'The Perfect Husband' Bikin Dimas Anggara Merasa Lebih Dewasa

Rina GarminaRina Garmina - Jumat, 06 April 2018
'The Perfect Husband' Bikin Dimas Anggara Merasa Lebih Dewasa

Dimas Anggara dan Amanda Rawles. (Foto: MP/Ikhsan Digdo)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

AKTOR tampan Dimas Anggara telah menyelesaikan film terbarunya, 'The Perfect Husband'. Dalam film keluaran rumah produksi Screenplay Films itu ia beradu peran dengan Amanda Rawles. Bisa dibilang mereka adalah pasangan yang tengah melakukan pendekatan atau bahasa gaulnya 'pedekate'.

Kendati demikian, ada yang berbeda dari gaya aktor berusia 29 tahun itu. Pasalnya Dimas tampak lebih dewasa melakukan berbagai adegan sebagai pria mapan yang berprofesi pilot. Dimas memerankan tokoh Arsen dan Amanda sebagai perempuan pelajar SMA bernama Ayla.

"Kalo di sini kan karena sebagai pilot dan di sini karakter saya lebih deket ke ayahnya Ayla kan," tuturnya di Plaza Senayan, Kamis (5/4).

Menurutnya, ia menjadi karakter lebih berbeda dari film-film yang pernah ia mainkan sebelumnya. Sebut saja 'Love in Paris', 'Kembang Perawan', 'Radio Galau FM', dan 'Promise'. Banyaknya adegan bersama ayah Ayla yang diperankan aktor senior Slamet Rahardjo, secara otomatis Dimas sendiri menampilkan akting layaknya seorang pria mapan.

Perannya kali ini berbeda dengan film sebelumnya yang menuntut dia tampil seperti anak muda. Sejumlah lawan mainnya kebanyakan artis yang berusia hampir sebaya dengannya. Jarang ada adegan dengan orang lebih dewasa.

"Itu yang membuat karakter saya lebih mature dibandingkan karakter sebelumnya, karena kedekatan dengan orang tua dia. Kalo di karakter (film) sebelumnya kan sama temen main yang sebaya. Kalo di sini kan harus bisa membuat sama ayahnya dia ini nyambung. Jadi harus bisa mature lagi," tambahnya.

Dimas juga berada satu layar dengan Amanda Rawles dan Maxime Bouttier. Ya, usia Dimas dengan kedua artis itu di dalam film tentu berselisih lumayan jauh. Sehingga membuatnya menjadi pemain 'senior' di antara Maxime dan Amanda. Di film itu pun Dimas berpenampilan bijak.

Akan tetapi Dimas tidak merasa seperti ngemong. Kata Dimas hal itu hanya terjadi di film. Di kehidupan asli mereka tetap berinteraksi layaknya anak remaja ataupun anak muda.

"Enggak sih (ngemong) sebenernya kan kaya di filmnya aja beda. Tapi aslinya kan usianya gak jauh beda," imbuhnya.

Terlepas dari hal ini Dimas sendiri ketagihan memainkan peran sebagai seorang pilot. Keinginan menjadi pilot beneran sih ada kata Dimas. Cuma waktunya tidak memungkinkan.

"Pengen sih, cuma lama kayanya sekolah lagi. Tapi tertarik sih karena pakai seragam oke," pungkasnya.

Sahabat Merah Putih penasaran dengan penampilan Dimas yang lebih dewasa? Jangan lupa tonton 'The Perfect Husband' yang akan tayang pada 12 April di bioskop kesayangan Anda. (Ikh)

Simak artikel hiburan terbaru lain di sini.

#Film Baru #Dimas Anggara
Bagikan
Ditulis Oleh

Ikhsan Aryo Digdo

Learner.

