K-Pop

Twitter Hapus Centang Biru di Akun Resmi K-Pop

Hendaru Tri HanggoroHendaru Tri Hanggoro - Sabtu, 22 April 2023
Twitter Hapus Centang Biru di Akun Resmi K-Pop

Twitter menghapus centang biru di beberapa akun resmi. (Foto: Pexels/Jorge Urosa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BANYAK akun resmi artis dan agensi K-Pop yang kehilangan centang biru di Twitter sejak Jum'at (21/4). Fenomena ini menyusul ketentuan baru dari Twitter era Elon Musk bahwa centang biru hanya diberikan kepada pengguna yang mau membayar.

Laman AllKpop mewartakan, beberapa akun yang kehilangan centang birunya antara lain Aespa, BLACKPINK, EXO, BTS_twt, JYP Entertainment, TREASURE, dan SMTOWN.

Awalnya akun centang biru hanya diberikan kepada akun-akun resmi yang telah terverifikasi. Baik untuk artis, perusahaan, maupun agensi. Namun, semua itu berubah sejak 21 April. Centang biru saat itu berguna untuk membedakan akun resmi dengan akun bodong atau palsu.

Pada akhir 2022, Twitter memperkenalkan dengan layanan langganan berbayar, yaitu Twitter Blue. Mereka menawarkan centang biru kepada siapa saja yang bersedia membayar biaya bulanan.

Baca juga:

Twitter Umumkan Kebocoran Sebagian Source Code

akun entak biru
Akun resmi BLACKPINK belum memulai langganan berbayar . (Foto: Tangkapan layar.)

Berdasarkan pengumuman resmi Twitter, biaya berlangganan Twitter Blue berkisar Rp 120 ribu per bulan atau Rp 1,25 juta per tahun.

Pengguna akun Twitter lama yang telah terverifikasi dan tidak berlangganan Twitter Blue melaporkan centang biru mereka telah hilang. Kondisi itu membuat mereka tidak dapat dibedakan dari akun normal atau bahkan akun palsu yang menyamar sebagai mereka.

Laman JoongAng Daily menyebut bahwa di dunia K-Pop ada lebih banyak akun resmi yang kehilangan simbol verifikasi daripada akun resmi yang memiliki centang biru.

Beberapa akun K-Pop memang terlihat mempertahankan centang biru atau emasnya dengan membayar langganan premium. Tarifnya sekira lebih dari USD 1000 per bulan atau setara dengan Rp 14.840.000 juta. Beberapa akun itu adalah BTS, Enhypen, Ador, Weverse, dan Tomorrow x Together.

Baca juga:

Mulai 1 April 2023, Twitter Hapus Centang Biru

akun twitter centang biru
Akun resmi BTS mempertahankan centang birunya. (Foto: Tangkapan layar)

Sejak dikuasai oleh Elon Musk, Twitter membuat serangkaian perubahan kebijakan fundamental. Ini tak sepenuhnya tiba-tiba.

Ketika membeli Twitter pada 2022, Elon sudah menyiapkan sejumlah perubahan. Dia mengatakan bahwa sudah terlalu banyak tanda centang verifikasi biru menyeleweng.

Karena itu, baginya, tidak ada pilihan lagi selain menghapus centang biru. Namun, twitter masih belum mengeluarkan pernyataan resmi tentang perubahan baru-baru ini sehingga mengundang keluhan dari berbagai pengguna.

Musk, yang mempunyai lebih dari 80 persen saham Twitter, membalas semua keluhan pengguna akun lama twitter. Selain akun resmi K-Pop, perusahaan hingga outlet media resmi juga kehilangan tanda verifikasi biru.

Twitter telah membagi centang untuk kategori akun yang berbeda. Emas untuk bisnis, biru untuk orang-orang yang bersedia membayar, dan abu-abu untuk akun resmi pemerintahan dan organisasi multilateral. (dkr)

Baca juga:

Sebagian Pengguna Twitter Bisa Menulis Twit Hingga 4 ribu Karakter

#Twitter #Akun Twitter #K-Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Hendaru Tri Hanggoro

Berkarier sebagai jurnalis sejak 2010 dan bertungkus-lumus dengan tema budaya populer, sejarah Indonesia, serta gaya hidup. Menekuni jurnalisme naratif, in-depth, dan feature. Menjadi narasumber di beberapa seminar kesejarahan dan pelatihan jurnalistik yang diselenggarakan lembaga pemerintah dan swasta.

