Kim Kardashian dan Kanye West Kepergok Naik Pesawat Ekonomi

Senin, 27 April 2015 - Ana Amalia

MerahPutih Celeb – Artis super hot Kim Kardashian bersama sang suami Kanye West, dikenal sebagai selebritis high class. Memiliki nama keluarga Kardashian yang selalu tampil glamor rasanya tidak masuk akal jika Kim dan Kanye naik pesawat kelas ekonomi.

Seperti yang dilansir uk.celebrity.yahoo, beredar foto Kim dan Kanye berada dalam pesawat kelas ekonomi penerbangan ke Armenia beberapa waktu lalu.

Dalam foto itu, Kim terlihat tidur sambil meringkuk di pojok sedangkan sang suami juga terlihat tertidur dengan menutupi wajahnya.

Foto ini cukup menghebohkan para netizen, sebab Kim biasanya selalu dilayani dengan pelayanan super mewah kelas satu. Tapi kali ini Kim terlihat sangat sederhana yah.

Bahkan keduanya terlihat sangat tidak nyaman duduk di kursi pesawat kelas ekonomi yang memang sempit dan apa adanya.

Sekedar informasi, Jumlah kekayaan Kim dan Kanye diperkirakan mencapai US$155 juta. Kim dan Kanye memang dijadwalkan terbang ke Armenia beberapa waktu lalu.

Well, mungkin Kim buru-buru pesen tiket pesawatnya kali yah, jadi kelas ekonomi pun jadi.

BACA JUGA:

Sambangi Leluhur, Kim Kardashian dapat Lahan Gratis

Ingin Tambah Momongan, Kim Kardashian Lakukan Hubungan Seks hingga 500 Kali Sehari

Outfit Aneh Kim Kardashian di Paris Fashion Week 2015

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan