Hasil Lengkap Laga Kedua Liga Champions: Juve Berjaya, MU hanya Kacamata

Rabu, 03 Oktober 2018 - Thomas Kukuh

MerahPutih.com - Laga kedua Grup E hingga H Liga Champions musim 2018-2019 digelar semalam. Beberapa kejutan terjadi.

Di Grup G Real Madrid harus takluk dari tuan rumah CSKA Moskow, di Luzhniki Stadium. Gol tunggal kemenangan CSKA Moskow dilesakkan oleh Nikola Vlasic pada menit kedua.

Sementara itu, Juventus meraih kemenangan besar 3-0 atas tamunya Young Boys, pada laga kedua Grup H Liga Champions musim ini di Allianz Stadium, Rabu (3/10) dini hari WIB. Tiga gol kemenangan Si Nyonya Tua diborong Paulo Dybala pada menit ke-5, 33, dan 69.

Lalu Manchester United hanya mampu bermain imbang tanpa gol kontra Valencia dengan skor kacamata alias 0-0, pada laga kedua Grup H Liga Champions musim 2018-2019 di Old Trafford, Rabu (03/10) dini hari WIB.

MU seri
Laga Manchester United Vs Valencia. (Twitter Manchester United)

Di sisi lain, sang rival se-kota, Manchester City meraih kemenangan 2-1 atas tuan rumah Hoffenheim, pada laga kedua Grup F Liga Champions musim 2018-2019 di Wirsol Rhein-Neckar-Arena, Rabu (03/10) dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Manchester City dilesakkan oleh Sergio Aguero (8') dan David Silva (87'). Sedangkan satu gol Hoffenheim dicetak oleh Ishak Belfodil pada menit pertama. (*/BolaSkor)

Berikut Hasil Lengkap Laga Kedua Liga Champions Grup E-H:

Grup E:

- AEK Athens 2-3 Benfica

- Bayern Munchen 1-1 Ajax Amsterdam

Grup F:

- Hoffenheim 1-2 Manchester City

- Lyon 1-2 Shakhtar Donetsk

Grup G:

- CSKA Moskow 1-0 Real Madrid

- AS Roma 5-0 Victoria Plzen

Grup H:

- Juventus 3-0 Young Boys

- Manchester United 0-0 Valencia

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan