Yamaha Rilis Warna Terbaru XMax Connected
Varian terbaru dari XMax Connected. (Foto: YIMM)
MerahPutih.com - Pada awal Februari 2024, PT Yamaha Indonesia Motor Manifacturing (YIMM) meluncurkan warna terbaru dari XMax Connected, yakni Premium Black.
Di edisi terbarunya ini, XMax Connected Premium Black menggunakan pelek berkelir biru untuk menggantikan warna bronze.
Pengunaan warna biru ikonik khas racing Yamaha tersebut tidak hanya diaplikasikan pada pelek saja, tetapi juga pada grafis berdesain minimalis serta logo XMax yang berada di bagian buritan atau belakang motor.
Baca juga:
Warna dan grafis baru pada XMax Connected varian Premium Black tentunya akan menemani varian warna-warna yang sudah ada sebelumnya, seperti Prestige Grey dan juga Luxury Red.
“Kami optimis warna baru ini akan mendapatkan sambutan yang positif di tengah masyarakat, karena dapat meningkatkan kebanggaan saat berkendara,” kata Assistant General Manager Marketing – Public Relation of PT YIMM Antonius Widiantoro, dilansir KabarOto, Kamis (8/2).
Untuk meningkatkan performa berkendara, fitur Traction Control System (TCS) juga disematkan pada motor guna meminimalisasi terjadinya selip pada ban belakang saat sedang berakselerasi di permukaan jalan yang licin.
View this post on Instagram
Skutik gambot ini memiliki posisi riding tegak sehingga meningkatkan kontrol serta pandangan yang baik bagi pengendara. Motor ini juga menghadirkan dua posisi riding yang rileks dan jok lebar dengan kontur ganda, serta teknologi Anti-lock Braking System (ABS) dan cakram ganda.
Di sektor kaki-kaki, motor ini memiliki ban dengan profil 120/70 R15 di depan dan 140/70 R14 di belakang. Suspensi depan motor ini juga mengadopsi gaya motorsport dengan tabung 33 mm.
XMax Connected saat ini dipasarkan seharga Rp 66 juta, dan untuk varian XMax TechMAX seharga Rp 71,3 juta. (and)
Baca juga:
Bagikan
Andreas Pranatalta
Berita Terkait
Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2025 Resmi Bergulir, Deretan Mobil Baru Meluncur
Suzuki Grand Vitara 2025 Resmi Debut di GJAW, Tambah Warna Baru dan Upgrade Kenyamanan
Wuling New Alvez Meluncur di GJAW 2025, Usung Desain Baru dan Fitur Lengkap
GJAW 2025 Resmi Dibuka, Hadirkan Lebih dari 80 Merek Otomotif di Akhir Tahun
Jetour T2 Debut di Indonesia, Bawa Mesin 2.0 Turbo dan Tampilan Tangguh
Harga Chery J6T Diungkap di GJAW 2025, Siap Perluas Segmen SUV Listrik Offroad di Indonesia
BJ30 Hybrid FWD Debut di GJAW 2025, BAIC Serius Garap Pasar SUV Hybrid di Indonesia
5 Fasilitas yang Bisa Dinikmati Pengunjung GJAW 2025, Ada Food Point hingga Shuttle Bus Gratis!
Ekspor Perdana Fronx dan Satria, Suzuki Tegaskan Indonesia sebagai Basis Produksi Global
Kasus Pelumas Tidak Sesuai Spesifikasi Terungkap di Kaltim, Federal Oil Perketat Pengawasan