Viral Suporter Persib Dicukur Rambut dan Alis di Solo, Gibran: Saya Cek dan Selesaikan
Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming Raka. (Foto: MerahPutih.com/Ismail)
MerahPutih.com - Ramai video berdurasi 1,29 detik, diduga suporter Persib Bandung mengalami perundungan di Solo, di mana rambut dan alis dicukur oleh oknum suporter. Kejadian ini pun viral di media sosial.
Video yang diterima, seorang laki-laki berpakaian putih tengah mengukur rambut korban. Sedangkan pria lainnya menyebutkan bahwa aksi mencukur rambut tersebut merupakan kenang-kenangan dari Solo.
“Itu buat kenangan, kenangannya apa? Kalau di Solo kenangannya alis hilang,” ujar salah seorang pria seperti dikutip dari rekaman video yang beredar, Kamis (2/5).
Diketahui laga antara PSS Sleman melawan Persib Bandung berlangsung di Stadion Manahan Solo, Selasa (30/4). Pertandingan penutup Liga 1 musim 2023/2024 tersebut memenangkan Laskar Super Elja julukan PSS, dengan skor akhir 1-0.
Baca juga:
Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka menegaskan akan memeriksa kebenaran video tersebut. Ia pun akan menyelesaikannya.
“Saya baru dapat WA (whatsapp). Saya akan cek, semoga segera kami selesaikan,” ujar Gibran di Kantor KPU Solo, Kamis (2/5).
Ia mengatakan bahwa Pemkot Solo juga akan memeriksa teman-teman Pasoepati dan Polresta Surakarta. Ia berharap kejadian itu tidak benar.
“Kita cek lagi nanti ke teman-teman Pasoepati dan dari kepolisian. Semoga tidak benar,” katanya.
Baca juga:
Hasil Lengkap Laga Pekan Ke-34 dan Klasemen Akhir Liga 1 2023/2024
Gibran menambahkan akan meminta maaf jika kejadian itu benar-benar terjadi. Untuk saat ini masih dilakukan pencarian akan kebenaran video itu.
“Kalau ada kejadian itu benar, saya mohon maaf,” tandasnya. (Ismail/Jawa Tengah)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Gelar Upacara Adat Kenaikan Tahta Paku Buwono XIV, Sultan Yogyakarta Diundang
Manajemen Persib Bandung Enggan Buru-buru Perpanjang Kontrak Bojan Hodak yang Disebut sebagai Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persib Hadapi Dewa United Banten, Beckham Putra Singgung Pertemuan Musim Lalu
Manajemen Persib Tegaskan Komitmen Bojan Hodak untuk Tetap Tangani Maung Bandung di Tengah Isu Jadi Calon Pelatih Timnas
Keraton Surakarta Gelar Upacara Jumenengan PB XIV, Sabtu (15/11)
Kaltim Raih Penghargaan Penurunan Stunting Terbaik di Rakornas 2025, Gibran: Kuncinya Sinergi Pusat dan Daerah
Ketua DPC Solo Terang-terangan Tolak Rencana Budi Arie Mau Masuk Gerindra
Ada Perubahan, 3 Laga Kandang Malut United Termasuk Vs Persib Bandung Digelar Siang Hari WIB
Mediasi Deadlock, Warga Tetap Tolak Pendirian SPPG Solo dan Minta Pindah Lokasi
Gunung Merapi Keluarkan 4 Kali Awan Panas Guguran, Masyarakat Diminta Waspada