Fashion

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat

Andreas PranataltaAndreas Pranatalta - Senin, 19 Juli 2021
Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat

Cocok walau hanya sekadar untuk foto keluarga. (Foto: AEWorld)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

LAGI dan lagi, hari-hari besar seperti Idul Adha harus dirayakan di rumah bersama keluarga saja. Tambahan PPKM darurat yang diperpanjang pemerintah sampai 31 Juli 2021. Meski hanya dirayakan secara virtual bersama sanak saudara atau sekadar foto keluarga, kamu tetap bisa tampil stylish dan elegan lho.

Mengutip laman ANTARA, simak tips untuk tampil gaya dan modis saat Idul Adha.

Baca juga:

Tradisi Unik Menyambut Idul Adha di Berbagai Daerah Indonesia

1. Gunakan gaun longgar

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat
Membuat tampilan terlihat lebih ideal. (Foto: Arabia Weddings)


Buat kamu yang punya tubuh curvy, gaun model loose bisa menjadi pilihan untuk busana Idul Adha tahun ini. Gaung longgar bisa membuat tampilan terlihat lebih ideal, karena gaun jenis ini menyesuaikan dengan bentuk tubuh. Kamu bebas memilih gaun loose dengan corak atau polos, atau warna yang kalem untuk menambah kekhidmatan di Hari Raya.

2. Tampil kasual

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat
Tampil simple. (Foto: Hijab-style)


Kalau kamu merasa ribet mengguakan dress, coba deh pakai celana dan blouse supaya terlihat lebih kasual. Bisa juga pakai celana kulit pinggan kare berwarna khaki dengan blouse satin polos berwarna sedikit gelap. Kombinasikan juga dengan hijab corak yang memiliki warna hangat. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan tunik dengan pola pencil cut yang akan membuat kaki terlihat lebih ramping.

3. One Set Style

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat
Enggak perlu ribet-ribet. (Foto: WhoWhatWear)


Style yang satu ini memang bikin kamu enggak perlu pusing memikirkan kombinasi apa yang cocok. Modelnya simple dan mudah dipadupadankan dengan yang lain, sehingga sebagian orang lebih memilih untuk pakaian harian. Supaya saat sesi foto makin percaya diri, coba gunakan sepatu high heels, pashmina, dan aksesori lainnya.

Baca juga:

Idul Adha, Pengguna KRL Membludak hingga Tembus 360 Ribu Orang

4. Kombinasikan dengan outer

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat
Kombinasikan dengan outer. (Foto: Unsplash/Hasan Almasi)

Outer dengan warna yang polos membuatmu bebas mengombinasikan perpaduan lainnya, seperti kaus polos hitam, kalung mutiara, jam tangan, atau celana legging untuk terlihat sempurna. Untuk outer bercorak, padukan dengan one set atau gamis polos.

5. Semi-Formal

Tetap Stylish Saat Idul Adha Meski PPKM Darurat
Gunakan blazer. (Foto: Just trendy girls)

Buat kamu yang ingin terlihat lebih dewasa, style semi-formal juga bisa dipakai lho saat Idul Adha. Memadukan blazer dengan bell bottom pants juga bisa membuatmu terlihat kece, ditambah dengan flat shoes agar tampilan lebih santai. Selain itu, penambahan aksesoris seperti kalung, tas, dan hijab pashmina akan menyempurnakan momen bersama keluarga. (and)

Baca juga:

Malas Masak di Hari Idul Adha? Pesan Makanan Daring Saja

#PPKM Darurat #Kecantikan #Idul Adha #Fashion
Bagikan
Ditulis Oleh

Andreas Pranatalta

Stop rushing things and take a moment to appreciate how far you've come.

Berita Terkait

Fashion
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Brand fesyen lokal UNTOLD menjadi perancang streetwear atlet Indonesia di SEA Games 2025 Thailand lewat koleksi 'Satu untuk Indonesia'.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
UNTOLD Stories: di Balik Outfit Kece Atlet Indonesia untuk SEA Games Thailand 2025
Fashion
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
ESMOD Jakarta Creative Show 2025 menghadirkan 198 karya dengan tema 'Light and Shape'. Tampilkan inovasi, teknik, dan identitas kreatif desainer muda.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 10 Desember 2025
‘Light and Shape’: ESMOD Jakarta Rayakan Inovasi Mode dari Desainer Muda di Creative Show 2025
Fashion
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Koleksi UT UNIQLO x BABYMONSTER hadir dengan grafis 'BATTER UP', siluet crop boxy, dan konten spesial para member.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 03 Desember 2025
UNIQLO Gandeng BABYMONSTER untuk Koleksi UT Terbaru, Tampilkan Desain Edgy dan Playful
Fashion
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
Thrifting memang menyenangkan hati konsumen, tapi malah membikin hati produsen dan perajin tekstil Indonesia meringis karena ketimpangan yang sangat mencolok.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Thrifting makin Digandrungi, Industri Tekstil dalam Negeri Ketar-Ketir
ShowBiz
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Botol minum ini telah jadi penanda status sosial seseorang di publik.
Dwi Astarini - Jumat, 28 November 2025
Tumbler Viral, Lebih daripada Gaya Hidup Sehat tapi Fashion Statement
Fashion
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
Banyak pemburu thrift merasa bahwa pakaian bekas memiliki karakter khas yang sulit ditemukan pada produk massal.
Dwi Astarini - Kamis, 27 November 2025
Panduan Thrifting Jakarta, Rekomendasi Seru dari Blok M Square hingga Pasar Santa
ShowBiz
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
The Breeze: Swim Swim Capsule Collection
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 12 November 2025
Menenun Cerita Lintas Budaya: Kolaborasi Artistik Raja Rani dan Linying
Fashion
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
JF3 Fashion Festival mewujudkan visi Recrafted: A New Vision demi mengangkat kreativitas dan keahlian tangan Indonesia ke tingkat global melalui kolaborasi dan inovasi berkelanjutan.
Dwi Astarini - Selasa, 11 November 2025
JF3 Fashion Festival Bawa Industri Mode Indonesia ke Kancah Global, akan Tampil di Busan Fashion Week 2025
Fun
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
USS 2025 hadir dengan tiga area utama: Lifestyle Market, Reseller & Collector’s, serta Toys & Hobbies.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
Dari Sneakers Langka hingga Vinyl Kolektibel, Cek 3 Zona Paling Hits di USS 2025
Fun
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Urban Sneaker Society 2025 digelar di JICC Senayan dengan 300 brand, puluhan kolaborasi eksklusif, dan instalasi seni Glassbox Project.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 07 November 2025
USS 2025 Resmi Dibuka: Lebih Megah, Lebih 'Kalcer', dan Penuh Kolaborasi Epik
Bagikan