Amankah Olahraga Saat Perut Kosong? Begini Penjelasan Ilmiahnya
Kenali lebih dulu manfaat dan risikonya sebelum olahraga dengan perut kosong (Foto: pixabay/skeeze)
KAMU mungkin pernah mendengar jika olahraga ketika perut kosong bisa membakar lemak lebih banyak. Dengan membakar lemak lebih banyak, tentunya diharapkan berat badan bisa turun lebih cepat.
Olahraga saat perut kosong disebut juga dengan fasted cardio. Teknik itu dipercaya dapat mempercepat penurunan berat badan. Pendapat itu tak sepenuhnya salah, namun masalahnya apakah hal itu aman?
Baca Juga:
Kenali Beberapa Gangguan Kondisi Kesehatan Akibat Kedinginan di Tempat Liburan
Seperti yang dilansir dari laman alodokter, saat perut kamu kosong, tubuh akan menggunakan cadangan makanan untuk diolah menjadi sumber energi. Pada awalnya, tubuh kamu akan memanfaatkan cadangan karbohidrat, setelah itu barulah membakar cadangan lemak.
Ketika berolahraga dengan perut kosong, harapnnya cadangan lemak akan dibakar sebagai energi, hingga dapat mengurangi timbunan lemak serta berat badan.
Tapi ternyata hal itu salah. Karena sebuah penelitian mengungkapkan, bahwa tak ada perbedaan jumlah kalori yang terbuang, serta lemak yang terbakar saat seseorang berlari selama 60 menit menit dalam keadaan perut kosong maupun tidak.
Adapun risiko olahraga ketika perut kosong, salah satunya ialah meningkatkan risiko terjadinya hipoglikemia (rendahnya kadar gula darah). Ketika mengalaman kondisi ini, kamu akan merasa pusing, mual, gemetar bahkan bisa pingsan.
Baca Juga:
Memberi Hadiah Tahun Baru Bermanfaat Bagi Kesehatan, Simak Penjelasannya
Risiko yang kedua saat perut kosong yakni menurunkan stamina, hingga membuatmu tak kuat berolahraga lama.
Orang yang berolahraga dengan perut kosong, biasanya akan lebih mudah merasa lelah. Bahkan ada penelitian yang menunjukan, jika olahraga saat perut kosong bisa meningkatkan nafsu makan setelahnya.
Hal itu tentunya dapat membuatmu makan lebih banyak daripada biasanya, hingga akhirnya bisa meningkatkan asupan kalori pada tubuhmu. (Ryn)
Baca Juga:
Rilisan Sneakers Converse Terbaru yang Bikin Tahun Baru Kamu Makin Kece
Bagikan
Berita Terkait
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan