Musik

Waode Lantunkan Kisah Nyata Perjuangan Sepasang Kekasih

Raden Yusuf NayamenggalaRaden Yusuf Nayamenggala - Sabtu, 26 Februari 2022
Waode Lantunkan Kisah Nyata Perjuangan Sepasang Kekasih

Waode rilis single kedua (Foto: Trinity Optima Production)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SUKSES dengan single pertamanya, Cinta Tanpa Tapi, penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Pop Academy (POPA) Indosiar, Waode Heni Andraini, merilis karya terbarunya.

Single terbaru penyanyi yang akrab disapa Waode ini bertajuk Cinta Tiada Batas. Lagu ini diciptakan oleh Belawan Putra.

Baca Juga:

Dewi Gita Hadirkan Rasa yang Bermekaran di Lagu 'Kau Cinta Putihku'

Cinta Tiada Batas berkisah tentang takdir cinta di antara dua insan (Foto: Trinity Optima Production)

lagu ini berkisah tentang takdir cinta di antara dua insan, terinspirasi dari kisah hidup Belawan Putra dan istrinya. Hubungan mereka sempat mengalami banyak halangan, tapi akhirnya bisa bersatu.

Proses produksi single ini berawal dari Waode yang menerima demo Cinta Tiada Batas dari Simhala Avadana, A&R Trinity Optima Production. Waode langsung jatuh cinta pada lagu itu ketika mendengar pertama kali. Demo lagu itu terus bermain di kepalanya.

"Aku suka sekali pada lagunya dan aku merasa bisa mengeluarkan teknik (menyanyi) untuk mencapai nada tinggi. Aku pun menginginkan Cinta Tiada Batas untuk menjadi single keduaku dan keinginanku tersebut terkabul," jelas Waode pada siaran pers yang diterima merahputih.com.

Proses rekaman cepat dan lancar. Karena Waode banyak bertukar pikiran dengan tim yang bekerjasama dengannya. Waode pun banyak menghadirkan improvisasi pada lagu ini.

"Ada beberapa kesulitan yang aku alami ketika menyanyi pada nada-nada rendah saat rekaman. Di satu sisi, pesan dari lagunya harus sampai ke telinga pendengar. Tapi, aku banyak dibantu oleh Kak Simhala Avadana hingga prosesnya berjalan lancar," jelas Waode.

Lagu ini bisa dikatakan tepat untuk menjadi single kedua dari Waode, karena pada lagu tersebut banyak mengekspos kemampuan vokalnya.

Baca Juga:

Drive Rilis Video Musik Ala Drama untuk Lagu 'To Be In Love'

Dari sisi range vokal, ada teknik-teknik menyanyi tertentu, seperti belting dan sebagainya. Tapi, Waode mengerti yang dia mau agar lagu ini enak untuk dinikmati.

Sementara itu Direktur Surya Citra Media (SCM), Harsiwi Achmad mengatakan, bahwa seperti liriknya Dunia seakan tak terbatas tuk membawamu yang kau mau, sama dengan harapannya pada Waode sebagai juara POPA Indosiar di tahun 2020.

Menurut Harsiwi, karir ke depannya akan terbuka lebar bagi dengan berbagai prestasi yang gemilang di industri musik tanah air. Indosiar sangat bangga sudah melahirkan Waode di Industri musik dengan bakatnya yang luar biasa.

"Dengan bakatnya yang luar biasa. Dengan ciri khas dan semakin hari semakin matang, insya Allah Waode akan berhasil menjadi salah satu top Diva Indonesia," jelas Harsiwi.

Lebih lanjut Harsiwi mengatakan, bahwa pertama kali mendengar lagunya dia langsung suka dan terbayang akan sangat bagus bila dibawakan oleh Waode. Nyatanya, benar saja, lewat single ini Waode sukses memberikan nyawa yang menghanyutkan emosi dan turut tenggelam dalam syair lagu.

