Teknologi

Aplikasi Threads Buatan Meta untuk Saingi Twitter Rilis Pekan Ini

Andrew FrancoisAndrew Francois - Selasa, 04 Juli 2023
Aplikasi Threads Buatan Meta untuk Saingi Twitter Rilis Pekan Ini

Threads kemungkinan rilis 6 Juli 2023. (Foto: App Store)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

HALAMAN prapesan Threads untuk pengguna iPhone telah tersedia di App Store pada hari Senin. Halaman tersebut juga mengonfirmasi bahwa aplikasi itu akan dirilis pada 6-7 Juli, tergantung pada negara tempat pengguna berada.

Selain itu, Meta juga telah meluncurkan halaman web baru dengan hitungan mundur menjelang tanggal rilis. Meta telah bekerja pada pengembangan Threads selama beberapa waktu dan informasi ini diketahui setelah adanya laporan tentang proyek 'Barcelona' pada Mei.

Dalam pengembangannya di bawah merek Instagram, Threads ditujukan sebagai pesaing langsung Twitter yang memungkinkan pengguna untuk berbagi teks, foto, dan video.

Baca juga:

Twitter Hapus Centang Biru di Akun Resmi K-Pop

Aplikasi Threads tidak akan tergabung dengan Instagram. (Foto: Apple Insider)

"Threads adalah tempat komunitas berkumpul untuk membahas segala hal mulai dari topik yang Anda minati hari ini hingga apa yang akan menjadi tren besok. Apapun yang Anda minati, Anda dapat mengikuti dan terhubung langsung dengan kreator favorit Anda dan orang lain yang memiliki minat yang sama atau membangun pengikut setia Anda sendiri untuk berbagi ide, opini, dan kreativitas dengan dunia," demikian deskripsi aplikasi tersebut.

Meski Threads didasarkan pada Instagram, aplikasi ini akan memiliki aplikasi tersendiri. Diharapkan pengguna dengan akun Instagram dapat bergabung dengan platform baru ini hanya dengan satu ketukan.

Namun, beberapa detail masih belum jelas. Antara lain, apakah pengguna dapat mengakses Threads melalui perambah web. Selain itu, perlu dicatat bahwa untuk saat ini, aplikasi ini tidak tersedia dalam versi untuk iPad.

Baca juga:

Twitter Perbarui Desain Ikon di Platformnya

Threads telah dikembangkan sejak berbulan-bulan lalu. (Foto: Threads)

Menurut laporan dari 9to5Mac, pihak yang mengetahui telah menginformasikan bahwa Meta awalnya berencana untuk meluncurkan Threads pada akhir Juli. Namun, karena banyak pengguna Twitter yang kecewa dengan platform tersebut, Meta telah memutuskan untuk mempercepat peluncuran jejaring sosial mikroblogging baru ini.

Keberhasilan Threads oleh Meta dalam menjegal Twitter bisa jadi topik teknologi yang menarik untuk dipantau selama beberapa bulan atau tahun ke depan. Pasalnya, Twitter yang terus melancarkan kebijakan kontroversial, bisa memberikan kesempatan bagi Threads untuk membayar pengguna Twitter.

Namun, aplikasi sampingan Meta juga tidak selalu berhasil. TechCrunch menyebutkan pada Selasa (4/7) bahwa dalam beberapa tahun terakhir, Meta telah menghentikan produk seperti aplikasi remaja anonim tbh, klon Nextdoor Neighborhoods, layanan kencan video Sparked, dan masih banyak lagi. (waf)

Baca juga:

Twitter Berikan Status Terverifikasi untuk Akun Disney Palsu

#Meta #Teknologi #Media Sosial
Bagikan
Ditulis Oleh

Andrew Francois

I write everything about cars, bikes, MotoGP, Formula 1, tech, games, and lifestyle.

Berita Terkait

Tekno
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition sudah muncul di NBTC Thailand. HP ini kemungkinan akan segera meluncur global.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Xiaomi 17 Ultra Leica Edition Siap Meluncur Global, Sudah Muncul di NBTC Thailand
Tekno
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
OPPO A6 5G resmi meluncur di India. HP terjangkau ini dibanderol seharga Rp 3 jutaan dan membawa chipset Dimensity 6300.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
OPPO A6 5G Debut di India, Dibanderol Rp 3 Jutaan dengan Baterai Jumbo
Tekno
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Samsung Galaxy A57 sudah lolos sertifikasi TENAA. Lalu, spesifikasi lengkapnya juga terungkap dalam daftar tersebut.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Samsung Galaxy A57 Sudah Lolos Sertifikasi TENAA, Berikut Spesifikasi Lengkapnya
Tekno
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold diprediksi meluncur September 2026. Namun, iPhone Fold kabarnya tak membawa Dynamic Island.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
iPhone 18 Pro hingga iPhone Fold Siap Meluncur September 2026, tak Bawa Dynamic Island?
Tekno
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan Galaxy S26 Plus kini bocor. HP tersebut akan menggunakan chipset terbaru dari Snapdragon.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Spesifikasi Samsung Galaxy S26 dan S26 Plus Bocor, Baterai dan Kamera Jadi Sorotan
Tekno
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Dari sisi desain, iPhone 18 Pro series membawa perubahan radikal. Apple berencana menyematkan sistem in-display Face ID,
Angga Yudha Pratama - Selasa, 20 Januari 2026
Harga iPhone 18 Pro Max Diprediksi Bakal Meroket Buntut Kelangkaan Komponen RAM
Tekno
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Xiaomi 18 dikabarkan membawa lensa telefoto periskop hingga fingerprint ultrasonik. HP itu juga menggunakan Snapdragon 8 Elite Gen 6.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Bocoran Xiaomi 18, Dikabarkan Bawa Kamera Periskop hingga Fingerprint Ultrasonik
Tekno
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
OPPO dan Vivo siap membawa kamera ganda 200MP tahun ini. Tahun ini akan menjadi era kamera 200MP.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Ultra dan Vivo X300 Ultra Dirumorkan Pakai Kamera Ganda 200MP
Tekno
OPPO Find X9 Pro Tembus 5 Besar DxOMark, Ungguli Honor Magic 8 Pro!
OPPO Find X9 Pro masuk lima besar DxOMark sebagai HP dengan kamera terbaik. HP ini unggul dari pesaingnya, yaitu Honor Magic 8 Pro.
Soffi Amira - Senin, 19 Januari 2026
OPPO Find X9 Pro Tembus 5 Besar DxOMark, Ungguli Honor Magic 8 Pro!
Tekno
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Mijia Smart Audio Glasses mencuri perhatian dengan konsep open-ear audio
Angga Yudha Pratama - Sabtu, 17 Januari 2026
Redmi Buds 8 Lite dan Mijia Smart Audio Glasses Bakal Hadir di Indonesia Bersamaan dengan Peluncuran Redmi Note 15 Series
Bagikan