Adrien Rabiot jadi Bintang Saat Perancis Gasak Italia

Senin, 18 November 2024 - Angga Yudha Pratama

Merahputih.com - Adrien Rabiot menjadi bintang kemenangan Perancis atas Italia dalam laga UEFA Nations League 2024/2025 yang berlangsung di San Siro, Senin (18/11/2024) dini hari WIB.

Gelandang berusia 29 tahun itu mencetak dua gol yang mengantarkan Prancis merebut puncak klasemen Grup 2 League A dari Italia.

Perancis membuka skor di menit kedua lewat sundulan Rabiot, memanfaatkan peluang pertama yang didapatkan. Gol bunuh diri Guglielmo Vicario, hasil tendangan bebas Lucas Digne, menambah keunggulan mereka.

Baca juga:

Hadapi UEFA Nations League, Timnas Inggris Coret 8 Pemain

Italia sempat memperkecil jarak melalui Andrea Cambiaso, tetapi Rabiot kembali mencetak gol di babak kedua untuk memastikan kemenangan. Dua gol Rabiot menjadi sorotan karena berasal dari dua tembakan tepat sasaran yang ia lepaskan.

Selain itu, ia tampil solid di lini tengah dengan catatan impresif: dua sapuan, satu intersep, empat kali recovery, dan delapan kemenangan duel.

Baca juga:

Hasil UEFA Nations League: Timnas Spanyol Sikat Serbia, Portugal Tertahan

“Rabiot benar-benar luar biasa hari ini. Dia menunjukkan kualitasnya sebagai gelandang serba bisa,” puji komentator laga.

Dengan hasil ini, Perancis dan Italia sama-sama mengoleksi 13 poin, namun Prancis unggul head-to-head sehingga menduduki puncak klasemen sementara. (waf)

Bagikan

Baca Original Artikel
Bagikan