Banjir Makin Meluas, 24 RT dan 1 Ruas Jalan Terendam Selasa (8/3) Pagi

Selasa, 18 Maret 2025 - Angga Yudha Pratama

MerahPutih.com - Banjir yang menggenangi wilayah Jakarta terus bertambah. Pada Selasa (18/3) pagi pukul 07.00 WIB dilaporkan ada 24 RT dan 1 ruas jalan Jakarta yang terendam banjir.

Kepala Pusat Data dan Informasi (Kapusdatin) BPBD Provinsi DKI Jakarta, M Yohan mengatakan, bahwa ada puluhan warga mengungsi akibat banjir itu.

Baca juga:

11 RT dan 1 Ruas Jalan di Jakarta Kebanjiran, Puluhan Warga Mengungsi

Yohan menargetkan, banjir tersebut cepat surut agar tidak mengganggu aktifitas warga.

"Genangan ditargetkan untuk surut dalam waktu cepat," ucapnya.

Yohan menuturkan, langkah yang dilakukan sekarang ini dengan mengerahkan personel untuk memonitor kondisi genangan di setiap wilayah.

Baca juga:

Mayoritas Wilayah Indonesia Diprakirakan Bakal Diguyur Hujan, Waspada Potensi Banjir Rob

BPBD DKI Jakarta juga mengkoordinasikan unsur Dinas SDA, Dinas Bina Marga, Dinas Gulkarmat untuk melakukan penyedotan genangan dan memastikan tali-tali air berfungsi dengan baik bersama dengan para lurah dan camat setempat.

Ia mengimbau kepada masyarakat agar tetap berhati-hati dan waspada terhadap potensi banjir rob.

"Dalam keadaan darurat, segera hubungi nomor telepon 112. Layanan ini gratis dan beroperasi selama 24 jam non-stop," terangnya.

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan