Kesehatan

Waspada, Infeksi Jamur Mengintai di Musim Hujan

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Senin, 22 Februari 2021
Waspada, Infeksi Jamur Mengintai di Musim Hujan

Waspada infeksi jamur saat musim hujan tiba. (Foto: pixabay/b_a)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MUSIM hujan jangan hanya menjaga daya tahan tubuh. Kamu juga harus memperhatikan kesehatan kulit. Infeksi jamur mengintai di musim hujan.

Seperti yang dilansir dari laman Antara, dr. Arini Widodo mengingatkan potensi infeksi jamur bisa muncul pada sejumlah bagian tubuh yang lembap dan banyak mengeluarkan keringat. Seperti halnya sela paha, kaki, rambut, hingga ketiak.

Baca Juga:

Kiat Cerdas Berkendara di Musim Hujan

Menurut spesialis kulit sekaligus direktur medis di Klinik Dermalogia itu salah satu infeksi jamur yang mengancam di musim hujan adalah fungal acne. Biasanya muncul pada punggung karena lembap dan sering berkeringat. Terlebih ketika kamu mengoleskan bahan berminyak seperti minyak pijat.

Lebih lanjut dr. Arini menambahkan, pada area kaki, infeksi jamur biasanya terjadi dalam kondisi yang berkeringat ketika memakai sepatu. Tanda terkena infeksi jamur yakni gatal dan perih.

Jaga kebersihan kaki di musim hujan untuk menghindari infeksi jamur. (Foto: pixabay/stocksnap)

dr. Geetika Mittal Gupta, ahli kesehatan India menyarankan cucilah kaki dengan sabun dan keringkan secara menyeluruh. Kemudian kenakan alas kaki terbuka, ganti pakaian basah, dan gunakan bedak tabur anti jamur setelah mandi.

Selanjutnya, infeksi jamur yang perlu diwaspadai adalah kurap, yang muncul dalam bentuk cincin pada area leher, kaki atau ketiak. Untuk mencegahnya, sebaiknya kamu gunakan pakaian bersih, kering, dan longgar.

Baca Juga:

Kehujanan? Lakukan 6 Langkah Ini Agar Tak Jatuh Sakit

Jangan pula menggaruk area tubuh yang terkena jamur. Kemudian gunakan krim anti jamur atau bedak untuk melegakan dan menjaga agar kaki tetap bersih dan kering.

Infeksi jamur tak hanya menyerang bagian kulit, tapi juga bisa menyerang kuku. Infeksi tersebut bisa terjadi selama musim hujan.

Infeksi pada kuku muncul dari kotoran yang menumpuk di bawah kuku bila tidak dibersihkan dengan benar. Dokter Gupta menyarankan agar terhindar dari infeksi sebaiknya kamu merawat kuku dan menjaga kebersihan jari kaki.

Keramas secara teratur dan selalu menjaga kebersihan bisa menghindari kepala kamu dari jamur. (Foto: pixabay/tookapic)

Selanjutnya, infeksi eksim atau dermatitis pun kerap meningkat di musim hujan. Karena cuaca yang lembap memperburuk kondisi tersebut. Solusinya, gunakan pelembap berbasis lotion selama musim hujan.

Untuk bagian kepala, infeksi kurap atau Tinea Capitis turut mengancam saat musim hujan tiba. Infeksi biasanya menyebar lewat kontak dari manusia ke manusia, berbagi sisir, handuk, topi, atau bantal.

