Tomba 2 Versi Remaster akan Datang di 2025
Tomba 2. (Foto: Gematsu)
MerahPutih.com - Pengembang game Limited Run Games dan Whoopee Camp memberikan kabar gembira untuk penggemar game Tomba! Game populer pada era Playstation pertama itu bakal hadir kembali di platform game yang lebih canggih atau versi remaster.
Tomba! 2 akan rilis untuk PlayStation 5, PlayStation 4, Switch, dan PC melalui Steam pada tahun 2025. Tentu saja grafik dan gameplay nan ditampilkan akan semakin apik, sehingga membuat kamu makin ketagihan untuk bertualang di alam liar bersama Tomba.
Game sebelumnya, yakni Tomba! 2: The Evil Swine Return pertama kali diluncurkan untuk PlayStation pada 28 Oktober 1999 di Jepang, diikuti 18 Januari 2000 di Amerika Utara dan 16 Juni 2000 di Eropa.
Ini adalah pertama kalinya game Tomba 2 porting ke platform baru. Tomba! 2 menyempurnakan gameplay lebih menarik yang diambil dari sekuel sebelumnya. Karakter yang kamu mainkan akan memiliki banyak kebebasan bergerak, demikian seperti diberitakan Gematsu, Jumat (21/6).
Baca juga:
Game 'Life By You' Resmi Dibatalkan, Pengembang Sebut Banyak Masalah
Kemudian, seabrek misi baru nan menarik juga menanti kamu. Tomba juga akan mengenakan setelan tupai terbang sebagai pelengkap kostumnya.
Tomba! 2 akan mengajak kamu untuk melewati berbagai rintangan dengan kemampuan melompat Tomba. Misi kamu sebagai Tomba ialah menyelamatkan kekasihnya dari cengkeraman babi liar yang keji. (ikh)
Bagikan
Berita Terkait
HP Gaming 'Monster' RedMagic 11 Air Siap Gebrak Pasar Global Pekan Depan, Spesifikasinya Bikin Merinding
10 Tips Penting Game TheoTown agar Kota Cepat Maju, 100 Persen Efektif!
Interaksi Sosial di Platform Gim Daring Jadi Wadah Sebarkan Paham Radikalisme
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
BNPT Pantau Roblox, Takut Jadi Media Penyebaran Radikalisasi Pada Anak
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Trailer Film Live-Action 'Street Fighter' Rilis, Ini Deretan Aktor-Aktris Pemeran Ryu Dkk
Trailer Perdana Film Live-Action 'Street Fighter' Dirilis, Siap Suguhkan Aksi Laga Intens
Timnas MLBB Indonesia Ukir Sejarah Peringkat 4 Dunia IESF WEC 2025, Langsung Fokus SEA Games Thailand
Indonesia Genggam Dunia Esports: MLBB Putri Pertahankan Tahta IESF WEC 2025, Win Rate 100 Persen Cuy