Berita Terkait

ShowBiz
G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
'POWER' terasa seperti sebuah kritik terbuka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
 G-DRAGON Curhat Kisah di Balik ‘POWER’, Lagu yang Dibawakan saat APEC
ShowBiz
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
Gambar tersebut menampilkan sosok-sosok dengan masker penuh di wajah mereka.
Dwi Astarini - Kamis, 06 November 2025
BABYMONSTER Rilis Poster Creepy, Petunjuk buat Proyek Mendatang
ShowBiz
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
MAMA 2025 mengusung tema 'Hear My Roar', menggambarkan semangat para musisi untuk bersuara dan mengekspresikan kreativitas mereka di panggung global.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
MAMA Awards 2025 Siap Digelar di Hong Kong: Jennie, Seventeen, hingga BABYMONSTER Masuk Daftar Nominasi
ShowBiz
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
Mengungkapkan kekagumannya terhadap penampilan G-DRAGON.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
Nonton G-DRAGON di APEC, Menteri Ekonomi Meksiko Resmi Jadi Penggemar K-Pop
ShowBiz
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
Album Blue Valentine menghadirkan kisah cinta yang penuh paradoks, hangat namun menyakitkan, dekat namun terasa jauh.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
NMIXX Comeback lewat Album dan Single 'Blue Valentine', Simak Performance Video hingga Lirik Lagunya
ShowBiz
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
BLACKPINK sukses mengguncang Stadion Utama Gelora Bung Karno lewat konser “DEADLINE: 2025 World Tour in Jakarta”. Ribuan BLINK penuhi stadion dengan lautan lightstick merah muda.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Konser BLACKPINK di Jakarta 2025: Rosé Ungkap Kerinduan, Lisa Nikmati Kuliner Indonesia
Indonesia
Prabowo Puji K-Pop Sukses Taklukan Dunia, Presiden Korsel Tertawa Tepuk Tangan
Pujian Prabowo itu disampaikan dengan penuh kehangatan dan disambut tawa serta tepuk tangan meriah dari Presiden Lee dan para pejabat Korsel yang hadir.
Wisnu Cipto - Sabtu, 01 November 2025
Prabowo Puji K-Pop Sukses Taklukan Dunia, Presiden Korsel Tertawa Tepuk Tangan
ShowBiz
ADOR Tanggapi Putusan Pengadilan dalam Sengketa Kontrak dengan NewJeans, Singgung Proyek Baru untuk Artis Mereka
Pihak agensi juga menjelaskan bahwa sejak para artis berupaya mengakhiri kontrak mereka pada November 2024, ADOR telah mematuhi seluruh proses hukum dengan cermat.
Dwi Astarini - Kamis, 30 Oktober 2025
 ADOR Tanggapi Putusan Pengadilan dalam Sengketa Kontrak dengan NewJeans, Singgung Proyek Baru untuk Artis Mereka
Indonesia
Direktur Mecimapro Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Dana Konser TWICE di Jakarta
Direktur Mecimapro, FDM, ditetapkan sebagai tersangka dugaan penggelapan dana investor konser TWICE di Jakarta. Kasus ini dilaporkan oleh PT MIB ke Polda Metro Jaya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
Direktur Mecimapro Jadi Tersangka Kasus Dugaan Penggelapan Dana Konser TWICE di Jakarta
ShowBiz
Bintang ‘KPop Demon Hunters’ EJae Berbagi Kisah Jadi Trainee SM Entertainment selama 12 Tahun, Benci K-Pop karena Gagal Debut
Namun, EJae mengungkapkan ia tak membuang kecintaannya pada musik.
Dwi Astarini - Rabu, 29 Oktober 2025
Bintang ‘KPop Demon Hunters’ EJae Berbagi Kisah Jadi Trainee SM Entertainment selama 12 Tahun, Benci K-Pop karena Gagal Debut
Bagikan