Film

The Powerpuff Girls Siap Kembali Membasmi Kejahatan

Ikhsan Aryo DigdoIkhsan Aryo Digdo - Rabu, 20 Juli 2022
The Powerpuff Girls Siap Kembali Membasmi Kejahatan

The Powerpuff Girls akan reboot. (Foto: Instagram/Cartoon Network)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BLOSSOM, Buttercup, dan Bubbles akan kembali menyapa penggemar dengan warna baru. Kisah mereka dalam membasmi kejahatan dalam kartun The Powerpuff Girls siap dibuat ulang atau di-reboot.

Dilansir The Verge, alih-alih tontonan live-action seperti yang sering dibuat oleh pembuat film, animator Craig McCracken kini bekerja sama dengan Hanna-Barbera Studios Europe untuk memproduksi animasi The Powerpuff Girls yang akan ditayangkan di televisi. Selain itu, McCracken juga berencana untuk melakukan reboot terhadap karyanya yang lain, Foster’s Home for Imaginary Friends.

Baca Juga:

Live-Action Powerpuff Girls Tengah Digarap CW

The Powerpuff Girls versi reboot akan kembali bercerita tentang sekelompok saudari berusia taman kanak-anak, Blossom, Bubbles, dan Buttercup yang memiliki kekuatan super khusus. Mereka menggunakan kekuatan mereka untuk menyelamatkan kota Townsville bersama dengan ahli sains sekaligus ayah mereka, Professor Utonium.

The Powerpuff Girls tayang sejak 1998. (Foto: Instagram/@Chicassuperpoderosas.official)

Kartun ini pertama kali tayang di Cartoon Network pada 1998 sampai 2005 dan berhasil mendapatkan dua penghargaan Emmy Awards serta penghargaan lain. Saat itu kartun ini hadir dalam 78 episode.

Kabar kembalinya McCracken beserta karya terkenalnya ini disambut baik oleh pihak Cartoon Network. Sebelumnya, Craig McCracken diketahui meninggalkan Cartoon Network pada 2009 untuk menggarap karyanya yang lain, Kid Cosmic bersama Netflix.

Baca Juga:

'Powerpuff Girls' Semakin Dekat untuk Jadi Serial Live-Action

"Kembalinya Craig bersama Hanna-Barbera adalah kesempatan yang tidak dapat kami lewatkan. Bersama dengan kepekaannya terhadap imajinasi dan keseruan, Craig membawa kembali The Powerpuff Girls dan Foster’s Home for Imaginary Friends serta kami tidak sabar lagi untuk menunggu para karakter ini bergabung di studio kami," ujar pimpinan Cartoon Network Sam Register.

Blossom, Bubbles, dan Buttercup dalam The Powerpuff Girls. (Foto: Instagram/@Chicassuperpoderosas.official)

Tak hanya di Cartoon Network, popularitas The Powerpuff Girls juga meningkat setelah serial animasi ini ditayangkan kembali di HBO Max pada 2020 lalu. Rencana ini akan menjadi tayangan reboot The Powerpuff Girls yang ketiga setelah reboot animasi pertamanya pada 2016 dan live-action pada 2020.

Meskipun begitu, sampai saat ini belum ada pengumuman resmi tentang kapan Powerpuff Girls akan ditayangkan dan siapa yang menjadi pengisi suaranya. (mcl)

Baca Juga:

Rekomendasi Film Animasi di Netflix untuk Akhir Pekan Bersama Keluarga

#Film #Kartun
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
Film Godzilla Minus Zero, sekuel Godzilla Minus One, resmi tayang 6 November di Amerika Utara dan 3 November di Jepang. Disutradarai Takashi Yamazaki.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 15 Januari 2026
'Godzilla Minus Zero', Film Sekuel Pemenang Oscar Siap Guncang Bioskop November 2026
ShowBiz
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
Netflix bekerja sama dengan Warner Bros. menggarap serial live-action Scooby-Doo. Versi terbaru ini hadir dengan nuansa lebih gelap, dewasa, dan modern.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 14 Januari 2026
Netflix Garap Serial Live-Action 'Scooby-Doo', Hadir dengan Nuansa Lebih Gelap dan Dewasa
ShowBiz
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
Popularitas Hyo-seop nan menanjak di AS terlihat dari penampilannya secara berturut-turut di acara televisi utama Amerika Serikat.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
‘KPop Demon Hunters’ Sukses Dapat Sorotan di Golden Globe, Ahn Hyo-seop Kecipratan Ngetop di AS
ShowBiz
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
Once We Were Us sukses mencetak lebih dari 1 juta penonton hanya dalam 12 hari tayang dan menjadi film Korea terlaris tahun 2026 sejauh ini.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 13 Januari 2026
Sukses Besar di Awal Tahun, Film Korea 'Once We Were Us' Kuasai Box Office
ShowBiz
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar
Kesuksesan film ini di Golden Globes, yang acap dipandang sebagai ‘prediksi’ Academy Awards (Oscar), amat mungkin akan memicu perbincangan menuju Oscar.
Dwi Astarini - Selasa, 13 Januari 2026
‘KPop Demon Hunters’ Menang 2 Golden Globes, Buka Peluang Besar untuk Berlaga di Oscar
ShowBiz
Timothee Chalamet Kalahkan Leonardo DiCaprio di Golden Globes 2026, Bekal Positif ke Academy Awards
Melanjutkan perjalanannya menuju status aktor besar, tentunya sampai ke impiannya meraih piala Oscar.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Timothee Chalamet Kalahkan Leonardo DiCaprio di Golden Globes 2026, Bekal Positif ke Academy Awards
ShowBiz
Daftar Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Raih Penghargaan Aktor Terbaik dan ‘KPop Demon Hunters’ Bawa Pulang 2 Piala
Film 'One Battle After Another' dan 'Hamnet' meraih penghargaan tertinggi.
Dwi Astarini - Senin, 12 Januari 2026
Daftar Pemenang Golden Globes 2026, Timothee Chalamet Raih Penghargaan Aktor Terbaik dan ‘KPop Demon Hunters’ Bawa Pulang 2 Piala
ShowBiz
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
Walt Disney Studios memastikan film live action 'Tangled' segera digarap. Lagu ikonis 'I See the Light' kembali jadi sorotan meski dirilis 16 tahun lalu.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Film Live Action 'Tangled' Segera Hadir, Lagu 'I See the Light' Kembali Jadi Sorotan
ShowBiz
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
Bioskop 2026 dipenuhi teror. Simak daftar film thriller horor paling dinanti, dari Scream 7, 28 Years Later, hingga Ready or Not 2.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Sederet Film Horor Thriller 2026 Siap Meneror Penonton Bioskop, Simak Daftarnya
ShowBiz
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Waralaba film komedi ekstrem Jackass dipastikan kembali ke bioskop. Johnny Knoxville memberi sinyal film terbaru tayang 26 Juni 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 11 Januari 2026
Jackass Comeback! Film Terbaru Dijadwalkan Rilis Juni 2026
Bagikan