Kapolri Harap Tidak Ada Lagi PPKM pada 2023
Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo didampingi Kabid Humas Polda Kepri Kombes Harry Goldenhardt saat berkunjung ke Polda Kepri, Jumat (23/12). (ANTARA/Yude)
MerahPutih.com - Sinyal bakal dihentikannya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) datang dari Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Kapolri berharap, pemerintah segera menghapus kebijakan PPKM dan memasuki endemi di tahun 2023.
"Mudah-mudahan kita berdoa semoga tahun depan kita bisa meninggalkan semua aturan terkait PPKM," kata Sigit yang dikutip di Jakarta, Minggu (25/12).
Baca Juga:
Presiden Jokowi Tinjau Peribadatan Natal di Bogor
Ia pun menyinggung adanya pembolehan kapasitas 100 persen dalam ibadat Natal.
"Tahun kemarin ada pembatasan level PPKM, sehingga belum bisa maksimal. Hari ini semua gereja melakukan ibadah dengan kapasitas 100 persen," ungkap Sigit.
Kapolri juga mengatakan, saat ini Kementerian Kesehatan tengah mengkaji kebijakan penghapusan PPKM.
"Harapan ke depan kita sambil menunggu Bapak Menkes (Budi Gunadi Sadikin) sedang melaksanakan penelitian kembali," ucapnya.
Baca Juga:
Ketua DPR: Natal Momentum untuk Jaga Persaudaraan
Apabila kebijakan PPKM telah dihapus, lanjut Sigit, nantinya aktivitas masyarakat akan kembali normal seperti sebelum pandemi COVID-19. Bahkan, perekonomian juga menjadi lebih baik.
"Dengan demikian, aktivitas masyarakat akan lebih baik. Perekonomian juga akan diupayakan, tentunya kesejahteraan masyarakat akan meningkat," tutup dia. (Knu)
Baca Juga:
Pengendara Harus Pastikan Saldo E-Toll Cukup saat Bepergian Libur Natal
Bagikan
Joseph Kanugrahan
Berita Terkait
Komisi Percepatan Reformasi Polri Bakal Libatkan Tim Internal Polri di Setiap Rapat
Kapolri Listyo Sigit Melayat dan Doakan PB XIII di Keraton Surakarta, Siap Bantu Pengamanan Prosesi Pemakaman
Kapolri Ungkap Ada Narkoba Baru Etomidate dan Ketamine, Pengguna tak Bisa Dipidana
Cerita Titip Kapolri Agar Pengawalnya Jadi Perwira, Prabowo Ajak Jenderal dan Menteri Lain Ikut Ngaku
Prabowo Sebut Persepsi Publik Terhadap Kepolisian, Kerap Dikritik
Ketamin & Etomidate Jadi Tren Narkoba Baru di RI, Kapolri Akui Pemakainya Belum Bisa Dipidana
Polri Transformasi 118 Kampung Jadi Kampung Bebas Narkoba
[HOAKS atau FAKTA] : Karena Desakan Rakyat, Komjen Rudy Herianto Jadi Kapolri Gantikan Jenderal Listyo Sigit Prabowo
Ramai Video SBY Tak Salami Kapolri saat Peringatan HUT ke-80 TNI, Demokrat Tegaskan Hubungan Baik-Baik Saja
Mabes Polri Terbitkan Aturan Hukum yang ‘Bolehkan’ Polisi Melawan jika Diserang dan Nyawanya Terancam