Bertambah, Kini 4 Ruas Jalan dan 8 RT di Jakarta Terendam Banjir
Sejumlah warga tengah melintasi banjir di Kebon Pala, Kelurahan Kampung Melayu, Kecamatan Jatinegara, Jakarta Timur, Senin (27/2/2023).(ANTARA/Syaiful Hakim)
MerahPutih.com - Hujan dengan intensitas sedang hingga lebat yang melanda wilayah DKI Jakarta dan sekitarnya pada Jumat (7/7), menyebabkan genangan di wilayah DKI Jakarta.
BPBD mencatat genangan yang sebelumnya terjadi di 2 ruas jalan tergenang menjadi 4, lalu 2 RT yang ssebelumnya terendam banjir menjadi 8 RT. Adapun data wilayah terdampak sebagai berikut:
Baca Juga:
Pj DKI 1 Optimistis Bendungan Ciawi Bisa Atasi Banjir Jakarta
Jakarta Selatan terdapat 8 RT yang terdiri dari:
Kelurahan Pela Mampang
- Jumlah: 2 RT
- Ketinggian: 70 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Kebayoran Lama Utara
- Jumlah: 4 RT
- Ketinggian: 50 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Kramat Pela
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 30 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Kelurahan Pancoran
- Jumlah: 1 RT
- Ketinggian: 80 cm
- Penyebab: Curah hujan tinggi
Jalan Tergenang terdapat 4 ruas jalan:
1. Jl. Kemang Raya, Kel. Bangka, Kec. Mampang Prapatan (Depan Kemchiks), Jakarta Selatan
Ketinggian: 20 cm
2. Jl. Raya Lenteng Agung, Kel. Tanjung Barat. Kec. Jagakarsa, Jakarta Selatan
Ketinggian: 20 cm
3. Jl. Ciledug Raya, Kel.Cipulir, Kec.Kebayoran Lama, Jakarta Selatan
Ketinggian: 15 cm
4. Jl. M. Saidi, Kel.Petukangan, Kec.Pesanggrahan, Jakarta Selatan
Ketinggian: 20 cm
Baca Juga:
Sedangkan wilayah yang sudah surut adalah sebagai berikut:
1. Kelurahan Jati padang: 1 RT
Jalan Tergenang yang sudah surut adalah sebagai berikut:
1. Jl. Antasari (depan Psr. Cipete Selatan), Kel. Cilandak Barat, Kec.Cilandak, Jakarta Selatan (surut pukul 15:30 WIB)
2. Jl. Ampera Raya 128-105, Kel. Cilandak Timur, Kec. Ps. Minggu, Jakarta Selatan (surut pukul 16:28 WIB.
BPBD DKI Jakarta mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah dan mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.
BPBD DKI mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi genangan. (Asp)
Baca Juga:
Jokowi Resmikan Bendungan Ciawi dan Sukamahi Buat Kendalikan Banjir Jakarta
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Banjir Pekalongan Surut, Jalur KA Pantura Dibuka Lagi Kecepatan Maksimal 10 Km/jam
Tanggul Kalimalang Jebol, Jasa Tirta II Matikan 3 Pompa Air Bendung Curug
PT KAI Alihkan Rute Kereta Api ke Jalur Selatan Buntut Banjir di Pekalongan, Lokomotif Khusus BB 304 Dikerahkan
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
Pasar Tumpah Bikin Kios Resmi Sepi, Pengamat Minta Gubernur Pramono Bereskan
1.790 Pasukan Orange Disiagakan Angkut Sampah Bekas Banjir
Fraksi Golkar DPRD DKI Sebut Pembangunan JPO akan Geliatkan Usaha di Sarinah
Ribuan Rumah di 14 Desa Karawang Teredam Banjir, 27 Ribu Warga Terdampak
TNI Bersihkan 19 Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
Warga Bekasi Terutama di Wilayah Rawan Banjir Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan