13 Warga Yogyakarta Meninggal Dunia Diduga Terserang Leptospirosis

Andika PratamaAndika Pratama - Rabu, 28 Maret 2018
13 Warga Yogyakarta Meninggal Dunia Diduga Terserang Leptospirosis

Ilustrasi jenazah korban meninggal dunia. foto: Istockphoto

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Memasuki puncak musim hujan sebanyak 50 warga Daerah Istimewa Yogyakarta diduga terjangkit leptospirosis. Dari jumlah tersebut, 13 orang meregang nyawa karena penyakit yang disebabkan oleh bakteri Leptospira ini.

Dinas Kesehatan DIY mengumumkan dari 13 warga suspec leptos yang meninggal, baru satu warga yang terbukti positif lepto.

"Dari 13 orang itu sudah diperiksa beberapa. Hasilnya baru satu yang positif. Lainnya masih belum keluar hasil pemeriksaan," ujar Kepala Seksi Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan DIY, Setyarini Restu Lestari melalui sambungan telepon di Yogyakarta, Selasa (27/3)

Warga yang suspec meninggal dunia terdiri dari enam warga Bantul, dua warga Kota Yogyakarta, dua warga Kulonprogo, dua penduduk Gunung Kidul dan satu warga Sleman.

"Warga yang meningal dunia positif lepto adalah warga Bantul, laki-laki berusia sekitar 52 tahun dan bekerja sebagai petani," kata Rini.

Rini menambahkan pada tahun ini ada pergeseran wilayah persebaran penyakit yang disebabkan oleh kencing dan kotoran tikus ini. Tahun lalu kejadian lepto paling tinggi berada di Gunung Kidul. Sementana tahun ini warga di Kabupaten Bantul paling banyak suspec lepto.

"Selama trisemeter awal 2018, Bantul dan Sleman jadi kantong wilayah terjangkit suspec lepto. Hingga Maret 2018, ada 27 warga Bantul yang suspec lepto," jelas Rini.

Kepala Dinas Kesehatan DIY, Pembajun Setyaningastutie mengimbau masyarakat tak perlu cemas dengan penyakit ini. Sebab bakteri leptospira hanya bisa menginfeksi manusia melalui luka.

Catatan Dinas Kesehatan DIY, sepanjang tahun 2017 ada 296 warga suspect terserang leptospirosis. Setidaknya 38 suspect meninggal dunia dan 20 di antaranya dinyatakan positif kena leptospirosis.

Berita ini merupakan laporan Teresa Ika, kontributor merahputih.com, untuk wilayah Yogyakarta dan sekitarnya.

#Meninggal Dunia #Penyakit Serius
Bagikan
Ditulis Oleh

Andika Pratama

Berita Terkait

Indonesia
Psikolog UI Ingatkan Bahaya Tanya Detail Kematian ke Orang Berduka, Jangan Jadi 'Detektif' Dadakan
Menurut Ratriana, pertanyaan yang bersifat menginterogasi hanya akan memaksa orang yang berduka mengulang momen traumatis secara berulang-ulang
Angga Yudha Pratama - Senin, 26 Januari 2026
Psikolog UI Ingatkan Bahaya Tanya Detail Kematian ke Orang Berduka, Jangan Jadi 'Detektif' Dadakan
Indonesia
Dunia Musik Indonesia Berduka, Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia karena Sakit
Vokalis Element, Lucky Widja, meninggal dunia di usia 49 tahun. Ia meninggal pada Minggu (25/1) di Rumah Sakit Halim.
Soffi Amira - Senin, 26 Januari 2026
Dunia Musik Indonesia Berduka, Vokalis Element Lucky Widja Tutup Usia karena Sakit
Indonesia
Polisi Ungkap Kronologi Lula Lahfah Ditemukan Meninggal di Apartemen, Sempat Berobat Ditemani Asisten
Polisi mengungkap kronologi Lula Lahfah ditemukan meninggal di apartemen, Jumat (23/1). Ia sempat berobat sehari sebelumnya.
Soffi Amira - Minggu, 25 Januari 2026
Polisi Ungkap Kronologi Lula Lahfah Ditemukan Meninggal di Apartemen, Sempat Berobat Ditemani Asisten
Indonesia
Polri Turunkan 1.105 Personel ke Lokasi Bencana Sumatra, Percepat Identifikasi Korban Meninggal Dunia
Polri menurunkan 1.105 personel ke lokasi bencana Sumatra. Hal itu dilakukan untuk mempercepat proses identifikasi korban meninggal dunia.
Soffi Amira - Jumat, 02 Januari 2026
Polri Turunkan 1.105 Personel ke Lokasi Bencana Sumatra, Percepat Identifikasi Korban Meninggal Dunia
Indonesia
Korban Meninggal Dunia Banjir Sumatra Tembus 1.016 Orang, 158 Ribu Rumah Rusak Parah
Korban meninggal dunia akibat banjir Sumatera kini mencapai 1.016 orang. Lalu, sebanyak 158 ribu rumah rusak parah.
Soffi Amira - Minggu, 14 Desember 2025
Korban Meninggal Dunia Banjir Sumatra Tembus 1.016 Orang, 158 Ribu Rumah Rusak Parah
Indonesia
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Pulau Untung Jawa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Jasad pria tanpa identitas ditemukan mengapung di perairan Pulau Untung Jawa, Kamis (4/12). Polisi kini sedang menyelidiki temuan tersebut.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Jasad Pria Tanpa Identitas Ditemukan Mengapung di Pulau Untung Jawa, Polisi Lakukan Penyelidikan
Indonesia
Update Bencana Aceh: Korban Meninggal Dunia Bertambah Jadi 326 Orang, 167 Masih Hilang
Korban meninggal dunia akibat bencana Aceh kini bertambah jadi 326 orang. Lalu, 167 orang lainnya dinyatakan masih hilang.
Soffi Amira - Jumat, 05 Desember 2025
Update Bencana Aceh: Korban Meninggal Dunia Bertambah Jadi 326 Orang, 167 Masih Hilang
Lifestyle
28 November Memperingati Hari Apa? Ini Daftar Peringatan Nasional dan Dunia
Cari tahu 28 November memperingati hari apa. Mulai dari Hari Menanam Pohon Indonesia hingga berbagai peristiwa sejarah dunia. Lengkap dan terbaru
ImanK - Kamis, 27 November 2025
28 November Memperingati Hari Apa? Ini Daftar Peringatan Nasional dan Dunia
Indonesia
Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, ini Profil dan Perjalanan Kariernya
Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar, meninggal dunia pada Sabtu (8/11). Berikut ini adalah profil dan perjalanan kariernya.
Soffi Amira - Sabtu, 08 November 2025
Mantan Ketua KPK Antasari Azhar Meninggal Dunia, ini Profil dan Perjalanan Kariernya
Indonesia
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Kabar duka datang dari Keraton Kasunanan Surakarta Hadiningrat. Pakubuwono XIII wafat pada usia 77 tahun di RS Indriati Solo Baru, Minggu (2/11) pagi.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Raja Keraton Surakarta Pakubuwono XIII Wafat di Usia 77 Tahun
Bagikan