The Amy Winehouse Band Ajak Penonton Java Jazz Festival 2024 Bernostalgia

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Minggu, 26 Mei 2024
The Amy Winehouse Band Ajak Penonton Java Jazz Festival 2024 Bernostalgia

The Amy Winehouse Band bawakan lagu-lagu karya Amy Winehouse. (Foto: MerahPutih.com/Febrian Adi)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Sekelompok band yang meneruskan warisan peninggalan penyanyi yang telah tiada. The Amy Winehouse Band tetap menyalakan api tersebut dan membagikannya lewat 'Java Jazz Festival 2024' di All.com Stage pada Minggu (26/5) sore.

"Selamat sore Java Jazz Festival, apakah kalian siap mendengarkan warisan dari Amy Winehouse," tanya Bronte Shande sosok yang menjadi vokalis utama The Amy Winehouse Band.

Mereka langsung membukanya dengan Mr Magic (Through The Smoke), In My Bed, dan Stronger Than Me. Repertoar ini diambil dari album debut Amy Winehouse bertajuk Frank (2003).

The Amy Winehouse Band berisikan para pengiring Amy Winehouse semasa hidupnya, seperti Dale Davis (bass) dan Hawie Gondwe (gitar). Mereka pun melanjutkan dengan Cupid, Take The Box ,hingga Love Is A Losing Game.

Baca juga:

BNI Java Jazz Festival 2024: Keseruan Hari Kedua Ada 41 Penampil Lokal dan Internasional

Beberapa penonton mulai bernyanyi bersama saat lagu Love Is Losing Game dimainkan. Tak sedikit dari mereka yang mulai mengambil gawai dan merekam momen tersebut.

"Aku mengenal Amy saat usiaku masih delapan tahun. Saat melihatnya, aku benar-benar dibuat kagum dengan suara dan lirik-liriknya," lanjut Shande yang terlihat mengenakan dress bermotif buah lemon.

Baca juga:

Tampil One Woman Show, Laufey Memukau di Java Jazz Festival 2024

Riuh penonton semakin keras ketika lagu Back To Black mulai dimainkan. Sebuah lagu yang menjadi tajuk dari album terakhir Amy Winehouse.

Beberapa repertoar dari album tersebut, seperti You Know I'm No Good, Tears Dry On Their Own, Me & Mr. Jones, Monkey Man, Rehab, dan Valerie turut dimainkan.

Baca juga:

Panggung Java Jazz Festival 2024 Jadi Kesempatan Sejumlah Musisi Tampilkan Karya Terbaru

Kedatangan The Amy Winehouse Band berhasil mengajak para penggemar bernostalgia kembali dengan karya-karya dari Amy Winehouse yang pergi meninggalkan para pendengarnya sejak 2011. (far)

#Musik #Java Jazz Festival
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

ShowBiz
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
Madison Beer merilis album terbaru locket yang ditulis dan diproduseri sendiri. Album ini memuat hit 'make you mine' dan diiringi tur dunia.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album Baru Madison Beer 'locket' Resmi Dirilis, Diprediksi Jadi Sorotan 2026
ShowBiz
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
Jakarta menjadi ruang untuk menengok kembali proses tersebut sebagai sebuah gerak kolektif yang masih terus berlanjut.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Portura Akhiri Etape Empat Kota di Pos Bloc Jakarta, Merayakan Dialog Musik dan Kota
ShowBiz
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
Yellowcard berkolaborasi dengan Good Charlotte di single Bedroom Posters. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Rabu, 21 Januari 2026
Yellowcard Kolaborasi Bareng Good Charlotte di Single 'Bedroom Posters', ini Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
Serdadu Sam merilis album penuh Kronik, sebuah narasi musikal tentang kegelisahan, kehilangan, dan perjuangan hidup yang jujur dan personal.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Serdadu Sam Rilis Album 'Kronik', Dokumentasi Batin yang Jujur dan Personal
ShowBiz
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
Mitski mengumumkan album kedelapan Nothing’s About to Happen to Me yang rilis Februari 2026, sekaligus melepas single 'Where’s My Phone?'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Mitski Umumkan Album 'Nothing’s About to Happen to Me', Hadirkan Single 'Where’s My Phone?'
ShowBiz
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
Cavetown merilis album terbaru Running With Scissors. Robin Skinner mengeksplor emosi, identitas, dan kedewasaan lewat musik dan visual 'Cryptid'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
Album 'Running With Scissors': Fase Dewasa Cavetown yang Penuh Emosi dan Refleksi
ShowBiz
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
Boy group K-Pop LNGSHOT besutan MORE VISION dan Jay Park resmi debut pada 13 Januari 2026, dengan album Shot Callers dan title track Moonwalkin'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 21 Januari 2026
LNGSHOT Tandai Debut dengan Lagu 'Moonwalkin', Simak Lirik Lengkapnya
ShowBiz
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
Lagu ini menjadi penanda kembalinya Judika dengan tema romansa, tapi disajikan melalui eksplorasi musikal yang berbeda dari karya-karyanya terdahulu.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Judika Rilis 'Terpikat Pada Cinta', Hadirkan Perspektif Baru tentang Romansa, Simak Liriknya
ShowBiz
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
Menghadirkan warna musikal yang lebih berlapis, memadukan karakter khas Toton dengan kekuatan ekspresi para kolaboratornya.
Dwi Astarini - Selasa, 20 Januari 2026
Kolaborasi Musik, Toton Caribo Gandeng Rise One dan Hendri Talane dalam 'Lumba Lumba'
ShowBiz
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Lirik lagu Passion Fruit dari Jeff Satur mengisahkan tentang hubungan yang manis dan pahit. Berikut ini adalah lirik lengkapnya.
Soffi Amira - Selasa, 20 Januari 2026
Lirik Lagu Passion Fruit dari Jeff Satur, Ceritakan Hubungan Manis sekaligus Pahit
Bagikan