TC Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games Diikuti Mauro Zijlstra dan Ivar Janner, Ada Juga Tambahan 3 Diaspora Baru

Frengky AruanFrengky Aruan - Selasa, 11 November 2025
TC Timnas Indonesia U-23 untuk SEA Games Diikuti Mauro Zijlstra dan Ivar Janner, Ada Juga Tambahan 3 Diaspora Baru

Timnas Indonesia U-23 menjalani latihan terbuka di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/11). (ANTARA/Zaro Ezza Syachniar)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Pemusatan latihan atau training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 telah diikuti para pemain diaspora seperti Mauro Zijlstra dan Ivar Janner. Mauro tidak dipanggil pada TC sebelumnya karena membela Timnas senior, sedangkan Ivar absen.

Timnas Indonesia U-23 menjalani latihan terbuka di Stadion Madya Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (11/11).

Selain dua pemain tersebut, tiga pemain diaspora baru tampak, yaitu ReyCredo Beremanda, Muhammad Mishbah, dan Luke Xavier Keet.

Tiga pemain yang berlaga di Liga Yunani (Xavier Keet) dan juga Liga Filipina (Beremanda dan Mishbah) ini tadinya tak masuk daftar 30 pemain yang dipanggil pelatih Indra Sjafri. Mereka ikut serta dengan status trial.

"Hari ini kita mulai latihan SEA Games dengan penuh, diikutin 30 pemain plus tiga. Tiga itu dari Liga Yunani, dan dua dari Filipina," kata Ketua Badan Tim Nasional (BTN), Sumardji di Stadion Madya.

Baca juga:

Kepingin Saksikan Timnas Indonesia U-23 Asuhan Indra Sjafri Melawan Mali, Simak Harga Tiket Laga di Stadion Pakansari

"Memang coach Indra tidak memanggil secara langsung dan saya tidak memanggil secara langsung, tapi memang ada keinginan mereka ikut seleksi atau dicoba, apakah sesuai dengan keinginan pelatih untuk dipanggil," jelas Sumardji.

"Tapi ketika nanti hasil uji coba ketiga pemain ini tidak sesuai dengan yang kita inginkan, maka kami tak akan memanggil," tambah dia dikutip dari Antara.

Sementara itu, di sela-sela pemusatan latihan, Timnas Indonesia U-23 dijadwalkan beruji coba melawan Mali pada 15 dan 18 November. Laga akan dimainkan di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor pada pukul 20.00 WIB.

33 pemain mengikuti latihan di Stadion Madya, Selasa (11/11):

Kiper:

1. Cahya Supriadi (PSIM Yogyakarta)

2. Daffa Fasya Sumawijaya (Borneo FC)

3. Muhammad Ardiansyah (PSM Makassar)

4. Ikram Algifari (Bekasi FC).

Bek:

5. Brandon Marsel Scheunemann (Arema FC)

6. Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)

7. Frengky Deaner Missa (Bhayangkara Presisi)

8. Dion Wilhelmus Eddy Markx (TOP Oss)

9. Kadek Arel Priyatna (Bali United)

10. Kakang Rudianto (Persib Bandung)

11. Mikael Alfredo Tata (Persebaya Surabaya)

12. Muhammad Alfarezzi Buffon (Borneo FC)

13. Muhammad Ferrari (Bhayangkara Presisi)

14. Robi Darwis (Persib Bandung)

15. Raka Cahyana Rizky (PSIM Yogyakarta)

Gelandang:

16. Ananda Raehaan Alief (PSM Makassar)

17. Arkhan Fikri (Arema FC)

18. Muhammad Rayhan Hannan (Persija Jakarta)

19. Rivaldo Enero Pakpahan (Borneo FC)

20. Toni Firmansyah (Persebaya Surabaya)

21. Zanadin Fariz (Persis Solo)

22. Rifqi Ray Farandi (Persik Kediri)

23. Ivar Jenner (FC Utrecht)

24. Wigi Pratama (Persik Kediri)

Penyerang:

25. Hokky Caraka Bintang Brilliant (Persita Tangerang)

26. Rafael William Struick (Dewa United)

27. Jens Raven (Bali United)

28. Rahmat Arjuna Reski (Bali United)

29. Ricky Pratama (PSM Makassar)

30. Mauro Nils Zijlstra (Volendam)

Tiga pemain diaspora baru

31. Luke Xavier Keet (GS Ilioupolis)

32. Muhammad Mishbah (Aguilas-UMak)

33. ReyCredo Beremanda (Aguilas-UMak)

#Timnas Indonesia U-23 #SEA Games #Sea Games 2025 #Mauro Zijlstra #Ivar Jenner
Bagikan
Ditulis Oleh

