Anjing Bisa Deteksi Obrolan Serius vs. Omong Kosong

annehsannehs - Rabu, 12 Januari 2022
Anjing Bisa Deteksi Obrolan Serius vs. Omong Kosong

Ternyata anjing lebih pintar daripada yang kita kira. (Foto: Pexels/Eddie Galaxy)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

ANJING menjadi salah satu hewan yang paling umum untuk dijadikan peliharaan manusia. Sebagian ras anjing sangat jinak dan bisa menyayangi manusia, baik yang sudah dewasa maupun masih bayi. Selain bisa menghibur dan menjadi teman baik manusia, anjing juga bisa menjadi penjaga rumah yang siap siaga memberikan sinyal ketika ada orang tidak dikenal berusaha masuk ke rumah.

Uniknya, ternyata anjing jauh lebih pintar dari yang kita kira. Dikutip dari Daily Mail, studi yang dilakukan oleh para peneliti dari Eötvös Loránd University di Hungaria menyimpulkan bahwa anjing mampu membedakan bahasa dan mana obrolan yang bermakna atau omong kosong.

Baca Juga:

Fakta yang Mungkin Tidak Kamu Ketahui Tentang Anjing

Studi melibatkan 18 Anjing
Anjing mampu membedakan bahasa dan mana obrolan yang bermakna atau omong kosong. (Foto: Pexels/Nancy Guth)

Studi ini melibatkan 18 anjing. Para peneliti kemudian melakukan pindaian pada otak mereka sembari memutarkan suara dari bahasa Hungaria dan Spanyol. Tidak hanya itu, mereka juga memutarkan ucapan dalam bentuk pidato dan gibberish (omong kosong tanpa ada maknanya).

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa anjing yang berasal dari beberapa daerah ini lebih merespon terhadap pembicaraan serius (pidato) vs. omong kosong tanpa makna. Peneliti ini menemukan bahwa anjing-anjing ini menunjukkan pola aktivitas yang berbeda dengan korteks pendengaran utama mereka ketika mendengarkan omong kosong (gibberish) vs. pidato.

"Otak anjing, seperti otak manusia, bisa membedakan antara pidato dan bukan-pidato," ungkap salah satu peneliti studi Raúl Hernández-Pérez.

Selain membedakan mana pidato dan omong kosong. Penelitian ini juga menemukan bahwa anjing juga bisa membedakan bahasa manusia. Anjing-anjing dalam studi ini mampu membedakan bahasa Hungaria dan Spanyol yang ditampakkan dari pola aktivitas otak khusus bahasa yang berfokus pada korteks pendengaran sekunder gigi taring.

Baca Juga:

Cara Tingkatkan Imun Anjing Peliharaanmu

Anjing juga bisa membedakan mana omong kosong dan pidato.

Penelitian ini juga menemukan bahwa anjing juga bisa membedakan bahasa manusia. (Foto: Pixabay/Free-Photos)

Penelitian ini juga mencatat bahwa anjing yang usianya tua lebih mampu membedakan antara bahasa yang dikenal dan yang tidak dikenal.

"Setiap bahasa dicirikan dengan berbagai keteraturan pendengaran. Temuan kami menunjukkan bahwa selama anjing hidup dengan manusia, mereka menangkap keteraturan pendengaran dari bahasa yang mereka dengar," ungkap peneliti studi lainnya Dr Hernàndez-Pérez.

Kedepannya, mereka berharap akan ada studi yang menjelaskan kemampuan anjing ini. Juga membuktikan apakah kemampuan ini disebabkan karena anjing-anjing yang sudah puluhan ribu tahun hidup dengan manusia. Kemudian membuat mereka jadi pendegar bahasa yang lebih baik. (SHN)

Baca Juga:

