[HOAKS atau FAKTA]: Ganjar Pranowo Ternyata Keturunan Belanda

Zulfikar SyZulfikar Sy - Selasa, 29 Agustus 2023
[HOAKS atau FAKTA]: Ganjar Pranowo Ternyata Keturunan Belanda

Tangkapan layar soal hoaks Ganjar Pranowo keturunan Belanda. (Foto: Turnbackhoax.id)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Beredar sebuah unggahan di media sosial Facebook, tentang sebuah klaim yang menyatakan bahwa bakal calon presiden Ganjar Pranowo merupakan seseorang dengan garis keturunan Belanda.

Klaim ini diunggah beserta dengan gambar Ganjar Pranowo yang berkulit putih dan berambut sedikit keputihan.

Isu mengenai garis keturunan asing Ganjar Pranowo berhasil menarik perhatian dari banyak pengguna Facebook.

Hal ini dibuktikan dengan unggahan yang sudah dibagikan sebanyak lebih dari seribu kali dan mendapatkan lebih dari 100 ribu komentar.

Namun, apakah benar Ganjar Pranowo merupakan seorang dengan keturunan Belanda?

Baa Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Jokowi Tawarkan Gibran Jadi Cawapres Anies

SUMBER: FACEBOOK

https://archive.fo/N5fby

https://www.facebook.com/groups/indonesiabersuara2021/permalink/3802882896606149/

FAKTA:

Setelah melakukan penelusuran terkait dengan klaim yang beredar, ditemui berbagai ulasan yang menyatakan bahwa isu tentang Ganjar Pranowo merupakan seseorang dengan keturunan asing Belanda adalah sebuah informasi yang keliru.

Mengambil ulasan dari artikel cirebonnetwork.com, Ganjar Pranowo diketahui memiliki kakek buyut yang berasal dari Desa Kroyo Kulon, Kecamatan Kemiri.

Memiliki nama Danu Wiyono, mendiang kakek buyut Ganjar Pranowo ini diisukan merupakan cucu dari Kanjeng Raden Tumenggung Mandoyo Nagoro, yang selanjutnya memiliki putera bernama Raden Mas Abdullah yang mana mereka memikili satu keturunan dengan Sunan Kalijaga.

Isu tersebut belum bisa dipastikan kebenarannya, namun yang dapat diketahui pasti adalah bahwa kakek buyut dari Ganjar Pranowo memiliki anak (kakek Ganjar) yang bernama Mangku Wirono. Mangku Wirono kemudian memiliki anak, salah satunya adalah Sungkowo Pramuji Wiryo (ayah Ganjar) yang kemudian menikah dengan Sri Suparni (ibu Ganjar) dan melahirkan enak orang anak, yang mana salah satunya ialah Ganjar Pranowo.

Klaim isu tentang Ganjar Pranowo yang merupakan seseorang berketurunan Belanda kemudian dibantah oleh Ganjar melalui akun YouTube miliknya, saat dirinya berkunjung ke rumah salah satu presenter terkenal Indonesia, Andy F Noya.

Di dalam video tersebut Andy menanyakan perihal isu tentang Ganjar yang merupakan keturunan asing, yang kemudian langsung dibantah dengan ringan oleh Ganjar.

“(Orang tua dari, red) Kutoarjo, enggak bule dong ya,” ujar Ganjar.

“Bapak polisi, ibu pekerjaannya paling luar biasa, semua dikerjakan.”

