Musik

Waode Lantunkan Kisah Nyata Perjuangan Sepasang Kekasih

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Sabtu, 26 Februari 2022
Waode Lantunkan Kisah Nyata Perjuangan Sepasang Kekasih

Waode rilis single kedua (Foto: Trinity Optima Production)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SUKSES dengan single pertamanya, Cinta Tanpa Tapi, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Pop Academy (POPA) Indosiar, Waode Heni Andraini, merilis karya terbarunya.

Single terbaru penyanyi yang akrab disapa Waode ini bertajuk Cinta Tiada Batas. Lagu ini diciptakan oleh Belawan Putra.

Baca Juga:

Dewi Gita Hadirkan Rasa yang Bermekaran di Lagu 'Kau Cinta Putihku'

Cinta Tiada Batas berkisah tentang takdir cinta di antara dua insan (Foto: Trinity Optima Production)

lagu ini berkisah tentang takdir cinta di antara dua insan, terinspirasi dari kisah hidup Belawan Putra dan istrinya. Hubungan mereka sempat mengalami banyak halangan, tapi akhirnya bisa bersatu.

Proses produksi single ini berawal dari Waode yang menerima demo Cinta Tiada Batas dari Simhala Avadana, A&R Trinity Optima Production. Waode langsung jatuh cinta pada lagu itu ketika mendengar pertama kali. Demo lagu itu terus bermain di kepalanya.

"Aku suka sekali pada lagunya dan aku merasa bisa mengeluarkan teknik (menyanyi) untuk mencapai nada tinggi. Aku pun menginginkan Cinta Tiada Batas untuk menjadi single keduaku dan keinginanku tersebut terkabul," jelas Waode pada siaran pers yang diterima merahputih.com.

Proses rekaman cepat dan lancar. Karena Waode banyak bertukar pikiran dengan tim yang bekerjasama dengannya. Waode pun banyak menghadirkan improvisasi pada lagu ini.

"Ada beberapa kesulitan yang aku alami ketika menyanyi pada nada-nada rendah saat rekaman. Di satu sisi, pesan dari lagunya harus sampai ke telinga pendengar. Tapi, aku banyak dibantu oleh Kak Simhala Avadana hingga prosesnya berjalan lancar," jelas Waode.

Lagu ini bisa dikatakan tepat untuk menjadi single kedua dari Waode, karena pada lagu tersebut banyak mengekspos kemampuan vokalnya.

Baca Juga:

Drive Rilis Video Musik Ala Drama untuk Lagu 'To Be In Love'

Dari sisi range vokal, ada teknik-teknik menyanyi tertentu, seperti belting dan sebagainya. Tapi, Waode mengerti yang dia mau agar lagu ini enak untuk dinikmati.

Sementara itu Direktur Surya Citra Media (SCM), Harsiwi Achmad mengatakan, bahwa seperti liriknya Dunia seakan tak terbatas tuk membawamu yang kau mau, sama dengan harapannya pada Waode sebagai juara POPA Indosiar di tahun 2020.

Menurut Harsiwi, karir ke depannya akan terbuka lebar bagi dengan berbagai prestasi yang gemilang di industri musik tanah air. Indosiar sangat bangga sudah melahirkan Waode di Industri musik dengan bakatnya yang luar biasa.

"Dengan bakatnya yang luar biasa. Dengan ciri khas dan semakin hari semakin matang, insya Allah Waode akan berhasil menjadi salah satu top Diva Indonesia," jelas Harsiwi.

Lebih lanjut Harsiwi mengatakan, bahwa pertama kali mendengar lagunya dia langsung suka dan terbayang akan sangat bagus bila dibawakan oleh Waode. Nyatanya, benar saja, lewat single ini Waode sukses memberikan nyawa yang menghanyutkan emosi dan turut tenggelam dalam syair lagu.

Sementara itu, Waode berharap single terbarunya bisa diterima dan disukai oleh masyrakat Indonesia. Juga dapat menginspirasi pejuang cinta untuk bersatu dengan pasangannya. (Ryn)

Baca Juga:

Kolaborasi HIVI! dan Sejumlah Musisi Berbakat Hadirkan Single 'Memori'

#Musik #Musisi Indonesia #Penyanyi Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

Lifestyle
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Rumah Tua menampilkan kemampuannya meramu pengalaman personal dan keseharian menjadi sebuah kisah musikal yang solid, terarah, dan konseptual.
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Rumah Tua Rilis Album Debut “Merayakan Hari Akhir”, Merangkai Kisah Kelahiran hingga Perlawanan
Lifestyle
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
Syahrul Mahua, atau yang akrab dikenal sebagai Oel Pluto, merupakan musisi asal Ambon yang siap mencuri perhatian lewat karya terbarunya berjudul “Jeany”
Frengky Aruan - Jumat, 16 Januari 2026
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
ShowBiz
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
Para pengamat industri sebelumnya memperkirakan kontrak itu akan diperbarui sehingga perpisahan bersih yang mendadak ini terasa semakin mengejutkan.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
 BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
ShowBiz
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
Secara harfiah, arirang berarti bentuk lagu rakyat Korea yang sangat populer.
Dwi Astarini - Jumat, 16 Januari 2026
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’,  akan Dirilis dalam 16 Versi
ShowBiz
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
BTS akan menggelar konser di Jakarta pada 26-27 Desember 2026. Harga tiket belum diumumkan, simak perkiraan harga berdasarkan konser BTS di Jepang.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
Fun
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Lirik lagu Big Girls Don't Cry dari ENHYPEN menjadi perbincangan di media sosial. Lagu ini menggambarkan emosi sekaligus pesan pemberdayaan perempuan.
Soffi Amira - Rabu, 14 Januari 2026
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
ShowBiz
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
Jeff Satur merilis single terbaru berjudul 'Passion Fruit' yang mengisahkan hubungan cinta manis namun berujung luka dan perlahan meredup.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
ShowBiz
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Melalui kerja sama ini, ENHYPEN berencana mempromosikan berbagai kampanye donor darah di masa depan.
Dwi Astarini - Rabu, 14 Januari 2026
 ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Fun
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Lirik lagu Semua Aku Dirayakan dari Nadin Amizah memiliki makna mendalam. Lagu ini menjadi ungkapan syukur dan apresiasi untuk pasangan.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
ShowBiz
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Nick Jonas mengawali 2026 dengan merilis single 'Gut Punch', lagu emosional yang menjadi petunjuk awal album barunya, Sunday Best.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Bagikan