan memberikan dua hari libur untuk kembali menyegarkan kondisi. Sekarang, kami memulai lagi, punya empat hari untuk masuk ke latihan taktik, dan kami siap menghadapi PSBS Biak," ujar Hodak usai sesi latihan di Lapangan Pendamping Stadion GBLA, Rabu, 21 Januari 2026.
Pelatih asal Kroasia ini pun mengaku sangat senang karena beberapa pemain di timnya yang sempat cedera kini sudah mulai fit dan bergabung latihan.
"Semua pemain sudah kembali bergabung kecuali Saddil (Ramdani) dan Ramon (Tanque). Kita lihat nanti kondisinya dalam satu atau dua hari ke depan. Sisanya, semua dalam kondisi yang sangat baik," pungkasnya. (*)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
PSBS Biak Jadi Tantangan bagi Persib Pertahankan Posisi Puncak, Bojan Hodak Bicara Kesiapan
Riquelme Sousa Sudah Siap Diandalkan Madura United untuk Jebol Persija Jakarta
Tidak Ingin Persib Tergeser Borneo FC atau Persija, Berguinho Siap Kerja Keras
Fajar Fathurrahman Temukan Perbedaan di Persija Jakarta
Persija Tanpa 5 Pemain Penting Vs Madura United Termasuk Hanif yang Naik Meja Operasi, Mauricio Souza Tetap Tenang
Dalam Suasana Berduka, Arema FC Umumkan Gustavo Franca yang Sebelumnya Dilepas Persija
Intip Peluang Masuk 4 Besar, Persita Ingin Konsisten di Putaran Kedua Super League 2025/2026
Ramaikan Persaingan Papan Atas Super League, Malut United Tambah Kekuatan dengan Gelandang Serang Asal Brasil Lucas Cardoso
Sepak Bola Indonesia Dirundung Duka, Legenda Sekaligus Asisten Pelatih Arema FC Meninggal Dunia di Momen 100 Tahun Stadion Gajayana