Tumbangkan Pelita Jaya, Kaleb Ramot: Dewa United Banten Layak Juara IBL
Dewa United Banten Juara IBL 2025. (MP/Kanu)
MerahPutih.com - Status juara IBL (Indonesian Basketball League) 2025 yang diraih Dewa United Banten begitu berkesan bagi seluruh pemain. Salah satunya kapten Dewa United Banten, Kaleb Ramot Gemilang.
Gelar dipastikan Dewa United Banten usai menumbangkan juara bertahan Pelita Jaya Jakarta dengan skor meyakinkan 74-73 di final game 3 di GOR Soemantri Brodjonegoro (GMSB), Jakarta, Minggu (20/7) malam WIB, sehingga skor akhir 2-1.
Kaleb mengatakan bahwa kemenangan dan status juara ini sebagai pembuktian. Sekaligus mematahkan keraguan banyak pihak.
“Ini untuk membuktikan ke semuanya kalau kami memang layak juara,” kata Kaleb usai pertandingan.
Kaleb berujar, kemenangan ini tak lepas dari determinasi dan permainan disiplin meredam serangan yang dilancarkan Pelita Jaya.
“Kami mampu tampil disiplin dan konsisten sehingga mampu membuktikan kalau tim ini layak juara,” ucap Kaleb.
Baca juga:
Dewa United Banten Juara IBL 2025 usai Kalahkan Pelita Jaya Jakarta
Kaleb mempersembahkan gelar juara untuk orang yang mendukungnya.
“Ini untuk siapa pun yang mendukung dan mendoakan perjuangan kami. Termasuk bagi seluruh keluarga besar tim,” ucap Kaleb.
Kaleb tak bisa berkata-kata lagi.
“Tidak bisa berkata-kata. Senang sekali, karena kami berhasil menjadi juara. Up and down banget musim ini, dan akhirnya kami bisa menjadi juara," kata Kaleb Ramot Gemilang.
Sekadar informasi, Dewa United Banten mengakhiri penantian panjang dengan menjadi juara IBL 2025. Dewa United memenangi drama Game 3 IBL GoPay The Finals melawan Pelita Jaya Jakarta, dengan skor 74-73.
Sekaligus membuat Pelita Jaya tidak bisa mencetak back-to-back champions seperti yang mereka harapkan. (Knu)
Bagikan
Frengky Aruan
Berita Terkait
Datang dari Malut United, Vinicius “Vico” Duarte Siap Bantu Dewa United Banten Penuhi Ambisi
Dewa United Banten Tutup Putaran Pertama dengan 3 Poin, Pelatih Jan Olde: Hasil Penting, tetapi Bagaimana Bermain Paling Penting
Ketertarikan Persija pada Ricky Kambuaya dan Jaja, Presiden Dewa United Banten: Kabar Simpang Siur
Klasemen Akhir Putaran Pertama Super League 2025/2026
Hadapi Persijap, Dewa United Banten Fokus ke Permainan demi Tutup Putaran Pertama dengan Manis
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League 2025/2026 Hari Ini: PSBS Vs Bhayangkara FC, Persijap Kontra Dewa United
IBL 2026 Resmi Dimulai, Dewa United vs Pelita Jaya Jadi Laga Pembuka
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League Hari Ini: Bhayangkara FC Kontra Dewa United, Persik Vs Persib
Jadwal, Siaran Langsung, Live Juga Link Streaming Laga Super League Hari Ini: Bali United Kontra Dewa United, Persija Vs Bhayangkara FC