Menpora Harap Piala Dunia FIBA Jadi Momentum Kebangkitan Basket Indonesia
Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo. ANTARA/HO-Kemenpora
MerahPutih.com - Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo berharap penyelenggaraan Piala Dunia FIBA atau FIBA World Cup 2023 di Indonesia menjadi momentum kebangkitan olahraga bola basket Indonesia untuk bisa berprestasi di pentas dunia.
"Ini momentum yang baik untuk menggerakkan bola basket nasional agar naik level ke taraf dunia," kata Menpora Dito usai menyaksikan Penandatanganan Kerja Sama (PKS) antara Kemenpora RI dengan PP Perbasi untuk pelaksanaan FIBA Basketball World Cup 2023 di Kemenpora Jakarta, Rabu.
Baca Juga:
Menpora Gelontorkan Lebih dari Rp 100 Miliar untuk FIBA World Cup 2023 di Jakarta
Selain Indonesia menjadi salah satu negara penyelenggara kejuaraan basket tingkat dunia, prestasi olahraga basket di Indonesia juga sedang naik daun dengan mendapatkan dua emas berturut-turut pada ajang olahraga SEA Games 2021 dan 2023.
Pada SEA Games 2021 di Vietnam, tim basket putra meraih emas untuk pertama kali dalam sejarah. Sedangkan pada SEA Games 2023 di Kamboja, giliran tim putri yang menyabet emas untuk pertama kalinya.
Selain dukungan untuk penyelenggaraan Piala Dunia FIBA 2023, Menpora Dito menyampaikan bahwa pemerintah siap untuk mendukung peningkatan kualitas para pemain basket Indonesia baik putra dan putri melalui program pelatnas atau pelatihan nasional.
Baca Juga:
LOC FIBA World Cup 2023 Luncurkan Program Revamp My Court di Lapangan Banteng
"Kita harap persiapan timnas basket Indonesia putra dan putri sudah ada ke jenjang dan targetnya ke dunia. Kemenpora memberikan dukungan melalui pelatnas. Di SEA Games 2023 Kamboja tim basket putri meraih medali emas, secara aturan nantinya bisa kembali kita dukung secara budgeting," kata Menpora Dito.
Menpora mengatakan bahwa pemerintah berkomitmen untuk menyediakan program pelatnas bagi tim basket putri, setelah sebelumnya tidak diadakan. Timnas Basket Putri mengadakan program pemusatan latihan jangka panjang selama satu tahun yang dibiayai secara swadaya.
"Semoga nanti usai ini (Piala Dunia Basket FIBA 2023) tim basket kita akan mampu berlaga di tingkat dunia, saya harap momentum ini menjadi semangat kebangkitan basket bisa menuju prestasi dunia," lanjutnya lagi. (*)
Baca Juga:
Absen di Piala Dunia FIBA, Timnas Indonesia Fokus Hadapi SEA Games 2023
Bagikan
Mula Akmal
Berita Terkait
Hari Sumpah Pemuda, Kemenpora Imbau Masyarakat Kibarkan Bendera Merah Putih
Desak Pemerintah Tak Gentar Ancaman IOC, DPR: Sikap Bela Palestina Jauh Lebih Bermartabat
Pemerintah Tambah Pendanaan untuk Asian Youth Games 2025 dan Islamic Solidarity Games 2025
Anggaran untuk Keikutsertaan Indonesia di SEA Games 2025 Jadi Rp 60 Miliar
Latih Dewa United Basketball, Coach Agusti Julbe Siap Ubah Tekanan Jadi Energi Kemenangan
Dukungan dan Loyalitas 'Anak Dewa' Buat Agusti Julbe Bosch Terpacu Harumkan Baslet Indonesia ke Kancah Dunia
Dewa United Basketball Resmi Perkenalkan Agusti Julbe Bosch Sebagai Pelatih Baru
Jumlah Penonton MotoGP Indonesia di Mandalika Tembus 142 Ribu Orang, Pecah Rekor
Erick Thohir Diharap Ubah Paradigma Olahraga Nasional Agar Tak Lagi Terjebak dalam Pusaran Ego Sektoral
Presiden FIFA Tegaskan Erick Thohir Sosok Multitalenta, Restui Rangkap Jabatan Sebagai Menpora