Airlangga Serahkan Surat Dukungan KIM ke Prabowo-Gibran sebagai Capres-Cawapres
Komisi Indonesia Maju. (Foto: MP/asropih)
MerahPutih.com - Partai yang tergabung dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) menandatangani piagam dukungan untuk pasangan Capres-Cawapres Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Penandatanganan ini dilakukan jelang pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umum (KPU).
Baca Juga;
Pendukung Sudah Padati Indonesia Arena, Siap Sambut Prabowo-Gibran
Berikut partai menandatangani deklarasi ini ada 9. Mereka terdiri dari Partai Gerindra, Golkar, Demokrat, PSI PBB, Partai Prima, Partai Gelora, dan Partai Garuda.
Surat dukungan tersebut diberikan langsung oleh Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto ke bakal Capres-Cawapres Prabowo-Gibran usai ditandatangni 9 ketum partai KIM.
Pada momen ini, Prabowo-Gibran tampil di satu panggung di hadapan para pendukung. Keduanya juga akan pidato dan menyapa para pendukung di Indonesia Arena.
Baca Juga:
Sejumlah Menteri Jokowi Ajukan Cuti untuk Kawal Prabowo-Gibran ke KPU
Usai pidato dan sapa relawan, pasangan Prabowo-Gibran bersama rombongan akan bergerak ke Taman Surapati dan berakhir dengan mendaftar di KPU Jalan Imam Bonjol.
Adapun Capres-Cawapres Prabowo-Gibran tiba di Indonesia Arena sekitar pukul 09.20 WIB. Mereka datang mengenakan kemeja berwarna biru.
Sebelum ke Indonesia Arena, Prabowo-Gibran beserta elit partai KIM berkumpul di Kediaman Prabowo di Kertanegara, Jakarta Selatan pada pukul 08.00 WIB. (Asp)
Baca Juga:
4.325 Personel Gabungan Kawal Pendaftaran Prabowo-Gibran ke KPU
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Kebutuhan terhadap Dokter dan Dokter Gigi, Prabowo Ingin Kirim Lebih Banyak Mahasiswa ke Selandia Baru
Ingin Tambah Sekolah dan Kursus Bahasa Inggris untuk Pekerja, Prabowo Minta Tenaga Pengajar Selandia Baru
Prabowo Ikut Musnahkan Barang Bukti Narkoba, Pengamat: Bandar Mulai Ketar-ketir
Sempat Gelar Rapat Terbatas, Prabowo Minta Airlangga dan Rosan Bereskan Utang Whoosh
Biaya Haji 2026 Harusnya Naik Rp 2,7 Juta, Dahnil Anzar: Turun Berkat Instruksi Prabowo
Cerita Titip Kapolri Agar Pengawalnya Jadi Perwira, Prabowo Ajak Jenderal dan Menteri Lain Ikut Ngaku
Pengamat Sebut Usulan Pemberian Gelar Pahlawan Terhadap Soeharto Misi Sistematis Elite Dekat Prabowo
Prabowo Blak-blakan Soroti Janji-Janji Palsu Myanmar Soal Pemilu, Minta ASEAN Jangan Cuma Diam dan Catat Saja
Presiden Prabowo Mengingatkan Pentingnya Semangat Kebersamaan ASEAN untuk Hadapi Semua Tantangan Kawasan
Hadiri KTT ASEAN di Malaysia, Donald Trump Lempar Pujian untuk Kepemimpinan Negara ASEAN