Uji Coba Terusan Suez Kedua dalam Pengamanan Ketat

Minggu, 26 Juli 2015 - Fadhli

MerahPutih Timur Tengah - Kapal-kapal kargo pertama telah melakukan uji coba melewati terusan Suez kedua di Mesir . Pembukaan resmi kanal baru terusa Suez ini rencananya akan diadakan di bulan depan.

Kanal baru ini tak lain adalah perluasan dari kanal Suez yang sudah berumur sangat tua. Pengerjaannya sudah dimulai sejak lebih kurang setahun yang lalu.

Terusan baru sepanjang 72km ini memungkinkan lalu lintas dua arah untuk kapal kargo yang berukuran besar. Pada uji coba hari Sabtu (25/7), beberapa kapal container dari seluruh dunia berhasil bernavigasi dengan mulus di kanal baru itu.

BBC menerangkan, dalam operasi pengamanan jalur baru ini, memberdayakan beberapa helikopter dan kapal angakatan laut. Hal ini dikarenakan semenanjung Sinai yang berbatasan dengan kanal ini adalah basis militant Islam, yang telah menewaskan ratusan orang sejak Presiden Mohammed Morsi digulingkan pada 2013.

 

Baca juga:

Jet Tempur Turki Bombardir ISIS di Suriah

ISIS Lempar Pasangan Gay dari Atap Gedung

Tolak Menjahit Seragam ISIS, 4 Orang Penjahit Dieksekusi Mati

120 Orang di Yaman Tewas dalam Serangan Udara Koalisi Arab Saudi

Turki Akan Terus Bombardir ISIS

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan