PT KAI Alihkan Rute Kereta Api ke Jalur Selatan Buntut Banjir di Pekalongan, Lokomotif Khusus BB 304 Dikerahkan

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
PT KAI Alihkan Rute Kereta Api ke Jalur Selatan Buntut Banjir di Pekalongan, Lokomotif Khusus BB 304 Dikerahkan

Kondisi jalur rel antara Stasiun Pekalongan dan Sragi di Kabupaten Pekalongan yang tergenang air, Sabtu (17/1/2026). (ANTARA/HO-KAI Daop Semarang)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Hujan deras yang mengguyur wilayah Jawa Tengah sejak Sabtu (17/1) dini hari mengakibatkan jalur rel di Stasiun Pekalongan dan Stasiun Sragi, Kabupaten Pekalongan, terendam banjir.

Kondisi ini memaksa PT Kereta Api Indonesia (KAI) memberlakukan pola operasi memutar demi menjamin keselamatan perjalanan.

Baca juga:

Hari Pertama Libur Panjang Isra Mikraj, Tingkat Okupansi Kereta Api Tembus 112,5%

Jalur Pantura Terputus, Kereta 'Muter' Lewat Solo

Manajer Humas PT KAI Daop 4 Semarang, Luqman Arif, mengonfirmasi bahwa genangan air telah mencapai ketinggian 10 sentimeter di atas kepala rel.

Akibatnya, sejumlah rangkaian kereta api (KA) yang seharusnya melintasi jalur Pantura terpaksa dialihkan melalui rute selatan.

"Kami mengalihkan perjalanan KA dari arah barat melalui rute Tegal - Prupuk - Kroya - Solobalapan - Gundih - Gambringan, hingga masuk kembali ke Semarang Tawang," ujar Luqman di Semarang, Sabtu (17/1).

Beberapa kereta api kelas unggulan yang terdampak dan harus memutar rute antara lain KA Argo Anjasmoro, KA Harina, dan KA Kamandaka.

Baca juga:

Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah

Pembatalan Perjalanan dan Lokomotif Khusus

Tak hanya pengalihan rute, bencana alam ini juga berdampak pada pembatalan jadwal keberangkatan. PT KAI terpaksa membatalkan perjalanan KA Kaligung dan KA Merbabu dari Stasiun Semarang karena kondisi jalur yang tidak memungkinkan untuk dilintasi secara normal.

Sebagai langkah darurat untuk menjaga kelancaran arus logistik dan penumpang, PT KAI menyiagakan lokomotif khusus jenis BB 304. Lokomotif ini dirancang memiliki ketahanan lebih tinggi terhadap genangan air dibandingkan jenis lainnya.

"Kami siapkan lokomotif BB 304 untuk menarik rangkaian KA dari arah timur menuju barat saat melintasi titik rel yang tergenang," tambah Luqman.

#PT KAI #Kereta Api #Banjir
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
PT KAI Alihkan Rute Kereta Api ke Jalur Selatan Buntut Banjir di Pekalongan, Lokomotif Khusus BB 304 Dikerahkan
Genangan air telah mencapai ketinggian 10 sentimeter di atas kepala rel
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
PT KAI Alihkan Rute Kereta Api ke Jalur Selatan Buntut Banjir di Pekalongan, Lokomotif Khusus BB 304 Dikerahkan
Indonesia
Hari Pertama Libur Panjang Isra Mikraj, Tingkat Okupansi Kereta Api Tembus 112,5%
Sebanyak 184.063 pelanggan berhasil dilayani dengan tingkat okupansi mencapai 112,55 persen dari total 163.544 tempat duduk yang disediakan.
Wisnu Cipto - Jumat, 16 Januari 2026
Hari Pertama Libur Panjang Isra Mikraj, Tingkat Okupansi Kereta Api Tembus 112,5%
Indonesia
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
PT Kereta Api Indonesia (KAI) menyebut terjadi gangguan perjalanan kereta api yang terjadi di jalur Pantura Jawa Tengah, khususnya pada petak jalan antara Stasiun Kaliwungu dan Stasiun Kalibodri, Kabupaten Kendal.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Sejumlah Perjalanan Kereta Api ‘Ngaret’ sampai 2,5 Jam Pasca Rel Terendam Banjir di Pantura Jawa Tengah
Indonesia
PT KAI Lakukan 52 Penertiban Bangunan Liar Dekat Jalur Kereta
Sepanjang 2025, KAI melaksanakan 2.016 kegiatan sosialisasi keselamatan di sekitar jalur kereta api,
Alwan Ridha Ramdani - Jumat, 16 Januari 2026
PT KAI Lakukan 52 Penertiban Bangunan Liar Dekat Jalur Kereta
Indonesia
1.790 Pasukan Orange Disiagakan Angkut Sampah Bekas Banjir
Memastikan sampah tidak menumpuk, saluran air tetap berfungsi optimal, dan lingkungan warga terdampak banjir dapat segera dibersihkan.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
1.790 Pasukan Orange Disiagakan Angkut Sampah Bekas Banjir
Indonesia
Long Weekend Isra Mikraj, KRL Yogyakarta-Palur Tambah 4 Perjalanan
Diprediksi, sebanyak 32-34 ribu orang akan menggunakan Commuter Line Yogyakarta pada libur panjang Isra Mikraj.
Dwi Astarini - Kamis, 15 Januari 2026
Long Weekend Isra Mikraj, KRL Yogyakarta-Palur Tambah 4 Perjalanan
Indonesia
Ribuan Rumah di 14 Desa Karawang Teredam Banjir, 27 Ribu Warga Terdampak
Sesuai data BPBD Karawang, hingga kini banjir telah melanda 14 desa yang tersebar di tujuh kecamatan sekitar Karawang. Sebanyak 27.925 jiwa atau sebanyak 12.903 keluarga terdampak bencana banjir tersebut.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Ribuan Rumah di 14 Desa Karawang Teredam Banjir, 27 Ribu Warga Terdampak
Indonesia
TNI Bersihkan 19 Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
TNI pun menjadi ujung tombak dalam operasi pembersihan sekolah-sekolah dari lumpur di wilayah bencana Aceh Tamiang.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
TNI Bersihkan 19 Sekolah Terdampak Banjir di Aceh Tamiang
Indonesia
Penumpang Kereta Meningkat saat Libur Isra Mikraj, Ini 10 Stasiun Tersibuk
PT KAI mencatat lonjakan penumpang kereta api selama libur panjang Isra Mikraj 15–18 Januari 2026. Hingga kini, penjualan tiket telah mencapai 70 persen kapasitas.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
Penumpang Kereta Meningkat saat Libur Isra Mikraj, Ini 10 Stasiun Tersibuk
Berita
Warga Bekasi Terutama di Wilayah Rawan Banjir Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan
Informasi BMKG, intensitas hujan tertinggi terjadi sejak akhir Desember hingga Januari.
Frengky Aruan - Kamis, 15 Januari 2026
Warga Bekasi Terutama di Wilayah Rawan Banjir Diimbau Tingkatkan Kewaspadaan
Bagikan