Budi Gunawan Jadi Calon Kapolri, Jokowi Dikelilingi Bandit


Komjen Budi Gunawan (Foto: Antarafoto)
Merahputih Nasional - Pengamat Politik, Boni Hargens menyebut penetapan Komjen Budi Gunawan sebagai tersangka bukan kecolongan Presiden Jokowi. Menurut Boni, Budi Gunawan adalah figur yang didorong oleh sejumlah bandit yang ada di sekitar Jokowi.
"Mereka ingin menjebak Jokowi, maka mereka harus segera disingkirkan," kata Boni dalam siaran persnya kepada Merahputih.com, Selasa (13/1).
Menurut Boni, penetapan Budi Gunawan menjadi tersangka oleh KPK adalah blessing in disguise, berkah terselubung. Dengan begitu, kata dia, publik bisa melihat dengan jelas bahwa ada bandit-bandit di sekitar Jokowi yang ingin menyesatkan Jokowi.
Pelajaran ini mahal. Jokowi harus berani mengatakan "tidak" pada orang-orang kuat di sekitarnya yang memberikan masukan yang keliru.
"Lepas dari itu, kita juga perlu memberikan apresiasi yang setinggi-tinggiya kepada PPATK dan KPK yang telah dengan komitmen nyata memberikan dukungan pada cita-cita revolusi mental pemerintahan Jokowi. Dua lembaga ini telah mewakili kehendak publik dalam menjamin pemerintahan bersih dan demokratis," pungkasnya.
Boni berharap ke depannya Jokowi tetap bergandengan tangan dengan lembaga-lembaga penegak hukum seperti KPK dan PPATK supaya bisa secara sama-sama memerangi segala bentuk banditisme dalam politik dan dalam sektor lain seperti ekonomi dan hukum. (hur)
Bagikan
Berita Terkait
Rekening Dormant Rp 204 Miliar Dibobol Sindikat, DPR Tegaskan Peringatan Bagi Perbankan

Ditunjuk Jadi Menko Polkam Ad Interim, Menhan Sjafrie Akui Belum Komunikasi dengan Budi Gunawan

Budi Gunawan Kena Reshuffle, Prabowo Tunjuk Menhan Sjafrie Jadi Menkopolkam Ad Interim

Ad Interim Adalah Jabatan Sementara, Sjafrie Sjamsoeddin Ditunjuk Jadi Menko Polkam

Budi Gunawan Kena Reshuffle, Ketua DPP PDIP: Hak Prerogatif Presiden Harus Dihormati

Profil Budi Gunawan yang Tersingkir dari Kabinet Merah Putih, Siapa Penggantinya?

Sri Mulyani hingga Budi Gunawan Diisukan Kena Reshuffle, Prabowo Mulai Rombak Kabinet Merah Putih

Buka Lahan dengan Cara Membakar Kini Dilarang, Pemerintah: Gunakan Teknologi yang Modern

Saat Gerakan Kibarkan Bendera Cerita One Piece Disebut Bentuk Provokasi

Menko Polkam: Pengibaran Bendera One Piece Nodai Simbol Negara
