Arus Mudik Lebaran 2025, Kota Solo Bakal Dilintasi 8,3 Juta Kendaraan
Kepala Dinas Perhubungan Kota Surakarta, Taufiq Muhammad. (Foto: MerahPutih.com/Ismail)
MerahPutih.com - Dinas Perhubungan (Dishub) Solo memprediksi, ada sebanyak 8,3 juta kendaraan yang masuk Solo pada Lebaran 2025. Jumlah tersebut naik tiga hingga empat persen dibandingkan Lebaran 2024.
Kepala Dinas Perhubungan Kota Surakarta, Taufiq Muhammad mengatakan, berdasarkan data volume Dishub Solo, ada sebanyak 8,1 juta kendaraan yang melintas pada H-7 hingga H+7 Lebaran 2024. Tahun ini kenaikannya diprediksi hingga 3-4 persen dibanding tahun 2024.
“Sebanyak ada 8,3 juta kendaraan yang diprediksi melintas di Solo pada Lebaran 2025 ini,” kata dia.
Ia menyebutkan, meski ada peningkatan volume kendaraan yang diperkirakan melintas saat Lebaran nanti, Dishub memperkirakan kepadatan lalin akan lebih terkendali.
Baca juga:
Puncak Arus Mudik Diprediksi Terjadi 28-30 Maret 2025, Ada 4 Klaster yang Diperhatikan
Hal ini disebabkan pada tahun ini tidak lagi ada penutupan jalan karena proyek infrastruktur besar yang ada di Solo seperti tahun-tahun sebelumnya.
"Kepadatan paling tinggi itu di 2022 karena selain Joglo, Viaduk Gilingan juga ada penutupan. Lebaran kali ini proyek jalan yang sebelumnya dilakukan penutupan sudah rampung semua,” katanya.
Demi memaksimalkan pengelolaan lalu lintas selama Masa Angkutan Lebaran 2025, kata dia, Dishub Solo menyiapkan ratusan personilnya untuk dilibatkan bersama jajaran Satlantas Polresta Surakarta dan stakeholder lainnya.
Baca juga:
BPKN Tinjau Kesiapan Mudik Lebaran di Stasiun Gambir, Fasilitas dan Layanan Sudah Layak
Salah satunya dalam giat pengamanan dan pengawasan di lima posko yang didirikan seperti di Faroka (Kerten), Tugu Makuto (Karangasem), Jurug, Terminal Tirtonadi, hingga di Benteng Vastenburg.
"Untuk Posko Dinas Perhubungan tidak mendirikan secara mandiri tapi terlihat dalam posko bersama pihak kepolisian dan jajaran lainnya. Antisipasi kemacetan akan kami terjunkan personil dan pengaturan lain melalui CC Room dan intervensi APILL," tandasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Bagikan
Soffi Amira
Berita Terkait
Antisipasi Mudik 2026, Korlantas Polri Gencar Razia Angkutan Ilegal
Menag Minta Pengurus Masjid Berikan Layanan Bagi Para Pemudik Nataru dan Musafir
Pantau Mudik Nataru di Stasiun Gambir, AHY Ingatkan Keselamatan dan Kesiapan Operasional
Polri Prediksi Adanya Lonjakan Pergerakan Masyarakat saat Libur Nataru 2025/2026
Puncak Arus Mudik Nataru 2025/2026 Diprediksi 24 Desember, Ini Jadwal Arus Baliknya
Penjualan Tiket Kereta Nataru 2025/2026 Tembus 1,44 Juta, Rute Jakarta–Surabaya Paling Banyak Dipesan
Masyarakat Bisa Nikmati Mudik Gratis Nataru 2025/2026, Begini Cara Mendaftarnya
Mudik Gratis Nataru 2025/2026 dari Kemenhub Bakal Ada Kirim Motor Tanpa Biaya, Catat Lokasi Tujuannya
Dana Transfer Daerah Dipangkas Rp 218 Miliar, Pemkot Solo Lakukan Rasionalisasi APBD 2026
UEA Resmi Hibahkan RS Kardiologi Emirates-Indonesia Senilai Rp 417,3 Miliar ke Pemkot Solo