Gaming

WHIM Management Luncurkan Agensi Hiburan Alterly

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 28 Juni 2021
WHIM Management Luncurkan Agensi Hiburan Alterly

Alterly dengan tagline Creating Art to LIfe. (Foto: Istimewa)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

PERUSAHAAN talent management, WHIM, resmi mengumumkan peluncuran agensi virtual entertainment mereka, Alterly, Senin (28/6). Peluncuran Alterly ini merupakan wujud dari misi untuk menjadi organisasi terdepan dalam industri virtual entertainment di Asia Tenggara.

“Alterly merupakan portal bagi kami untuk mengakses dunia baru dengan potensi yang masih sangat luas untuk terus digali dan dieksplorasi. Sesuai dengan tagline kami, creating art to life, melalui Alterly kami ingin menghadirkan sebuah pengalaman dan interaksi baru yang unik bagi para penikmat konten kami,” kata Chief Operational Officer WHIM Management Wesley Yiu.

Sebelumnya, WHIM Management sudah memiliki talenta virtual atau yang lebih dikenal sebagai virtual youtuber (VTuber) yang bernama Rora Meeza. Dalam kurun waktu dua bulan, sudah diikuti oleh lebih dari 20 ribu orang di Instagram dan YouTube. Kini, Rora telah bergabung menjadi bagian dari Gen 0 VTuber Alterly.

Baca juga:

Maskapai Ini Buka Audisi VTuber

WHIM Management Luncurkan Agensi Hiburan Alterly
Audisi dibuka hingga 7 Juli 2021. (Foto: Istimewa)


Di dalam Gen 0, Rora ditemani oleh tiga karakter lainnya yaitu Milly Cotone, Rhea Ageha, dan Leifa Nerine. Ketiga karakter baru Gen 0 sudah selesai dikembangkan, dan pada saat ini Alterly mengadakan proses open audition untuk ketiga karakter tersebut. Untuk informasi lebih lanjut bisa mengakses laman resmi Alterly.

“Bertumbuhnya popularitas Rora merupakan salah satu tolak ukur adanya minat masyarakat terhadap virtual entertainment. Dengan kehadiran tiga karakter baru di Gen 0 lainnya diharapkan mampu untuk semakin mendorong diversifikasi konten untuk memenuhi kebutuhan penonton,” kata Wesley.

Dalam waktu dekat Alterly juga akan berencana untuk terus mengembangkan karakter baru yang tersebar di seluruh Asia Tenggara.

“Kami berkomitmen untuk membantu para talenta kami untuk berkembang lebih jauh. Oleh karena itu di Alterly, kami tidak hanya berfokus pada menciptakan, namun juga kami ingin membantu mempromosikan dan bersama-sama bertumbuh dalam wadah kami,” tambahnya.

Baca juga:

Kenali Dampak Konten Sensasional Bagi Para Kreator


Selama 2020, pertumbuhan popularitas VTuber memang cukup meroket, dengan laporan dari YouTube's 2020 Culture and Trends report menunjukan, VTubers rata-rata menghasilkan sekitar 1.5 miliar views per bulan.

“Kedepannya kami optimis dengan semakin populernya hiburan virtual di masa mendatang kebutuhan akan VTuber akan terus meningkat baik dari sisi bisnis maupun dari sisi hiburan,” tutup Wesley. (and)

Baca juga:

Tips Ampuh Membuat Konten Edukatif untuk Anak

#Gaming #Game
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Tekno
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
RedMagic 11 Air versi global tidak akan memangkas spesifikasi dari versi aslinya
Angga Yudha Pratama - Kamis, 22 Januari 2026
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
Fun
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Panduan TheoTown pemula untuk membangun kota stabil dan cepat berkembang, mulai dari jalan, listrik, pajak, hingga dense zone.
ImanK - Minggu, 11 Januari 2026
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Indonesia
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
BNPT mencatat sepanjang tahun 2025 terdapat sekitar 112 anak di 26 provinsi yang teridentifikasi terpapar paham radikalisme melalui ruang digital, baik melalui media sosial maupun gim daring.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 08 Januari 2026
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Indonesia
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Pemilik platform permainan daring dituntut untuk memberikan verifikasi dan keamanan terhadap siapa yang mengakses.
Alwan Ridha Ramdani - Rabu, 31 Desember 2025
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Fun
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Film Live-Action terbaru “Street Fighter” akan tayang di bioskop pada 16 Oktober 2026
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
ShowBiz
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Trailer perdana film Street Fighter dirilis di The Game Awards, menampilkan aksi Ryu dan Ken menuju Turnamen World Warrior. Tayang 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 13 Desember 2025
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Lifestyle
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Ajang IESF WEC 2025 ini dinilai sangat strategis untuk mematangkan tim
Angga Yudha Pratama - Senin, 08 Desember 2025
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Lifestyle
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Timnas MLBB putri memulai turnamen IESF WEC 2025 dengan hasil meyakinkan
Angga Yudha Pratama - Minggu, 07 Desember 2025
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy
Bagikan