Sementara itu, Waode berharap single terbarunya bisa diterima dan disukai oleh masyrakat Indonesia. Juga dapat menginspirasi pejuang cinta untuk bersatu dengan pasangannya. (Ryn)

Baca Juga:

Kolaborasi HIVI! dan Sejumlah Musisi Berbakat Hadirkan Single 'Memori'

#Musik #Musisi Indonesia #Penyanyi Pop
Bagikan
Ditulis Oleh

Raden Yusuf Nayamenggala

I'm not perfect but special

Berita Terkait

ShowBiz
Alma Margana Kembali dengan Single 'Karena Cinta', Eksplorasi Warna Musik Baru
Alma Margana kembali merilis single 'Karena Cinta' setelah cukup lama vakum, menghadirkan eksplorasi musik baru dan cerita romantis tentang hangatnya fase jatuh cinta.
Ananda Dimas Prasetya - 1 jam, 59 menit lalu
Alma Margana Kembali dengan Single 'Karena Cinta', Eksplorasi Warna Musik Baru
ShowBiz
Ernie Zakri Tuangkan Kisah Hidup dalam Single 'Perjalanan', Simak Lirik Lengkapnya
Ernie Zakri merilis single terbaru 'Perjalanan', lagu reflektif yang ditulis dari perjalanan hidup dan kariernya. Kolaborasi bersama komposer Andi Rianto.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 14 menit lalu
Ernie Zakri Tuangkan Kisah Hidup dalam Single 'Perjalanan', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Afgan Gambarkan Kebahagiaan saat Tak Sengaja Menemukan Cinta di Lagu 'Tak Ada Rencana (Kujatuh Cinta), Simak Lirik Lengkapnya
Lagu Tak Ada Rencana (Kujatuh Cinta) merupakan nomor dari album terbaru Afgan, Retrospektif.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 41 menit lalu
Afgan Gambarkan Kebahagiaan saat Tak Sengaja Menemukan Cinta di Lagu 'Tak Ada Rencana (Kujatuh Cinta), Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Lagu 'Bunga Maaf' Perkuat Nuansa Drama Emosional di Trailer Film 'Suka Duka Tawa'
Trailer film Suka Duka Tawa resmi dirilis. Lagu “Bunga Maaf” dari The Lantis menjadi pusat emosi cerita, memperkuat hubungan karakter Tawa dan sang ayah.
Ananda Dimas Prasetya - 2 jam, 54 menit lalu
Lagu 'Bunga Maaf' Perkuat Nuansa Drama Emosional di Trailer Film 'Suka Duka Tawa'
ShowBiz
Shakira Jasmine Rilis Album 'kira', Kisah Tentang Luka dan Upaya Pulih
Album 'kira' Shakira Jasmine menghadirkan pop alternatif dan R&B bernuansa melankolis, menggambarkan perjalanan batin seseorang yang belum siap membuka hati.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 27 November 2025
Shakira Jasmine Rilis Album 'kira', Kisah Tentang Luka dan Upaya Pulih
ShowBiz
Tate McRae Tambah 5 Lagu Baru di 'SO CLOSE TO WHAT??? (Deluxe)', Single 'TIT FOR TAT' Langsung Meledak
Tate McRae merilis SO CLOSE TO WHAT??? (Deluxe) dengan lima lagu baru, termasuk 'TIT FOR TAT' yang debut di #3 Billboard Hot 100.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 27 November 2025
Tate McRae Tambah 5 Lagu Baru di 'SO CLOSE TO WHAT??? (Deluxe)', Single 'TIT FOR TAT' Langsung Meledak
ShowBiz
Makna Mendalam di Balik “frozen”, Karya Terbaru Rol3ert untuk GLOBAL WORK
Single 'frozen' menggambarkan musim dingin bukan sekadar pergantian waktu, tetapi juga simbol kenangan, luka yang membeku, dan doa-doa yang terucap dalam sunyi.
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Makna Mendalam di Balik “frozen”, Karya Terbaru Rol3ert untuk GLOBAL WORK
ShowBiz
Lirik 'Guruku Tersayang' dari Melly Goeslaw untuk para Guru
Jadi ungkapan terima kasih kepada guru-guru yang telah membimbing selama masa sekolah.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Lirik 'Guruku Tersayang' dari Melly Goeslaw untuk para Guru
ShowBiz
Lirik Lagu Wajib 'Hymne Guru', Persembahan bagi para Pengajar
Lagu 'Hymne Guru' menjadi salah satu nyanyian wajib setiap peringatan Hari Guru pada 25 November.
Dwi Astarini - Rabu, 26 November 2025
Lirik Lagu Wajib 'Hymne Guru', Persembahan bagi para Pengajar
ShowBiz
Happy Asmara Hadirkan Romansa Hangat dalam Single 'Aksara', Kolaborasi Bareng Vicky Praz
Happy Asmara dan Vicky Praz merilis single 'Aksara', lagu romantis dengan konsep lirik unik dan pesan tentang takdir pasangan yang saling melengkapi.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 26 November 2025
Happy Asmara Hadirkan Romansa Hangat dalam Single 'Aksara', Kolaborasi Bareng Vicky Praz
Bagikan