Untuk menghindarinya, sebaiknya kamu keramas secara teratur, rajin mencuci tangan, dan selalu menjaga kebersihan. Kemudian, gunakan sampo anti jamur dengan asam salisilat untuk mengelupas, menggosok kulit terinfeksi, hingga membuang sel-sel mati. (ryn)

Baca Juga:

Jangan Hujan-hujanan, Bahaya Nyata Mengancam Kesehatan

#Kesehatan #Musim Hujan #Penyakit Kulit
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Pemerintah akan memutihkan tunggakan 23 juta peserta BPJS Kesehatan mulai akhir 2025.
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
Cak Imin Imbau Penunggak Iuran BPJS Kesehatan Daftar Ulang Biar Bisa Diputihkan
Indonesia
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Program penghapusan tunggakan iuran BPJS Kesehatan ini akan dimulai pada akhir 2025
Wisnu Cipto - Rabu, 05 November 2025
23 Juta Tunggakan Peserta BPJS Kesehatan Dihapuskan, Ini Syarat Penerimanya
Lifestyle
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Selain mengonsumsi nutrisi seimbang, dokter juga mengingatkan pentingnya memastikan tubuh selalu terhidrasi secara cukup selama cuaca ekstrem
Angga Yudha Pratama - Selasa, 04 November 2025
Trik Dokter Jaga Imun: Vitamin, Hidrasi & Tidur Lawan Penyakit Cuaca Ekstrem
Indonesia
Pemprov DKI Mulai Besok Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Besar-besaran Sampai 10 November 2025
Persiapan juga mencakup optimalisasi seluruh pompa air milik Pemerintah Jakarta sebagai langkah antisipasi banjir
Angga Yudha Pratama - Selasa, 04 November 2025
Pemprov DKI Mulai Besok Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Besar-besaran Sampai 10 November 2025
Indonesia
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Komunitas-komunitas yang diajak kerja sama juga nantinya dapat melakukan layanan CKG di tempat-tempat strategis, contohnya mall.
Alwan Ridha Ramdani - Senin, 03 November 2025
Kejar Target, Cek Kesehatan Gratis Bakal Datangi Kantor dan Komunitas
Indonesia
Prakiraan Cuaca Hari Ini, 28 Oktober 2025: Jakarta Mendadak Berubah Menjadi 'Kota Petir' di Siang Hari
Memasuki siang hari, potensi hujan disertai petir meningkat dan diprakirakan melanda hampir seluruh wilayah
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Prakiraan Cuaca Hari Ini, 28 Oktober 2025: Jakarta Mendadak Berubah Menjadi 'Kota Petir' di Siang Hari
Indonesia
Pemprov DKI Minta Warga Waspada Pohon Tumbang di Musim Hujan, sudah Ada Korban
Imbauan itu disampaikan setelah adanya korban meninggal dunia, yakni pengemudi mobil Lexus yang tertimpa pohon tumbang di Jalan Metro Pondok Indah Raya, Kelurahan Pondok Pinang, Jakarta Selatan, Minggu (26/10) sekitar pukul 14.00 WIB.
Dwi Astarini - Senin, 27 Oktober 2025
Pemprov DKI Minta Warga Waspada Pohon Tumbang di Musim Hujan, sudah Ada Korban
Indonesia
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
Diharapkan mempermudah para pengguna moda transportasi publik, komuter, pekerja, dan warga sekitar dalam mengakses layanan kesehatan yang cepat, nyaman, dan profesional.
Dwi Astarini - Rabu, 22 Oktober 2025
Pengecekan Kesehatan Cepat kini Tersedia di Stasiun MRT Jakarta Dukuh Atas
ShowBiz
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Konsumsi suplemen zat besi sejak dini penting bagi perempuan.
Dwi Astarini - Selasa, 14 Oktober 2025
Bisa Ditiru nih Ladies, Cara Davina Karamoy Hindari Anemia tanpa Ribet
Lifestyle
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Hanya dengan 15 menit 9 detik gerakan sederhana setiap hari, partisipan mengalami peningkatan suasana hati 21 persen lebih tinggi jika dibandingkan ikut wellness retreat.
Dwi Astarini - Senin, 13 Oktober 2025
The Everyday Escape, 15 Menit Bergerak untuk Tingkatkan Suasana Hati
Bagikan