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Minum Air Setelah Makan Sebabkan Perut Jadi Buncit

KESIMPULAN :

Jadi dapat disimpulkan, klaim yang menyatakan bahwa Ganjar Pranowo merupakan seseorang dengan garis keturunan Belanda atau asing, merupakan informasi yang keliru dan termasuk ke dalam konten yang menyesatkan atau misleading content. (Knu)

Baca Juga:

[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo dan Ganjar Takut Berdebat dengan Anies di UI

#Ganjar Pranowo ##HOAKS/FAKTA
Bagikan

Berita Terkait

Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] Luhut Kasih Peringatan Keras untuk Menkeu Purbaya: Jangan Sombong kalau Berbicara, Harus Tiru Jokowi!
Beredar informasi yang menyebut hubungan Ketua DEN Luhut Binsar Panjaitan dan Menkeu Purbaya tengah memanas, cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
[HOAKS atau FAKTA] Luhut Kasih Peringatan Keras untuk Menkeu Purbaya: Jangan Sombong kalau Berbicara, Harus Tiru Jokowi!
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Siapkan Dekrit untuk Membubarkan DPR
Beredar unggahan konten di media sosial yang menyebut Presiden Prabowo segera membubarkan DPR, cak faktanya!
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 06 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Prabowo Siapkan Dekrit untuk Membubarkan DPR
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakannya Dianggap Ngawur, Prabowo Copot Bahlil jadi Jabatan Menteri ESDM
Kabar tentang Bahlil Lahaldia dicopot dari jabatan Menteri ESDM oleh Presiden Prabowo beredar di media sosial.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 05 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Kebijakannya Dianggap Ngawur, Prabowo Copot Bahlil jadi Jabatan Menteri ESDM
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA] : Kabar Gembira dari Menkeu Purbaya, Pemerintah akan Lunasi Utang Rakyat yang di Bawah Rp 5 Juta
Tidak ditemukan pengumuman resmi yang membenarkan klaim.
Dwi Astarini - Selasa, 04 November 2025
[HOAKS atau FAKTA] : Kabar Gembira dari Menkeu Purbaya, Pemerintah akan Lunasi Utang Rakyat yang di Bawah Rp 5 Juta
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Nampan Progam MBG Mengandung Lemak Babi
Informasi diunggah akun Instagram insta_kendal yang menyebut hasil uji laboratorium di China menemukan adanya kandungan lard (lemak babi) pada baki MBG.
Wisnu Cipto - Selasa, 04 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Nampan Progam MBG Mengandung Lemak Babi
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Tidak Takut Ditembak atau Diracun seperti Munir
Informasi ini diunggah akun TikTok “kemenkeurii” yang membagikan video isinya memperlihatkan Menteri Keuangan Purbaya Yudhi Sadewa sedang diwawancara.
Frengky Aruan - Senin, 03 November 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Menkeu Purbaya Tidak Takut Ditembak atau Diracun seperti Munir
Indonesia
[HOAKS Atau FAKTA] : Menteri Purbaya Pekerjakan Hacker Susupi Mafia Penyimpan Uang Hasil Korupsi
Hasil penelusuran mengarah ke pemberitaan di akun Youtube Liputan 6 berjudul “Menkeu Purbaya Libatkan Hacker Jago Jaga Keamanan Keuangan Nasional” yang tayang Sabtu (25/10/2025).
Alwan Ridha Ramdani - Minggu, 02 November 2025
[HOAKS Atau FAKTA] :  Menteri Purbaya Pekerjakan Hacker Susupi Mafia Penyimpan Uang Hasil Korupsi
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Minta Izin ke Rakyat untuk Menyewa Hacker Bobol Data Anggaran di DPR
Beredar isu Menkeu Purbaya memperkerjakan hacker untuk jebol informasi anggaran DPR.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Purbaya Minta Izin ke Rakyat untuk Menyewa Hacker Bobol Data Anggaran di DPR
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Beredar konten yang berisi Anies menyebut orang-orang di sekeliling Prabowo munafik dan gila jabatan.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 31 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Anies Sebut Sehebat Apapun Prabowo, Tetap Rusak Bila Sekelilingnya Orang-Orang Munafik yang Gila Jabatan
Indonesia
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa
Ketua MPR Ahmad Muzani menyindir Wapres Gibran sebagai Fufufafa, cek faktanya.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 30 Oktober 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Ketua MPR Ahmad Muzani Baca Pantun Sebut Wakil Presiden Fufufafa
Bagikan