Musik

Uniknya Musisi Thailand 'Kawinkan' Musik dan Makanan di Coachella 2022

Iftinavia PradinantiaIftinavia Pradinantia - Sabtu, 21 Mei 2022
Uniknya Musisi Thailand 'Kawinkan' Musik dan Makanan di Coachella 2022

Uniknya musisi Thailand kombinasikan makanan dan musik (FOTO: Blackstar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

KOMBINASI musik dan kuliner nampaknya terlalu mustahil untuk terjadi. Namun, di tangan musisi perempuan asal Thailand MILLI itu bisa terwujud dengan cara yang unik. Jika kamu menyaksikan tayangan Coachella 2022, dan kebetulan melihat set monumental Head In The Clouds Forever dari 88rising di panggung utama festival tersebut, kamu pasti melihat salah satu momen paling luar biasa dari festival ini: rapper/penyanyi asal Thailand, itu diapit oleh penari-penari pria di kanan dan kirinya.

Dirinya membawakan bar-bar liar yang menggelora dari lagu berjudul Mango Sticky Rice sambil menyantap sendok demi sendok hidangan ikonik tersebut di antara bait-bait yang dinyanyikannya. Momen tersebut semakin fenomenal mengingat MILLI adalah artis solo asal Thailand pertama yang tampil di Coachella.

Baca Juga:

Kolaborasi Cya dan Laleilmanino Hadirkan Single 'JBAML'

Penampilan MILLI tersebut menjadi terobosan baru yang menakjubkan. Ia memicu reaksi berantai global yang menghasilkan tren viral baru: tren ketan mangga. Sontak itu meningkatkan penjualan menu makanan tersebut di berbagai negara setelah pertunjukan tersebut.

Seperti diberitakan di CNN, NBC News, NME, The Guardian, The Independent, The Nation Thailand, hingga South China Morning Post, momen penampilan MILLI di Coachella membawa makanan penutup asal Thailand tersebut menjadi sensasi global.

Baca juga:

DJ Yasmin dan Lyfes Hadirkan Single 'Salvation'

Penampilan fenomenalnya bahkan menggerakkan pemerintah setempat. Perdana Menteri Thailand melobi UNESCO untuk menjadikan ketan mangga sebagai hidangan nasional Thailand. Single Mango Sticky Rice MILLI-lah yang mengawali semuanya.

Mango Sticky Rice lebih dari sekadar trek yang manis di telinga seperti sebagian besar lagu dari penyanyi berusia 19 tahun ini. Mango Sticky Rice hadir untuk menantang stereotip. Ia merilis sebuah single yang kuat dan benar-benar sangar. Dengan durasi satu setengah menit, lagu ini membara dan meluapkan kekacauan khas video game dengan bait-bait berapi-api dari MILLI.

Untuk pendengar di luar Thailand, Mango Sticky Rice adalah media luar biasa yang mengantarkan mereka untuk mengenal MILLI lebih jauh. Musisi muda tersebut adalah seorang bintang baru dalam perjalanannya membangun nama besar di kancah musik internasional. (avia)

Baca Juga:

Bangga, Musisi Muda Indonesia Meriahkan Panggung Coachella 2022

#Musik #Musisi #Musisi Nyentrik #Musisi Perempuan
Bagikan
Ditulis Oleh

Iftinavia Pradinantia

I am the master of my fate and the captain of my soul

Berita Terkait

ShowBiz
BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
Meski keempat member telah memperpanjang kontrak grup mereka dengan YG Entertainment pada Desember 2023, mereka tidak memperpanjang kontrak individu.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
  BLACKPINK Tutup Tur DEADLINE di Hong Kong dengan Penuh Air Mata, Memunculkan Spekulasi akan Bubar
ShowBiz
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
Aurelia debut pada 2025 dan terus konsisten menuturkan kisah personal lewat lagu-lagunya.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Aurelia Syaharani Tuangkan Kisah Putus, Bangkit, hingga Bahagia dalam EP Baru
ShowBiz
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
Dalam lagu ini, ia berkolaborasi dengan musisi ternama Hollywood, Brent Faiyaz, yang dikenal lewat karakter musiknya yang khas dan berbeda.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Alicia Keys Gandeng Brent Faiyaz dalam Single R&B/Soul 'Trillions', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
Sesuai dengan judulnya, sosok 'pencuri' digambarkan hadir di saat sunyi, perlahan merebut dan mengambil hati seseorang dalam keheningan malam.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Samuel Cipta Rilis 'Pencuri Malam', Lagu Romantis dengan Metafora Keheningan Malam
ShowBiz
Makna Cinta Tulus dalam Lagu 'Denok' yang Dinyanyikan Difarina Indra Adella
Melalui liriknya, 'Denok' menuturkan rasa cinta yang begitu dalam kepada sosok perempuan yang dicintai.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Makna Cinta Tulus dalam Lagu 'Denok' yang Dinyanyikan Difarina Indra Adella
ShowBiz
Juan Reza Perkenalkan 'Badansa', Perpaduan Musik Modern dan Semangat Pesta Khas Timur Indonesia
'Badansa' menggambarkan keceriaan saat menari, berkumpul, dan menikmati perayaan hidup.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Juan Reza Perkenalkan 'Badansa', Perpaduan Musik Modern dan Semangat Pesta Khas Timur Indonesia
ShowBiz
Lagu 'Anta Permana' Satu Per Empat, Rangkum Kenangan tentang Rumah Pertama dan Perjuangan Ayah
Anta Permana dari Satu Per Empat mengisahkan rumah pertama, perjuangan ayah, dan kenangan personal Bismo. Video musiknya tayang 28 Januari 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Lagu 'Anta Permana' Satu Per Empat, Rangkum Kenangan tentang Rumah Pertama dan Perjuangan Ayah
ShowBiz
Makna Penyesalan dalam Lagu 'Raiso Ngapusi 2', Kolaborasi La Tasya dan Iwan Kurniawan
'Raiso Ngapusi 2' bercerita tentang penyesalan mendalam setelah melepaskan cinta yang tulus.
Dwi Astarini - Rabu, 28 Januari 2026
Makna Penyesalan dalam Lagu 'Raiso Ngapusi 2', Kolaborasi La Tasya dan Iwan Kurniawan
ShowBiz
Coldiac Hadirkan Versi Baru Lagu 'Jangan Pernah Berubah', Angkat Kisah Cinta Penuh Kegelisahan
Coldiac merilis single terbaru 'Jangan Pernah Berubah' yang mengisahkan cinta, kecemasan, dan ketakutan akan kehilangan.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Coldiac Hadirkan Versi Baru Lagu 'Jangan Pernah Berubah', Angkat Kisah Cinta Penuh Kegelisahan
ShowBiz
Album Penuh Perdana XG 'THE CORE' Resmi Rilis, Usung Lagu Andalan 'HYPNOTIZE'
XG resmi merilis album penuh perdana 'THE CORE' pada 23 Januari 2026, lengkap dengan video musik single utama 'HYPNOTIZE'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 28 Januari 2026
Album Penuh Perdana XG 'THE CORE' Resmi Rilis, Usung Lagu Andalan 'HYPNOTIZE'
Bagikan