Prakiraan Cuaca: Waspada Hujan Badai Jabodetabek hingga Malam
Senin, 14 Januari 2019 -
MerahPutih.com - Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyebutkan bahwa peringatan dini cuaca masih terus membayangi sejumlah wilayah di Jabodetabek, Senin (14/1).
Berdasarkan data yang diterima dari Deputi Bidang Meteorologi BMKG, cuaca buruk diperkirakan bakal terjadi antara siang sampai malam hari ini.
"Potensi hujan disertai kilat atau petir dan angin kencang di sebagian wilayah Jabodetabek, mulai siang hingga menjelang malam hari," demikian keterangan BMKG, Jakarta.
Adapun wilayah yang berpotensi cuaca buruk akan terjadi di Jakarta Selatan, Jakarta Timur, Jakarta Pusat, Bekasi, Tangerang, Depok, dan Bogor.
Meski demikian, masyarakat diminta untuk tetap tenang dan pantau terus perkembangan cuaca pada situs bmkg.go.id.