Selebritas

Demi Lovato Buka-Bukaan Daddy Issue di 'Child Star'

Dwi AstariniDwi Astarini - Kamis, 15 Agustus 2024
Demi Lovato Buka-Bukaan Daddy Issue di 'Child Star'

Instagram/ddlovato

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MERAHPUTIH.COM - ARTIS Demi Lovato bakal merilis film Child Star di Hulu pada 17 September. Film tersebut bercerita tentang pengalamannya bekerja di Hollywood sebagai anak di bawah umur. Film Child Star juga akan menampilkan Lovato mengobrol dengan sesama mantan selebritas muda termasuk Raven-Symone, Kenan Thompson, Christina Ricci, Drew Barrymore, Alyson Stoner, dan JoJo Siwa.

Dalam kesempatan wawancara bersama The Hollywood Reporter, Lovato sempat menyampaikan beberapa hal baru yang tidak diketahui publik selama ini di balik popularitasnya saat muda. Ia mengatakan bekerja saat masih anak-anak memperumit dinamika keluarganya. Ia merasa sulit untuk didisplinkan karena merasa sebagai orang yang mapan.

"Memiliki anak sebagai pencari nafkah hampir secara inheren mengubah dinamika keluarga, dan kemudian menjadi seperti, 'bagaimana kamu mendisiplinkan pencari nafkah tersebut?'," katanya.

Lovato sempat berulah ke ibunya, Dianna De La Garza, dan ayah tirinya, Eddie De La Garza. Eddie membesarkan Demi setelah kematian ayahnya, Patrick, pada 2013. "Dia akan berusaha menenangkan saya," kenangnya.

Baca juga:

Demi Lovato Tak Ingin Punya Anak Berkarier di Dunia Hiburan Sebelum Berusia 18 Tahun



Meski begitu, ia mengakui dirinya ialah bintang cilik nan egois. "Saya pikir saya berada di puncak dunia. Saya akan berkata, 'tetapi saya yang membayar tagihan, apa yang akan kamu katakan?'," imbuhnya.

Ia pun merefleksikan diri, bahwa ambisi untuk menjadi terkenal karena ingin mendapatkan perhatian dari ayahnya yang sudah tidak ada lagi. "Saya rasa sebagian dari diri saya selalu berpikir bahwa 'jika berhasil di industri ini, saya akan mendapatkan cinta dari ayah kandung saya yang tidak saya miliki'," katanya.

Lovato beranggapan bahwa menjadi sukses dapat menarik perhatian ayahnya dan membuatnya bangga kepada dirinya. "Saya pikir saya selalu mengejar kesuksesan karena saya tahu itu akan membuat saya kembali berada dalam pandanganny. Itu akan membuatnya bangga kepada saya," katanya.

Namun, kini, kata Lovato, ia tidak lagi membutuhkannya validasi untuk mengatasi masalah dengan perhatian ayah itu. "Namun, kini setelah saya mengatasi masalah-masalah ayah tersebut, saya tidak lagi membutuhkan industri ini sebanyak dulu. Saya bangga pada diri saya sendiri karena bisa sampai di sini," ujarnya.(tka)

Baca juga:

Cerita Demi Lovato Jalani 5 Kali Perawatan Kesehatan Mental

#Selebritas #Demi Lovato #Film
Bagikan
Ditulis Oleh

Tika Ayu

Berita Terkait

ShowBiz
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
Trailer perdana film biopik Michael raih 116 juta penayangan dalam 24 jam. Jaafar Jackson perankan sang paman, Michael Jackson.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 54 menit lalu
Jaafar Jackson Hidupkan Sosok Sang Paman di Trailer Film Biopik ‘Michael’
ShowBiz
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
Warner Bros resmi menggarap sekuel 'A Minecraft Movie 2' yang akan tayang 23 Juli 2027. Jared Hess kembali jadi sutradara, Legendary sebagai produser, dan Jason Momoa siap tampil lagi.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Film Box Office 'A Minecraft Movie' Dapat Sekuel, Siap Guncang Bioskop 2027
ShowBiz
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
Falcon Pictures resmi umumkan produksi film biografi tentang Chairil Anwar. Tayang 2026 di seluruh bioskop Indonesia, warganet ramai menebak siapa pemeran utamanya.
Ananda Dimas Prasetya - Senin, 10 November 2025
Sosok Chairil Anwar Diangkat ke Layar Lebar lewat Film Biografi, Siap Tayang 2026
ShowBiz
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
Sebelum sekuel berdurasi penuh dirilis, film pendek mungkin akan tayang lebih dulu.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Resmi nih, ‘KPop Demon Hunters’ akan Dibuatkan Sekuel, Disebut Rilis 2029
ShowBiz
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
Film drama komedi ini mempertemukan sutradara dan penulis naskah ternama Ernest Prakasa dengan aktor Vino G Bastian.
Dwi Astarini - Jumat, 07 November 2025
Perdana, Ernest Prakasa dan Vino G Bastian ‘Lupa Daratan’ di Netflix, Tayang 11 Desember?
ShowBiz
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Jennifer Lopez tampil memukau di film musikal Kiss of the Spider Woman yang tayang 7 November 2025, bersama Diego Luna dan Tonatiuh.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Jennifer Lopez Bersinar di Film Kiss of the Spider Woman, Tayang November 2025
Lifestyle
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
Simak deretan film zombie terbaru rilis November–Desember 2025. Dari Abadi Nan Jaya hingga Return of The Living Dead, siap bikin akhir tahun tegang!
ImanK - Rabu, 05 November 2025
Daftar Film Zombie November - Desember 2025: Dari Indonesia, Asia, hingga Eropa
ShowBiz
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
Shakira kembali jadi Gazelle di Zootopia 2 dan rilis lagu 'Zoo' bersama Ed Sheeran dan Blake Slatkin. Film tayang 26 November 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Shakira Hadirkan Single 'Zoo' untuk Soundtrack Film 'Zootopia 2', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
Tiga film horor psikologis di Disney+ siap mengguncang emosi. Simak sinopsis Hold Your Breath, Control Freak, dan The Hand That Rocks the Cradle.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
Dari 'Hold Your Breath' hingga 'Control Freak', 3 Film Horor Psikologis Siap Tayang di Disney+ November 2025
ShowBiz
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' milik Nadin Amizah resmi jadi soundtrack film Pangku, debut penyutradaraan Reza Rahadian yang tayang 6 November.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Lagu 'Rayuan Perempuan Gila' Nadin Amizah Jadi Soundtrack 'Pangku', Film Debut Reza Rahadian
Bagikan