John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi

Bek kiri andalan Macan Kemayoran, Dony Tri Pamungkas (Persija)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) dipastikan bakal memanas pada Jumat (23/1) malam saat pekan ke-18 Super League 2025/2026 antara Persija menjamu Madura United.

Pelatih anyar Timnas Indonesia, John Herdman, kabarnya akan turun gunung memantau langsung di SUGBK. Kehadiran sosok yang membawa Kanada ke Piala Dunia 2022 ini menjadi sinyal kuat bagi para pemain lokal untuk unjuk gigi demi menembus skuad Garuda.

Baca juga:

Buriram United Resmi Lepas Shayne Pattynama, Menuju Persija Jakarta?

Kabar kedatangan Herdman rupanya menjadi kejutan bagi internal tim Persija. Bek kiri andalan Macan Kemayoran, Dony Tri Pamungkas, mengaku baru mengetahui rencana tersebut.

Meski mendadak, ia memastikan kehadiran sang pelatih akan menyulut semangat tempur rekan-rekannya di lapangan.

"Jujur, saya baru tahu kalau dia (John Herdman) bakal nonton. Yang pasti, itu akan menjadi motivasi bagi semua pemain," tegas Dony Tri Pamungkas saat memberikan keterangan.

Baca juga:

Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija

Dony tidak hanya fokus pada pertandingan, tetapi juga menaruh harapan besar pada kepemimpinan Herdman di kursi kepelatihan Timnas Indonesia.

Dony juga tak segam memuji rekam jejak pelatih asal Inggris tersebut yang dianggap memiliki kapasitas mumpuni untuk mengangkat derajat sepak bola tanah air.

"Coach John Herdman mungkin pelatih yang cukup bagus. Jadi, sukses untuk dia melatih di Timnas Indonesia dan bisa lebih baik lagi ke depannya," pungkas Dony.

#Dony Tri Pamungkas #Persija #Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) #Super League #Super League 2025/26 #John Herdman
Bagikan

Berita Terkait

Olahraga
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi
Bek kiri andalan Macan Kemayoran, Dony Tri Pamungkas, mengaku baru mengetahui rencana tersebut
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
John Herdman Hadir di SUGBK Saat Persija Jamu Madura United, Dony Tri Pamungkas Mengaku Jadi Termotivasi
Olahraga
Buriram United Resmi Lepas Shayne Pattynama, Menuju Persija Jakarta?
Jika transfer ini terwujud, Shayne akan mengikuti tren bintang Timnas lainnya seperti Jordi Amat dan Thom Haye
Angga Yudha Pratama - Jumat, 23 Januari 2026
Buriram United Resmi Lepas Shayne Pattynama, Menuju Persija Jakarta?
Indonesia
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Hetifah meminta PSSI berhenti menjadikan pergantian pelatih sebagai "obat darurat" setiap kali target gagal tercapai
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
John Herdman Belum Mulai Bekerja, DPR Sudah Mulai Kirim Ultimatum
Olahraga
Umuh Muchtar Pastikan Federico Barba Bertahan di Persib, Satu Pemain Asing Akan Bergabung
Persib hanya akan mendatangkan satu pemain asing setelah Federico Barba dipastikan bertahan.
Frengky Aruan - Kamis, 22 Januari 2026
Umuh Muchtar Pastikan Federico Barba Bertahan di Persib, Satu Pemain Asing Akan Bergabung
Olahraga
Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija
Terlebih dengan pengalaman yang dimiliki Paulo Ricardo sebelum gabung Persija.
Frengky Aruan - Kamis, 22 Januari 2026
Paulo Ricardo Akan Beri Dimensi Baru di Lini Belakang Persija
Olahraga
PSSI Umumkan Apparel Resmi Besok, Jersey Anyar Timnas Debut di FIFA Series 2026
Jersey baru Timnas ini diprediksi bakal debut perdana saat laga agenda FIFA Series 2026 pada Maret mendatang bertepatan dengan habisnya kontrak Erspo.
Wisnu Cipto - Kamis, 22 Januari 2026
PSSI Umumkan Apparel Resmi Besok, Jersey Anyar Timnas Debut di FIFA Series 2026
Olahraga
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Eliano Reijnders percaya hasil baik akan diraih Persib akhir pekan nanti
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Persib Tidak Boleh Terlena, Masih Ada 17 Laga Lagi yang Menentukan di Putaran Kedua Menurut Eliano Reijnders
Olahraga
PSBS Biak Jadi Tantangan bagi Persib Pertahankan Posisi Puncak, Bojan Hodak Bicara Kesiapan
PSBS Biak akan dihadapi Persib di pekan 18 yang akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Minggu (25/1).
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
PSBS Biak Jadi Tantangan bagi Persib Pertahankan Posisi Puncak, Bojan Hodak Bicara Kesiapan
Olahraga
Riquelme Sousa Sudah Siap Diandalkan Madura United untuk Jebol Persija Jakarta
Madura United terdekat akan melakoni laga tandang melawan Persija Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (23/1).
Frengky Aruan - Rabu, 21 Januari 2026
Riquelme Sousa Sudah Siap Diandalkan Madura United untuk Jebol Persija Jakarta
Olahraga
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Persis Solo dikenakan denda Rp 250 juta usai suporter menyalakan flare. Hal itu terjadi saat Persis melawan Persita, Minggu (4/1) lalu.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Imbas Suporter Nyalakan Flare, Persis Solo Didenda Rp 250 Juta oleh Komdis PSSI
Bagikan