Teknologi

Viral, Perusahaan Ini Uji Coba Jet Pack untuk Tenaga Medis

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Rabu, 30 September 2020
Viral, Perusahaan Ini Uji Coba Jet Pack untuk Tenaga Medis

Perusahaan pembuat Jet Pack tengah uji coba penggunaa teknologi bagi para penaga medis (Foto: Gravity Industries)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

JET Suit atau Jet Pack ala 'Iron Man' yang pertama kali muncul di tahun 2017, merupakan salah satu ide gila tak terduga. Baru-baru ini, sang penemu teknologi tersebut, Richard Browning dan perusahaanya Gravity Industries melakukan uji coba. Jet suit nantinya akan digunakan tenaga medis untuk menjangkau pasien di daerah terpencil.

Bekerja sama dengan Great North Air Ambulance Service (GNAAS) Inggris, Browning terbang ke simulasi korban di lokasi pegunungan terpencil hanya dalam 90 detik. Waktu yang lebih singkat untuk berjalan ke sana.

Baca juga:

Peliharaan Berbentuk Bola Ini Viral di Internet

Penggunaan Jet Pack dinilai bisa mempersingkat waktu tenaga medis untuk menyelamatkan pasien (Foto: gravity industries)

Semakin cepat paramedis menjangkau korban, semakin cepat mereka bisa menstabilkan korban dan memanggil helikopter atau bantuan lainnya.

"Kami pikir teknologi ini bisa memungkinkan tim kami menjangkau beberapa pasien lebih cepat dari sebelumnya," ujar Direktur Operasional GNAAS, Any Mawson, seperti yang dikutip dari laman engadget.

Mawson menambahkan hal itu akan meringankan penderitaan pasien. "Dalam beberapa kasus, itu bisa menyelamatkan hidup mereka," paparnya.

Jet Pack tersebut menggunakan microjets bertenaga bahan bakar jet atau diesel. Pemakaiannya dipasangkan di lengan dan punggung pilot, dengan head-up display yang menampilkan data penting seperti daya dorong dan sisa bahan bakar.

Browning mengatakan risiko terbakar sangat kecil, karena bahan bakar tidak terlalu mudah meledak atau mudah terbakar. Alat ini berada relatif dekat dengan tanah bila terjadi kerusakan mekanis.

Baca juga:

Viral, di Negara Ini Ada Festival Membakar Gunung

Namun, kemungkinannya inovasi ini masih lama untuk terwujud. Masalahnya, tenaga medis yang mamakai jetpack tak hanya harus ahli dalam bidang medis. Mereka juga harus memiliki fisik yang tangguh.

Pilot Jet Pack memiliki waktu terbang hanya 5-19 menit, dan membutuhkan pelatihan yang sangat terspesialisasi. Mereka juga harus memiliki kebugaran yang cukup untuk menopang berat badan dengan lengan.

Terbang pun akan terbatas pada medan yang tidak terlalu curam, karena pilot harus berpelukan dengan tanah agar selamat dari jatuh.

Satu set Jet Pack tersebut pun berharga fantastis. Browning baru-baru ini menjual satu set Jet suit seharga USD438 ribu atau sekitar Rp7,1 miliar

Harga tersebut lebih murah dari harga helikopter, termasuk pilot, bahan bakar, dan perawatan. Gravity berupaya membuat Jet Suit itu lebih murah dan lebih mudah digunakan. (ryn)

Baca juga:

Viral, Thailand Gunakan 'Pestisida Bebek' untuk Bersihkan Sawah dari Hama

#Viral #Teknologi Modern
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Indonesia
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Ia mendorong optimalisasi fungsi sosial masjid yang luas, mencontoh fungsi di zaman Nabi, sambil tetap memperhatikan aspek keamanan
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
Kemenag Tegaskan Tidak Ada Larangan Istirahat di Masjid, Tapi Pengelola Wajib Pasang CCTV Biar Aman
Indonesia
Tragedi Masjid Sibolga: Kemenag Murka Rumah Ibadah Diubah Jadi Arena Kekerasan, Program Inklusif Terancam Gagal Gara-Gara Aksi Para Pelaku
Direktur Arsad Hidayat tegaskan program Masjid Ramah dan inklusif harus tetap berjalan, termasuk untuk Natal dan Tahun Baru
Angga Yudha Pratama - Rabu, 05 November 2025
Tragedi Masjid Sibolga: Kemenag Murka Rumah Ibadah Diubah Jadi Arena Kekerasan, Program Inklusif Terancam Gagal Gara-Gara Aksi Para Pelaku
Indonesia
A2O MAY Merilis "PAPARAZZI ARRIVE" dengan Synth Sirene dan Beat Dubstep yang Bikin Candu Generasi Muda
Album ini tidak hanya menampilkan karakter unik grup
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
A2O MAY Merilis
Lifestyle
Raisa Tumpahkan Kekecewaan Dalam Lirik Lagu 'Terserah'
Melalui lagu tersebut, Raisa seolah menumpahkan rasa kecewa dan lelah
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Raisa Tumpahkan Kekecewaan Dalam Lirik Lagu 'Terserah'
ShowBiz
Kalya Islamadina Rilis EP Perdana “Orange”, Ungkap Cinta Lewat Kejujuran
Setiap lagu punya waktunya sendiri
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Kalya Islamadina Rilis EP Perdana “Orange”, Ungkap Cinta Lewat Kejujuran
ShowBiz
Bekantan Berjubah di Artwork 'Pandir Wara', Primitive Monkey Noose Rilis Single Paling Satir Agar Melek Soal Kepalsuan Hidup
Reggy mengungkapkan pandangan Bekantan yang mengarah ke belakang
Angga Yudha Pratama - Selasa, 28 Oktober 2025
Bekantan Berjubah di Artwork 'Pandir Wara', Primitive Monkey Noose Rilis Single Paling Satir Agar Melek Soal Kepalsuan Hidup
Lifestyle
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
Untuk menikmati versi lengkap dari semua lagu, pendengar diarahkan untuk mengakses melalui Bandcamp atau melalui rilisan fisik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Falaci Bawa Virus Electronic Groove dan Rock yang Catchy Lewar 'prototype (demo)'
ShowBiz
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Sinematografi yang halus memperkuat kesan kontemplatif
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Bilal Indrajaya Ajak Menyelami Kenangan Manis dan Realitas Pahit Perpisahan di ‘Akhir Pekan yang Hilang’
Indonesia
Viral Warga Israel Diduga Punya KTP Indonesia, Begini Penjelasan Disdukcapil Cianjur
Penelusuran melalui Sistem Informasi Administrasi Kependudukan (SIAK) tidak menemukan adanya data kependudukan dengan nama tersebut
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Viral Warga Israel Diduga Punya KTP Indonesia, Begini Penjelasan Disdukcapil Cianjur
Lifestyle
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
Album ‘mood swings’ ini menampilkan sisi Henry yang paling pribadi, jujur, dan autentik
Angga Yudha Pratama - Senin, 27 Oktober 2025
Awas Baper Maksimal! Henry Moodie Bongkar Habis 'Kekacauan Batin' dan Kisah Patah Hati Terbaik Dalam Album Debut 'Mood Swings'
Bagikan