Jorge Martin Siap ke Pabrikan Lain jika Tidak Dipilih Ducati
Sabtu, 18 Mei 2024 -
MerahPutih.com - Rider Pramac Racing Jorge Martin telah lama menginginkan kursi kedua di tim pabrikan Ducati untuk MotoGP 2025.
Meski Enea Bastianini merupakan pilihan utama, ia merasa putus asa karena kurangnya dukungan dari Ducati. Namun, ia terus berjuang untuk mencapai tujuannya, terbukti dengan lima kemenangan yang ia raih selama musim 2024.
Jorge Martin sementara memimpin klasemen umum MotoGP. Perbedaan poin yang signifikan antara dirinya, Bagnaia, dan Marquez diharapkan bisa meyakinkan Ducati, demikian diwartakan Motorsport, Kamis (16/5).
Namun, kedatangan Marquez ke dalam perebutan kursi pabrikan telah mempersulit prospeknya. Meski demikian, Martin tidak merasa perlu membuktikan dirinya lagi.
Baca juga:
Para Pembalap MotoGP Ikut Memilih Tandem Bagnaia di Ducati 2025
Ia yakin apa yang ditunjukkannya di lintasan sudah cukup, dan akan menerima keputusan Ducati, baik itu memilihnya atau tidak. Meski keputusan itu akan diumumkan pada MotoGP Italia di Mugello, Martin yakin keputusan sudah dibuat.
"Tapi jika mereka tidak menginginkan saya, untuk alasan apa pun yang tak kami ketahui, maka saya akan memberikan bakat saya pada orang lain," tegas pembalap asal Spanyol itu.
Gigi Dall'Igna, general manager Ducati Corse, menjadi salah satu orang yang bertanggung jawab dalam memilih antara Martin, Marquez, dan Bastianini. Ia menyatakan hasil balapan Perancis akan membuat keputusan semakin sulit. (waf)





 
           
           
           
          