Berita Terkait

ShowBiz
Charli XCX Bintangi Film Thriller A24 'The Moment', Dijadwalkan Rilis Januari 2026
Charli XCX jadi pemeran utama thriller A24 The Moment yang disutradarai Aidan Zamiri dan tayang 26 Januari 2026. Trailer perdananya telah dirilis.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 21 November 2025
Charli XCX Bintangi Film Thriller A24 'The Moment', Dijadwalkan Rilis Januari 2026
ShowBiz
Film 'Project Hail Mary' Rilis Trailer Intens, Ryan Gosling Hadapi Alien dan Ancaman Kiamat
Trailer kedua Project Hail Mary memperlihatkan Ryan Gosling bekerja sama dengan alien untuk mencegah matahari padam. Film sci-fi ini tayang Maret 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 20 November 2025
Film 'Project Hail Mary' Rilis Trailer Intens, Ryan Gosling Hadapi Alien dan Ancaman Kiamat
ShowBiz
Nia Dinata Garap 'Berbagi Suami: 20 Tahun Kemudian', Produksi Dimulai 2026
Nia Dinata menggarap sekuel 'Berbagi Suami: 20 Tahun Kemudian', mengangkat tema poligami di era digital. Syuting direncanakan pada awal 2026.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 20 November 2025
Nia Dinata Garap 'Berbagi Suami: 20 Tahun Kemudian', Produksi Dimulai 2026
ShowBiz
Film 'Wasiat Warisan' Tayang Desember 2025, Ketika Ikatan Persaudaraan Diuji lewat Ancaman Utang dan Wasiat Terakhir
Dibintangi Derby Romero, Sarah Sechan, dan Astrid Tiar, film Wasiat Warisan tayang 4 Desember 2025.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 20 November 2025
Film 'Wasiat Warisan' Tayang Desember 2025, Ketika Ikatan Persaudaraan Diuji lewat Ancaman Utang dan Wasiat Terakhir
ShowBiz
'Jumanji 3' Dijadwalkan Tayang Desember 2026, Deretan Bintang Besar Siap Kembali
Jumanji 3 resmi tayang 11 Desember 2026. Dwayne Johnson, Nick Jonas, Danny DeVito, dan deretan bintang baru siap kembali ke petualangan Jumanji.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 19 November 2025
'Jumanji 3' Dijadwalkan Tayang Desember 2026, Deretan Bintang Besar Siap Kembali
ShowBiz
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
Universal reboot 'The Mummy' dengan Brendan Fraser dan Rachel Weisz. Disutradarai Matt Bettinelli-Olpin & Tyler Gillett.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 11 November 2025
Franchise ‘The Mummy’ Resmi Direboot, Brendan Fraser dan Rachel Weisz Kembali
ShowBiz
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
Forka Films umumkan pemeran film 'Empat Musim Pertiwi' karya Kamila Andini. Dibintangi Putri Marino, Arya Saloka, Hana Malasan, Christine Hakim.
Ananda Dimas Prasetya - Selasa, 04 November 2025
Putri Marino hingga Christine Hakim Bintangi 'Empat Musim Pertiwi', Film Baru Garapan Kamila Andini
ShowBiz
Korea Indonesia Film Festival Kembali Hadir di 2025, Ini Deretan Film Pilihan yang Wajib Ditonton
Korea Indonesia Film Festival (KIFF) 2025 kembali digelar di Jakarta, Yogyakarta, dan Malang. Simak rekomendasi film-film menarik asal Korea Selatan dan Indonesia yang wajib kamu tonton!
Ananda Dimas Prasetya - Minggu, 02 November 2025
Korea Indonesia Film Festival Kembali Hadir di 2025, Ini Deretan Film Pilihan yang Wajib Ditonton
ShowBiz
Tayang 23 Oktober, Air Mata di Ujung Sajadah 2 Tampilkan Sisi Lain Kota Solo
Berlatar di Kota Solo, lokasi syuting mencakup kawasan heritage seperti Kampung Batik Laweyan, Pasar Triwindu, dan Kereta Uap Jaladara.
Wisnu Cipto - Kamis, 16 Oktober 2025
Tayang 23 Oktober, Air Mata di Ujung Sajadah 2 Tampilkan Sisi Lain Kota Solo
Fun
Mortal Kombat II Tayang Oktober 2025, Proyek Film Ketiga Langsung Digarap
Kabar gembira bagi penggemar gim legendaris Mortal Kombat: film ketiganya resmi dalam tahap pengembangan.
Wisnu Cipto - Senin, 13 Oktober 2025
Mortal Kombat II Tayang Oktober 2025, Proyek Film Ketiga Langsung Digarap
Bagikan