Vonis Diabetes Bikin Panik? Tenang, Anda Masih Boleh Jogging!
Jogging. (Foto: Pixabay)
WAKTU dokter memvonis diabetes, Anda pasti panik. Membayangkan betapa beratnya penyakit ini. Dan, bertanya-tanya, olahraga yang selama ini dilakukan masih dapat dilanjutkan atau tidak.
Tenang, Anda dapat tetap berolahraga. Namun, hindari olahraga permainan seperti futsal atau basket. Soalnya, olahraga permainan membuat Anda keasyikan main hingga akhirnya melupakan kondisi kesehatan saat ini.
Olahraga yang pas buat penderita diabetes ialah jogging, sepeda santai, jalan cepat dan renang. "Lakukan 3-5 kali seminggu, selama 30-45 menit," kata Spesialis Penyakit Dalam Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo, Dr Wismandari Wisnu, SpPD, KEMD, FINASIM, seperti dikutip dari ANTARA.
Jeda antarlatihan sebaiknya tidak lebih dari dua hari berturut-turut. Empat olahraga tersebut dapat mengontrol kadar gula tetap stabil sehingga penderita diabetes dapat terhindar dari komplikasi.
Namun, ada syaratnya. Periksa kadar gula darah sebelum beraktivitas fisik. "100-125 mg/dl boleh berolahraga," kata Dr Wismandari.
Kalau kadar gula darah di bawah 150 mg/dl, Anda sebaiknya makan dulu sekitar satu jam sebelum olahraga. Sebab, olahraga bisa menurunkan kadar gula darah. Bila di atas 200 mg/dl, Anda disarankan tidak olahraga berat. Pagi ini, selamat berolahraga! (*)
Dapatkan pula tip tentang jogging pada artikel Lakukan ini Agar Disiplin Jogging.
Bagikan
Berita Terkait
NOC Terima Kunjungan KSOC, Perkuat Kerja Sama Olahraga Indonesia-Korea Selatan
Presiden Prabowo Minta Atlet Dihargai secara Nyata, jangan hanya Diberi Terima Kasih,
Indonesia Sukses Raih 91 Emas di SEA Games 2025, CdM Puji Dedikasi dan Semangat Juang para Atlet
Indonesia Raih 91 Emas, Lampaui Target di SEA Games 2025
Tim Indonesia Raih Posisi Kedua SEA Games Thailand 2025, Ukir Sejarah 30 Tahun
Berjaya di SEA Games 2025, Tim Indonesia Pertegas Posisi 'Raja' Panahan Asia Tenggara
Tim Cycling Indonesia Andalkan Mental Juara dan Dukungan Penuh Federasi, Kunci Kesuksesan Capai Target Medali SEA Games 2025
Aksi Basral saat Pulang Bawa Medali Emas SEA Games 2025, Tunjukkan Trik Skateboard Loncati Motor
Martina Ayu Tercepat di Triathlon Putri, Raihan Emas Tim Indonesia di SEA Games 2025 Thailand Tembus 81
FIFA Rilis Tiket Lebih Murah untuk Piala Dunia 2026, hanya Rp 1 Jutaan