for Revenge Angkat Tema Bergaining Lewat Single 'Semula'
Kamis, 10 Oktober 2024 -
MerahPutih.com - Single Sadrah dan Penyangkalan di awal 2024, for Revenge melanjutkan perjalanan dengan single terbaru berjudul Semula. Lagu yang liriknya diciptakan Boniex Noer Bersama Izha dan Samuel TJ (season player) di bagian musik ini masih mengangkat tema 'tahapan dalam kesedihan'.
Jika lagu Sadrah berkisah tentang kekalahan cinta yang membawa tokoh utamanya ke dalam sebuah perjalanan baru dan lagu Penyangkalan mewakili tahap denial, kali ini single Semula mengusung tahapan bargaining alias berandai-andai atau tawar-menawar.
Baca juga:
“Single terbaru for Revenge ini bercerita tentang penyesalan kenapa patah hati itu bisa terjadi. Alih-alih menerima kenyataan, si karakter membayangkan seandainya waktu bisa diputar ulang dan semua kesedihan tidak terjadi. Di lagu ini, kami mengajak pendengar untuk kembali ke titik semula,” ucap Boniex dalam keterangan resminya.
Terinspirasi oleh pengalaman pribadi Boniex, siapa pun yang pernah merasakan kesedihan akibat berakhirnya sebuah hubungan dapat merasakan koneksi dengan lagu ini melalui cerita yang disampaikan.
“Di saat patah hati, kita semua pasti pernah merasakan keinginan untuk memutar ulang waktu agar bisa kembali ke awal pertemuan dan membuatnya tidak pernah terjadi, alih-alih menyembuhkan rasa sedih itu,” lanjut Boniex.
Baca juga:
Lewat Semula pula, for Revenge ingin menyampaikan pesan kepada mereka yang sedang berada dalam tahap kesedihan.
“Terima saja semua dengan lapang dada karena keadaan ini akan membuat kita menjadi pribadi yang lebih kuat di kemudian hari,” pungkasnya. (far)