Dukungan dan Loyalitas 'Anak Dewa' Buat Agusti Julbe Bosch Terpacu Harumkan Baslet Indonesia ke Kancah Dunia

Angga Yudha PratamaAngga Yudha Pratama - Minggu, 12 Oktober 2025
Dukungan dan Loyalitas 'Anak Dewa' Buat Agusti Julbe Bosch Terpacu Harumkan Baslet Indonesia ke Kancah Dunia

Head Coach baru Dewa United Basketball,Agusti Julbe Bosch (Dewa United)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Merahputih.com - Tepuk tangan meriah menggema di Dewa United Arena, Jalan Raya Pagedangan, pada Sabtu (11/10), menyambut pengumuman Agusti Julbe Bosch sebagai Head Coach baru Dewa United Basketball. Antusiasme penggemar seolah menjadi penegas bahwa klub kebanggaan Banten ini sedang memulai lembaran baru dengan semangat tinggi.

Agusti Bosch kini resmi memegang kendali strategi tim untuk menghadapi kompetisi basket di tingkat nasional maupun internasional. Pelatih asal Spanyol tidak hanya fokus pada peningkatan performa pemain, tetapi juga menyoroti pentingnya dukungan luar biasa dari fanbase setia yang dikenal sebagai Anak Dewa.

“Saya tahu klub ini punya fanbase luar biasa. Dukungan mereka sangat penting bagi kami,” ujar Agusti saat ditemui di arena.

Baca juga:

Dewa United Basketball Rayakan Kemenangan IBL 2025 dalam 'History Of The Champions', Optimistis Sambut Musim 2026

Baginya, loyalitas para penggemar adalah sumber energi yang signifikan. Ia mengaku kagum melihat solidnya dukungan yang terus mengalir, baik saat tim bertanding di kandang maupun tandang.

“Saya juga tahu bahwa mereka memiliki fanbase yang kuat di belakang. Saya bisa melihat permainan dari musim terakhir, final, dan gym penuh. Semua orang sangat mendukung timnya,” ucap Agusti dengan penuh kekaguman.

Pelatih berpengalaman tersebut berjanji akan memberikan performa terbaik dan membawa Dewa United tampil maksimal sebagai balasan atas cinta dan dukungan para penggemar.

Pengalaman ini menjadi yang pertama bagi Agusti melatih klub basket di Asia Tenggara, dan ia mengaku senang memulai perjalanannya di Indonesia.

“Pertama kali saya mendatangi Asia ketika ke Singapura untuk ICC. Saya tidak pernah mengajari tim Asia dan ini adalah pertama kali saya berada di Indonesia,” ungkapnya.

Baca juga:

Aksi Gelvis Solano Gunting Jaring Ring Basket Rayakan Dewa United Banten Juara IBL 2025

Suasana kehangatan terasa saat sesi foto bersama digelar, di mana para pemain seperti Lester Prosper, Kaleb Ramot Gemilang, Arki Dikania Wisnu, Bryan Fernando, Dito Tirta Saputra, Payrick Nikolas, dan Radithyo Wibowo berinteraksi dengan Anak Dewa.

Dukungan fanbase yang kuat ini membuktikan bahwa hubungan antara Dewa United dan pendukungnya melampaui sekadar olahraga, melainkan tentang kebanggaan dan kebersamaan yang terjalin erat.

"Saya melihat banyak klub di Indonesia memiliki keinginan kuat untuk berkembang dan membuat liga menjadi lebih kompetitif. Jika kami bisa tampil baik di BCL, itu akan membawa nama baik basket Indonesia di kawasan," tutur dia.

