Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah

Frengky AruanFrengky Aruan - 2 jam, 46 menit lalu
Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah

Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman. (MP/Didik Setiawan)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman ingin cetak sejarah di ASEAN Championship 2026 atau sebelumnya disebut Piala AFF. Ia bertekad membawa Indonesia untuk pertama kali menjadi juara.

Timnas Indonesia belum pernah menjadi juara dalam turnamen yang pertama kali digelar pada 1996 ini.

Prestasi terbaik Timnas Indonesia adalah enam kali menjadi runner-up pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2021.

"Saya pikir peluang untuk belum pernah memenangkan turnamen adalah hal yang baik bagi pelatih baru. Karena hal terakhir yang Anda inginkan adalah menjadi pelatih yang sudah menang enam kali berturut-turut dan Anda harus pergi untuk memenangkan yang ketujuh," kata John Herdman.

Baca juga:

Timnas Indonesia Masuk Grup A Piala ASEAN 2026, Ini Hasil Lengkap Undian

"Jadi, melakukannya untuk pertama kali dan membuat sejarah bersama para penggemar, bersama para pemain, itulah pola pikir yang ingin saya bawa ke turnamen ini. Dan saya pikir ini adalah peluang yang nyata dengan grup yang kita miliki."

"Jadi ini akan menjadi level permainan yang setara. Tim yang sukses adalah tim yang paling ingin mewakili negaranya pada saat itu dan mengambil kesempatan untuk menjadi tim Indonesia pertama yang mengangkat trofi di Piala AFF," ujarnya.

Hal ini disampaikan John Herdman usai menghadiri drawing atau undian grup ASEAN Championship 2026 di Jakarta, Kamis (15/1).

Berdasarkan hasil undian, Indonesia bersama juara bertahan Vietnam, pemilik empat trofi Singapura, Kamboja, dan pemenang laga play-off yang mempertemukan Brunei Darussalam dengan Timor Leste di Grup A.

Sementara itu, Grup B berisikan Thailand, Malaysia, Filipina, Myanmar, dan Laos. Dua tim terbaik dari setiap grup akan lolos ke babak semifinal.

ASEAN Championship 2026 digelar pada 24 Juli hingga 26 Agustus mendatang. Turnamen edisi kali ini menjadi spesial karena bertepatan dengan 30 tahun digelarnya kejuaraan bergengsi antarnegara Asia Tenggara ini. (*)

#Timnas #John Herdman #Piala AFF #ASEAN Cup #Asean Championship
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah
John Herdman ingin cetak sejarah di ASEAN Championship 2026 atau sebelumnya disebut Piala AFF.
Frengky Aruan - 2 jam, 46 menit lalu
Timnas Indonesia Belum Pernah Juara Piala AFF, John Herdman Ingin Cetak Sejarah
Olahraga
Timnas Indonesia Masuk Grup A Piala ASEAN 2026, Ini Hasil Lengkap Undian
Timnas Indonesia resmi menghuni Grup A pada ajang Piala ASEAN yang digelar 24 Juli–26 Agustus 2026 mendatang
Wisnu Cipto - Kamis, 15 Januari 2026
Timnas Indonesia Masuk Grup A Piala ASEAN 2026, Ini Hasil Lengkap Undian
Olahraga
Asisten Pelatih Cesar Meylan Akan Memainkan Peran Penting di Timnas Indonesia
Peran penting yang akan dimainkan Cesar Meylan seperti dinilai pengamat sepak bola nasional Mohamad Kusnaeni
Frengky Aruan - Kamis, 15 Januari 2026
Asisten Pelatih Cesar Meylan Akan Memainkan Peran Penting di Timnas Indonesia
Olahraga
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup
Drawing atau pengundian grup ASEAN Cup 2026 atau sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF akan disiarkan secara langsung dan dapat diikuti lewat layanan streaming.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Lawan Timnas Indonesia di ASEAN Cup 2026 Segera Diketahui, Simak Jadwal, Live Juga Link Streaming Drawing Grup
Olahraga
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
John Herdman mengatakan bahwa dirinya masih dalam proses pemilihan pelatih lokal, yang akan diplot sebagai asisten.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Arsitek Timnas Indonesia John Herdman Berkomitmen Libatkan Sebanyak Mungkin Pelatih Lokal di Tim Kepelatihan
Olahraga
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman menonton laga Persib Bandung versus (vs) Persija Jakarta lewat kayar kaca.
Frengky Aruan - Rabu, 14 Januari 2026
Sempatkan Diri Nonton Persib Vs Persija, Pelatih Timnas John Herdman: Sangat Sengit, Penuh Gairah
Olahraga
John Herdman Jadikan Piala AFF 2026 Ajang Pemain Lapis Kedua Timnas Indonesia
Alasannya, Piala AFF tidak masuk dalam kalender FIFA sehingga pemain-pemain utama kemungkinan besar sulit mendapatkan izin dari klubnya.
Wisnu Cipto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Piala AFF 2026 Ajang Pemain Lapis Kedua Timnas Indonesia
Olahraga
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan pesan khusus kepada pelatih timnas Indonesia, John Herdman.
Soffi Amira - Selasa, 13 Januari 2026
Pesan Erick Thohir untuk John Herdman, Cepat Beradaptasi dan Bawa Timnas Indonesia Berprestasi
Olahraga
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
John Herdman berambisi bawa Garuda ke Piala Dunia 2030. Simak janji dan rekam jejak mentereng eks pelatih Kanada ini
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Lupakan Mantan, John Herdman Kini Jatuh Cinta dan Terobsesi Bawa Indonesia ke Piala Dunia
Olahraga
Strategi John Herdman Kelola Tekanan Besar Melatih Skuad Garuda
Pelatih baru Timnas Indonesia John Herdman siap ubah tekanan jadi energi positif demi target lolos ke Piala Dunia
Angga Yudha Pratama - Selasa, 13 Januari 2026
Strategi John Herdman Kelola Tekanan Besar Melatih Skuad Garuda
Bagikan