Kenali 5 Ciri-Ciri Anjing Sakit, Segera Bawa ke Dokter

#Anjing #Hewan #Hewan Peliharaan
Bagikan
Ditulis Oleh

annehs

Berita Terkait

Indonesia
Gratis Sewa 6 Bulan di Tempat Baru, Pramono Tegaskan Sudah Bersikap Humanis ke Eks Pedagang Barito
Gubernur juga menjanjikan sewa gratis dan layanan klinik hewan untuk para pedagang yang bersedia direlokasi ke Sentra Fauna dan Kuliner Lenteng Agung, Jakarta Selatan.
Wisnu Cipto - Senin, 27 Oktober 2025
Gratis Sewa 6 Bulan di Tempat Baru, Pramono Tegaskan Sudah Bersikap Humanis ke Eks Pedagang Barito
Indonesia
Anjing Liar Goyang Pariwisata Babel, Pemprov Terbitkan Kebijakan Eliminasi
Kini banyak anjing liar di kawasan objek wisata Babel yang kerap mengganggu pengunjung, bahkan sampai melakukan penyerangan terhadap para wisatawan
Wisnu Cipto - Rabu, 22 Oktober 2025
Anjing Liar Goyang Pariwisata Babel, Pemprov Terbitkan Kebijakan Eliminasi
Indonesia
Rahasia Satwa Antistres Saat Taman Margasatwa Ragunan Buka Malam Hari
Pengunjung diwajibkan menggunakan mobil kereta berkapasitas lima orang per perjalanan dengan tarif tertentu untuk berkeliling
Angga Yudha Pratama - Selasa, 14 Oktober 2025
Rahasia Satwa Antistres Saat Taman Margasatwa Ragunan Buka Malam Hari
Indonesia
Macan Tutul Kabur Dari Lembang Park and Zoo ke Gunung Tangkuban Parahu Bahayakan Nyawa Warga
Kawasan Gunung Tangkuban Parahu sudah cukup banyak penduduk dan menjadi destinasi wisata unggulan Jawa Barat
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 04 September 2025
Macan Tutul Kabur Dari Lembang Park and Zoo ke Gunung Tangkuban Parahu Bahayakan Nyawa Warga
Indonesia
Indonesia Kejar Status Zona Bebas PMK tanpa Vaksinasi dari Organisasi Kesehatan Hewan Dunia
Pemerintah berharap pengakuan dari WOAH dapat diraih pada 2025
Wisnu Cipto - Selasa, 26 Agustus 2025
Indonesia Kejar Status Zona Bebas PMK tanpa Vaksinasi dari Organisasi Kesehatan Hewan Dunia
Lifestyle
Good Boy: Film Horor Tentang Anjing yang Melawan Arwah Jahat
Good Boy berbeda dari film horor lainnya adalah pendekatannya yang tak biasa cerita disampaikan sepenuhnya dari perspektif seekor anjing bernama Indy.
ImanK - Rabu, 20 Agustus 2025
Good Boy: Film Horor Tentang Anjing yang Melawan Arwah Jahat
Dunia
Minta Hewan Peliharaan Dijadikan Pakan Predator, Kebun Binatang di Denmark Autokena Kecam
Meski pihak kebun binatang menyebut hewan yang akan dijadikan pakan terlebih dahulu dieutanasia.
Dwi Astarini - Rabu, 06 Agustus 2025
Minta Hewan Peliharaan Dijadikan Pakan Predator, Kebun Binatang di Denmark Autokena Kecam
Dunia
Kebun Binatang di Denmark Minta Hewan Peliharaan yang tak Diinginkan Dijadikan Pakan Predator
Kebun Binatang Aalborg meminta sumbangan ayam, kelinci, dan marmut hidup, yang menurut mereka akan ‘dieutanasia secara lembut’ oleh staf yang terlatih.
Dwi Astarini - Rabu, 06 Agustus 2025
Kebun Binatang di Denmark Minta Hewan Peliharaan yang tak Diinginkan Dijadikan Pakan Predator
Indonesia
Jangan Biarkan Hewan Peliharaan Tanpa Sistem Imun, Sudah Ada Pakan Premium Jadi Pilihan
Keberadaan hewan peliharaan bukan sekadar tren gaya hidup, melainkan bagian dari keseimbangan emosional pemiliknya.
Alwan Ridha Ramdani - Sabtu, 26 Juli 2025
Jangan Biarkan Hewan Peliharaan Tanpa Sistem Imun, Sudah Ada Pakan Premium Jadi Pilihan
Berita Foto
Anggota DPRD Provinsi DKI Dorong Taman di Jakarta Ramah Hewan
Warga membawa hewan peliharaan di Taman Sambas Asri, Kawasan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Selasa (24/6/2025).
Didik Setiawan - Selasa, 24 Juni 2025
Anggota DPRD Provinsi DKI Dorong Taman di Jakarta Ramah Hewan
Bagikan