Tiket Laga Timnas Indonesia Vs China Mulai Dijual Kamis Pagi, Begini Cara Belinya!
Pemain Timnas Indonesia (MP/Didik)
MerahPutih.com - Kabar baik untuk pecinta sepak bola nasional, khususnya bagi para suporter yang ingin melihat langsung laga tim nasional (Timnas) Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta.
Mulai Kamis (15/5) besok pagi, PSSI memastikan tiket laga babak kualifikasi putaran ketiga Piala Dunia 2026 antara Indonesia sebagai tuan rumah melawan China akan dijual secara resmi.
Akun Instagram resmi timnas Indonesia dikutip Rabu (14/5) sore, menyebutkan penjualan tiket laga Timnas mulai dibuka Kamis besok pukul 10.00 WIB. Masih dari laman yang sama, suporter timnas dapat membeli tiket di Livin' Sukha dari aplikasi Livin by Mandiri.
Baca juga:
Alasan Bali Dipilih Jadi Lokasi TC Timnas Indonesia Jelang Hadapi China dan Jepang
Tiket dengan harga terendah adalah Rp 300.000 untuk kategori tribun paling atas atau upper Garuda, sementara tiket dengan harga tertinggi jatuh pada kategori premium barat atau timur.
Sebagai perbandingan, harga jual tiket timnas melawan China ini sama dengan harga tiket kandang sebelumnya ketika tim Garuda menjamu Bahrain pada Maret lalu.
Pertemuan Indonesia Vs China dalam lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026 itu sendiri akan digelar di Stadion Utama GBK Jakarta, pada 5 Juni mendatang, pukul 20.45 WIB. Saat ini dilansir dari Antara, Indonesia menghuni posisi keempat klasemen sementara Grup C dengan sembilan poin. (*)
Bagikan
Wisnu Cipto
Berita Terkait
Jadwal Lengkap ASEAN Championship 2026: Timnas Indonesia Buka Kiprah Hadapi Kamboja, Singapura Lawan Terakhir
Segrup Vietnam di ASEAN Championship, Ujian Bagus untuk Timnas Indonesia Menurut John Herdman
Timnas Indonesia Berada di Grup Tidak Mudah di ASEAN Championship, Rizky Ridho: Kami Berusaha Akhiri Penantian
Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah
Asisten Pelatih Cesar Meylan Akan Memainkan Peran Penting di Timnas Indonesia
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia