Petinggi NasDem: Anies Beberkan Bakal Cawapresnya pada 16 Juli
Anies Baswedan. (Foto: Instagram/@aniesbaswedan)
MerahPutih.com - Siapa sosok bakal calon wakil presiden untuk Anies Baswedan akhirnya segera terungkap.
Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai NasDem dijadwalkan bakal kembali menggelar deklarasi Anies Baswedan sebagai calon presiden 16 Juli mendatang di Stadion Utama Gelora Bung Karno.
Ketua DPP Partai NasDem Charles Meikyansyah mengaku, tak menutup kemungkinan akan ada pengumuman cawapres Anies di Pilpres 2024.
Baca Juga:
Demokrat Sambut Baik Rencana Anies Umumkan Cawapes setelah Ibadah Haji
"Iya momentumnya bagus, karena dari hari ini ke 16 Juli itu bisa saja terjadi apa pun kan," kata Charles kepada wartawan yang dikutip di Jakarta, Selasa (4/7).
Menurutnya, Anies bisa saja menyampaikan ciri-ciri atau clue terkini soal sosok cawapresnya itu.
"Bisa saja nanti ada clue yang terakhir yang disampaikan Pak Anies, bahwa yang ada di kantongnya itu misalnya apakah laki-laki, perempuan, mewakili orang Jawa-luar Jawa, mewakili profesi tertentu, dan lain-lain," ujar dia.
Kendati begitu, ia menyebut Anies memegang hak penuh untuk menentukan cawapresnya.
Charles pun menegaskan akan menghormati sepenuhnya keputusan yang diambil Anies.
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: Megawati Usung Anies Maju di Pilpres 2024
Menurut dia, sosok cawapres juga telah disampaikan dan diketahui Demokrat dan PKS sebagai rekan koalisi.
Ketiga partai menurut Charles telah menyepakati cawapres sepenuhnya menjadi kewenangan Anies.
"Semua sudah ada di kantong itu, tinggal momentumnya kapan, nanti itu yang akan disampaikan oleh Pak Anies sendiri," ucap Charles.
Nantinya, deklarasi tersebut akan dihadiri seluruh kader di daerah.
Acara tersebut merupakan agenda internal Partai NasDem dengan tema Apel Siaga Perubahan.
"Anies akan menyampaikan pidato kebangsaan di hadapan ribuan kader NasDem yang hadir," tutup Charles. (Knu)
Baca Juga:
[HOAKS atau FAKTA]: PKB dan Gerindra Bersatu Dukung Anies Baswedan
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
[HOAKS atau FAKTA]: Puan Maharani Gandeng Anies Baswedan di Pilpres 2029, Pede Bisa Raih 68 Persen Suara
Jokowi Sebut Whoosh Investasi Sosial, Demokrat: Siapa yang Talangi Kerugiannya?
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Partai Demokrat Dukung Menkeu soal Dana Pemda Mengendap, Tawarkan Solusi Efektif
Anies Baswedan Doakan Prabowo di Usia ke-74: Semoga Diberi Petunjuk dan Ketetapan Hati dalam Memimpin Bangsa
Demokrat ‘Pelototi’ Paket Stimulus Kuartal IV 2025: Ingin Tepat Sasaran dan Berkelanjutan
Ramai Video SBY Tak Salami Kapolri saat Peringatan HUT ke-80 TNI, Demokrat Tegaskan Hubungan Baik-Baik Saja
Jam Kerja Dipangkas Imbas Kelangkaan BBM, Pegawai SPBU Shell Ngeluh di Depan Anies Baswedan
Ultah ke-62 Iriana, Anies Kirim Kado Anggrek ke Rumah Jokowi
Prabowo: Terus Terang Aja Loh, Saya Tuh Nggak Dendam Sama Anies