Pemprov DKI Akui Penanganan Banjir Melesat dari Target 6 Jam Surut
Petugas gabungan mengevakuasi warga yang terdampak banjir di Bidara Cina, Jakarta Timur, Senin (10/10/2022). ANTARA/HO-BPBD DKI Jakarta
MerahPutih.com - Penanganan banjir di Jakarta melesat dari target yang ditetapkan oleh Pemerintah DKI Jakarta.
Sebab, Gubernur Anies Baswedan menargetkan banjir di DKI surut tidak lebih dari enam jam. Namun banjir pada Minggu (9/10) kemarin belum juga surut hingga Senin (10/10) malam.
Baca Juga:
63 RT Jakarta Terendam Banjir, Ratusan Warga Mengungsi
"Memang ada Sejumlah titik yang genangannya cukup lama bahkan sampai 12 jam bisa lebih," kata Wakil Gubernur (Wagub) DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria di Jakarta, Senin (10/10).
Kendati demikian, kader Gerindra ini tegaskan, Pemerintah DKI mengerahkan petugas di lokasi titik banjir dan menurunkan sejumlah fasilitas untuk penanganan genangan banjir.
"Tapi sejauh ini akan kita upayakan secepat mungkin agar adanya upaya di antaranya penyedotan air supaya genangan air cepat surut," paparnya.
Baca Juga:
6 Desa di Wilayah Puncak Bogor Diterjang Banjir Bandang dan Longsor
Meski ada puluhan RT yang terendam banjir, ucap Riza, tidak ada korban jiwa. Namun, dalam bencana banjir ini ratusan warga terpaksa mengungsi.
"Alhamdulillah tidak ada korban jiwa," kata Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta ini.
Kendati begitu, klaim Riza, Pemerintah DKI Jakarta sudah baik dalam penanganan banjir dengan menerjunkan petugas hingga sejumlah fasilitas.
"Temen-teman bisa lihat program pemenangan banjir di DKI Jakarta cukup baik ya. Sehingga banjir dan genangan kita lihat titiknya sudah jauh berkurang," pungkasnya. (Asp)
Baca Juga:
Bagikan
Asropih
Berita Terkait
Jakarta Catatkan Investasi Rp 204 Triliun hingga September 2025
Pramono Batal Hentikan Uji Coba RDF Rorotan, Cuma Batasi Kapasitasnya
Pekan Ini Jakarta Terancam Banjir Rob, 560 Pompa Disiapkan Pemerintah
Gubernur Pramono Minta Adhi Karya Bongkar Tiang Monorel di Jakarta, Batas Waktu Sebulan
Gubernur DKI Tegaskan Tak Ada Penolakan RS terhadap Warga Baduy Korban Begal
Antisipasi Banjir Rob Lebih dari Setengah Meter, BPBD DKI Siapkan 257 Lokasi Pengungsian untuk Warga Jakarta Utara
Antisipasi Ancaman Banjir Rob, Pemprov DKI Siagakan Drone Pemantau Got Sampai Melibatkan 560 Pompa Permanen untuk 7 Wilayah Rawan
Banjir Lahar Semeru Bikin Ratusan Warga Terisolasi
579 Ribu Orang Jakarta Obesitas, Saatnya Pemerintah Gencarkan Kampanye Kurangi Gula
DPRD DKI Akui Ada Pemangkasan Subsidi Transportasi Jakarta Tahun Depan