Frengky Aruan

Berita Terkait

Olahraga
Soal Rumor Fajar Faturahman, Ricky Kambuaya, Ivar Jenner ke Persija, Mauricio Souza: Ada Beberapa Hal Akan Terjadi
Pelatih Persija Jakarta, Mauricio Souza tidak mengiyakan atau membantah rumor yang belakangan beredar soal pemain yang akan bergabung.
Frengky Aruan - Selasa, 13 Januari 2026
Soal Rumor Fajar Faturahman, Ricky Kambuaya, Ivar Jenner ke Persija, Mauricio Souza: Ada Beberapa Hal Akan Terjadi
Olahraga
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Bonus atlet SEA Games 2025 kini sudah cair. Ketum NOC Indonesia, Raja Sapta Oktohari mengatakan, ini adalah wujud perhatian Presiden RI, Prabowo Subianto.
Soffi Amira - Jumat, 09 Januari 2026
Bonus Atlet SEA Games 2025 Cair, NOC: Wujud Perhatian Prabowo untuk Olahraga Indonesia
Olahraga
Bonus SEA Games 2025 Cair Tercepat Sepanjang Sejarah, NOC Indonesia: Ini Bukti Negara Hadir
Prestasi Melampaui Target Keberhasilan ini melengkapi catatan impresif Indonesia di Thailand
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Bonus SEA Games 2025 Cair Tercepat Sepanjang Sejarah, NOC Indonesia: Ini Bukti Negara Hadir
Indonesia
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Prabowo menegaskan bahwa nominal uang yang diberikan negara bukanlah sekadar 'pembayaran upah'
Angga Yudha Pratama - Jumat, 09 Januari 2026
Prabowo Lontarkan Gurauan ke Kapten TNI Rizki Juniansyah Usai Dapat Bonus Rp 1 Miliar
Olahraga
Berprestasi di SEA Games 2025, Atlet dari Unsur TNI Mendapat Kenaikan Pangkat, Rizki Juniansyah Jadi Kapten
Atlet-atlet dari unsur TNI mendapat kenaikan pangkat hingga menjadi perwira setelah meraih prestasi di SEA Games 2025.
Frengky Aruan - Kamis, 08 Januari 2026
Berprestasi di SEA Games 2025, Atlet dari Unsur TNI Mendapat Kenaikan Pangkat, Rizki Juniansyah Jadi Kapten
Olahraga
Presiden Serahkan Bonus Peraih Medali SEA Games 2025, Totalnya Rp 465,25 Miliar
Total bonus yang diberikan pemerintah mencapai Rp 465,25 miliar.
Wisnu Cipto - Kamis, 08 Januari 2026
Presiden Serahkan Bonus Peraih Medali SEA Games 2025, Totalnya Rp 465,25 Miliar
Olahraga
[HOAKS atau FAKTA]: Indra Sjafri Latih Timnas Sepak Bola Malaysia demi Balaskan Dendam ke PSSI yang Sudah Memecatnya
Beredar informasi yang menyebut Indra Sjafri kini melatih timnas Malaysia, setelah gagal membawa Tim Garuda capai target SEA Games dan dipecat PSSI.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
[HOAKS atau FAKTA]: Indra Sjafri Latih Timnas Sepak Bola Malaysia demi Balaskan Dendam ke PSSI yang Sudah Memecatnya
Olahraga
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Catat Laga Tandang Terbaik dalam 32 Tahun
Indonesia mengukir sejarah di SEA Games 2025. Sebab, Merah Putih mencetak prestasi tandang terbaik dalam 32 tahun.
Soffi Amira - Rabu, 24 Desember 2025
Indonesia Ukir Sejarah di SEA Games 2025, Catat Laga Tandang Terbaik dalam 32 Tahun
Olahraga
Pelatih Dewa United Banten FC Buka Peluang Datangkan Ivar Jenner
Dewa United, menurut sang pelatih, membutuhkan tambahan gelandang bertahan sebagai opsi lain.
Frengky Aruan - Minggu, 21 Desember 2025
Pelatih Dewa United Banten FC Buka Peluang Datangkan Ivar Jenner
Berita Foto
SEA Games 2025 Thailand: Ratu Thailand Suthida Bajrasudhabimalalakshana Nonton Laga Final Ice Hockey
Ratu Thailand Suthida Bajrasudhabimalalakshana saat menonton langsung laga final Thailand melawan Indonesia di Thailand, Jum'at (19/12/2025).
Didik Setiawan - Minggu, 21 Desember 2025
SEA Games 2025 Thailand: Ratu Thailand Suthida Bajrasudhabimalalakshana Nonton Laga Final Ice Hockey
Bagikan