#Dewa United Banten #Basket #Bola Basket
Bagikan

Berita Terkait

Olahraga
SMA Bukit Sion Raja Basket Jakarta, Taklukkan Jubilee 60-52 di Final DBL
Kemenangan ini sekaligus mencatat sejarah, menjadikan Bukit Sion tim putra pertama yang berhasil meraih gelar juara beruntun di Indonesia Arena.
Wisnu Cipto - Sabtu, 22 November 2025
SMA Bukit Sion Raja Basket Jakarta, Taklukkan Jubilee 60-52 di Final DBL
Olahraga
Raih Gelar Perdana DBL, Guard Jubilee Tasya Kusuma Dewi Jadi Mimpi Buruk SMAN 70
Tasya Kusuma Dewi, guard SMA Jubilee, mencetak 10 poin dalam kemenangan tipis 36-32 lawan SMAN 70 Jakarta
Wisnu Cipto - Sabtu, 22 November 2025
Raih Gelar Perdana DBL, Guard Jubilee Tasya Kusuma Dewi Jadi Mimpi Buruk SMAN 70
Olahraga
Akhiri Dominasi SMAN 70, Jubilee Menang Dramatis Lewat Overtime di Final DLB Putri Jakarta
Tasya Kusuma Dewi, guard SMA Jubilee, mencetak 10 poin dalam kemenangan tipis 36-32 lawan SMAN 70 Jakarta
Wisnu Cipto - Sabtu, 22 November 2025
Akhiri Dominasi SMAN 70, Jubilee Menang Dramatis Lewat Overtime di Final DLB Putri Jakarta
Olahraga
Final Putra DBL 2025 Jakarta, SMA Jubilee Tebar ‘Psywar’, SMA Bukit Sion Bawa Ambisi Pertahankan Gelar Juara
SMA Bukit Sion baru sekali menang, yakni pada musim lalu, sedangkan SMA Jubilee putra sudah dua kali mengangkat trofi.
Dwi Astarini - Jumat, 21 November 2025
Final Putra DBL 2025 Jakarta, SMA Jubilee Tebar ‘Psywar’, SMA Bukit Sion Bawa Ambisi Pertahankan Gelar Juara
Olahraga
Hari ini Partai Klasik Final Putri DBL Jakarta 2025, SMA Jubilee Berambisi Akhiri ‘Kutukan’ saat Hadapi SMAN 70
Kedua tim telah bertemu di partai final sejak 2022, dengan catatan keunggulan SMAN 70 Jakarta.
Dwi Astarini - Jumat, 21 November 2025
Hari ini Partai Klasik Final Putri DBL Jakarta 2025, SMA Jubilee Berambisi Akhiri ‘Kutukan’ saat Hadapi SMAN 70
Olahraga
Final DBL 2025 Jakarta Pertemukan Tim Basket SMA Terbaik, Sentuhan Sportstainment Siap Bikin Penonton Terkesan
Final Honda DBL 2025 Jakarta digelar di Indonesia Arena dengan laga seru, konser artis Ibu Kota, dan penampilan Best 5 Azarine DBL Dance Competition.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 20 November 2025
Final DBL 2025 Jakarta Pertemukan Tim Basket SMA Terbaik, Sentuhan Sportstainment Siap Bikin Penonton Terkesan
Olahraga
Kalahkan Pacific Caesar Junior 57-44, Dewa United Banten Raih Gelar Elite Pro Championship Dua Musim Berturut-turut
Kennie Elbert Kristanto dinobatkan MVP Finals. Simak dominasi dan kunci kemenangan tim asuhan Ramiro Diaz
Angga Yudha Pratama - Minggu, 09 November 2025
Kalahkan Pacific Caesar Junior 57-44, Dewa United Banten Raih Gelar Elite Pro Championship Dua Musim Berturut-turut
Berita Foto
AFC Challenge League: Dewa United Banten Kalahkan Shan United dengan Skor 4-1
Pesepak bola Dewa United Banten Rafael Struick (tengah) menendang bola ke arah penjaga gawang Shan United pada pertandingan AFC Challenge League di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Sabtu (1/11/2025).
Didik Setiawan - Sabtu, 01 November 2025
AFC Challenge League: Dewa United Banten Kalahkan Shan United dengan Skor 4-1
Berita Foto
AFC Challenge League: Aksi Dewa United Banten Kalahkan Tainan City dengan Skor 4-0
Pesepak bola Dewa United Banten Egy Maulana Vikry menendang bola melewati penjaga gawang Tainan City pada pertandingan AFC Challenge Club di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Rabu (29/10/2025).
Didik Setiawan - Kamis, 30 Oktober 2025
AFC Challenge League: Aksi Dewa United Banten Kalahkan Tainan City dengan Skor 4-0
Berita Foto
Aksi Dewa United Banten Tahan Imbang Phnom Penh Crown dalam Laga AFC Challenge League
Pesepak bola Dewa United Banten Alex Martins Ferreira berusaha melewati pemain Phnom Penh Crown pada pertandingan AFC Challenge League di Stadion Indomilk Arena, Kabupaten Tangerang, Banten, Minggu (26/10/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 28 Oktober 2025
Aksi Dewa United Banten Tahan Imbang Phnom Penh Crown dalam Laga AFC Challenge League
Bagikan