BBM Pertamina Langka di Labuan Bajo karena Perbaikan Jalan Rusak
Antrean kendaraan tangki yang berisi BBM di jalan yang rusak akibat longsor. ANTARA/Tangkapan layar Video
MerahPutih.com - Kawasan Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nisa Tenggara Timur (NTT) belakangan ini mengalami kelangkan pasokan bahan bakar minyak (BBM) Pertamina.
"Perbaikan ruas jalan di Cireng, jalur Ruteng ke Lembur ke Labuan Bajo menjadi penyebab sejumlah kendaraan pemasok BBM tak bisa melintas ke Labuan Bajo, sehingga penyaluran BBM di daerah itu sedikit tersendat," kata Area Manager Comm, Rel & CSR Pertamina Patra Niaga Jawa Timur, Bali, Nusa Tenggara (Jatimbalinus) Ahad Rahedi saat dihubungi dari Kupang, Senin (8/7).
Menurut Ahad, hingga saat ini ada kurang lebih tiga hingga empat kendaraan tangki pemasok BBM ke Labuan Bajo yang terpaksa terhenti di lokasi perbaikan jalan tersebut.
Ahad menambahkan ruas jalan yang licin di lokasi perbaikan akibat hujan di lokasi itu juga menyebabkan kendaraan tersebut sulit melintas. Apalagi, lanjut dia, kendaraan truk selain BBM Pertamina juga banyak yang tidak bisa melintas sehingga menjadikan antrean semakin panjang.
Baca juga:
AirAsia Buka Penerbangan dari Malaysia dan Singapura Langsung ke Labuan Bajo
"Benar, jadi unsafe condition sehingga sulit melintas," tutur pejabat di anak usaha perusahaan pelat merah bidang pertambangan itu, dilansir dari Antara.
Oleh karenanya, kata Ahad, timnya sudah berkoordinasi dengan aparat kepolisian di Labuan Bajo untuk mengawal dan memprioritaskan kendaraan pemasok BBM ke Labuan Bajo, sehingga tidak terjadi kelangkaan BBM di kawasan pariwisata tersebut.
Lebih jauh, Ahad berharap mulai Senin (8/7) malam penyaluran BBM di Labuan Bajo perlahan-lahan akan normal kembali. "Tadi saya dapat info sudah ada pengawalan dari polisi dari lokasi perbaikan rusa jalan itu ke Labuan Bajo," tandasnya. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Syahbandar Larang Kapal Wisata Labuan Bajo Berlayar Malam Hari
Permintaan Spanyol Dikabulkan, Pencarian Korban Kapal Tenggelam Labuan Bajo Diperpanjang
Insiden Tenggelamnya Kapal Wisata di Labuan Bajo Buka 'Borok' Pengelolaan Pelayaran di Indonesia
DPR Desak Investigasi Detail Terkait Kecelakaan Kapal Wisata di Labuan Bajo
Kapal Wisata di Labuan Bajo Dilarang Berlayar Sampai Pergantian Tahun
Jenazah Perempuan Ditemukan Mengambang di Labuan Bajo, Diduga Putri Pelatih Valencia yang Hilang
4 WNA Spanyol Belum Ditemukan, Pencarian Korban KM Putri Sakinah di Labuan Bajo Diperluas
Dihantam Gelombang Tinggi, Kapal Wisata Tenggelam di Labuan Bajo
Tim SAR Cari 4 Warga Spanyol Dilaporkan Tenggelam di Perairan Pulau Padar Labuan Bajo
BMKG Beri Peringatan Dampak Pertumbuhan Awan Cumulonimbus di Labuan Bajo, Siap-siap Tunda Pelayaran