Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang hingga 31 Maret 2024

Soffi AmiraSoffi Amira - Jumat, 01 Maret 2024
Tarif Promo LRT Jabodebek Diperpanjang hingga 31 Maret 2024

Tarif promo LRT Jabodebek diperpanjang hingga 31 Maret 2024. Foto: Dok/LRT Jakarta

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan (Kemenhub), memperpanjang tarif promo LRT Jabodebek hingga 31 Maret 2024.

Hal tersebut bertujuan untuk terus menarik minat masyarakat dalam menggunakan transportasi massal, kemudian mengurangi kemacetan di Jakarta dan daerah sekitarnya.

Baca juga:

Tingkatkan Kualitas Layanan, KAI Tambah Perjalanan LRT Jabodebek Per 1 Maret 2024

Direktur Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api, Arif Anwar mengatakan, perpanjangan tarif promo tersebut sesuai dengan Keputusan Menteri Perhubungan Nomor KM 67 Tahun 2023 tentang Tarif Angkutan Orang Dengan Kereta Api Ringan Terintegrasi di Wilayah Jakarta, Bogor, Depok dan Bekasi Untuk Melaksanakan Kewajiban Pelayanan Publik.

"Promo ini dilakukan dengan pemberian subsidi public service obligation (PSO) sehingga tarif lebih terjangkau bagi masyarakat," ungkap Arif.

Sedangkan untuk tarif LRT pada hari kerja (Senin-Jumat) di jam 06.00-08.59 WIB dan 16.00-19.59 WIB sebesar Rp 3.000 (1 km pertama) dan maksimal Rp 20.000.

Lalu, tarif pada hari kerja (Senin-Jumat) di luar jam sibuk sebesar Rp 3.000 untuk 1 km pertama dan maksimal Rp 10.000. Periode waktunya berlaku saat jam operasional hingga 05.59 WIB, 09.00-15.59 WIB, dan 20.00 WIB.

Selanjutnya, untuk tarif pada Sabtu, Minggu, dan libur nasional sebesar Rp 3.000 untuk 1 km pertama dan maksimal Rp 10.000.

Baca juga:

Cara Gunakan Fitur Antrean untuk Tiket Kereta Lebaran di Aplikasi dan Situs KAI

LRT Jabodebek mengoperasikan 308 perjalanan per hari
LRT Jabodebek mengoperasikan 308 perjalanan per hari. Foto: Dok/LRT Jakarta

Selain memperpanjang tarif promo, Arif menyebutkan, bahwa per 1 Maret 2024 LRT Jabodebek beroperasi dengan 308 perjalanan per hari yang melayani lintas Dukuh Atas-Jatimulya (PP) dan Dukuh Atas-Harjamukti (PP).

Waktu operasional LRT Jabodebek saat hari kerja (Senin-Jumat) mengikuti ketentuan sebagai berikut:

- Keberangkatan paling awal dari Stasiun Jatimulya menuju Stasiun Dukuh Atas adalah pukul 05.22 WIB

- Keberangkatan paling awal dari Stasiun Harjamukti menuju Stasiun Dukuh Atas adalah pukul 05.30 WIB

- Keberangkatan paling akhir dari Stasiun Dukuh Atas menuju Stasiun Jatimulya adalah pukul 22.08 WIB.

Berikutnya, keberangkatan paling akhir dari Stasiun Dukuh Atas menuju Stasiun Harjamukti adalah pukul 22.13 WIB, headway atau waktu tunggu kereta adalah enam menit untuk segmen Dukuh Atas-Cawang dan 12,5 menit untuk segmen Cawang-Harjamukti/Jatimulya.

"Semoga perpanjangan tarif promo ini dapat semakin menarik minat masyarakat untuk beralih meninggalkan kendaraan pribadinya," kata Arif. (*)

Baca juga:

Jam Operasional Bertambah, Pengguna LRT Jabodebek Meningkat 14%

#Transportasi Umum #LRT #Kemenhub
Bagikan
Ditulis Oleh

Soffi Amira

Berita Terkait

Indonesia
Transjakarta Perluas Jangkauan Layanan Rute Harapan Indah – Pulo Gadung (2B)
Diharapkan dapat memberikan akses lebih luas bagi pelanggan, memperpendek jarak tempuh menuju angkutan publik, serta mendorong penggunaan transportasi publik.
Dwi Astarini - Rabu, 21 Januari 2026
Transjakarta Perluas Jangkauan Layanan Rute Harapan Indah – Pulo Gadung (2B)
Indonesia
Kronologis Pesawat Patroli KKP Hilang Kontak di Maros, Sempat Terdeteksi Keluar Jalur
Pesawat tidak berada pada jalur yang seharusnya, sehingga Air Traffic Control (ATC) memberikan arahan ulang kepada pilot untuk melakukan koreksi posisi.
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Kronologis Pesawat Patroli KKP Hilang Kontak di Maros, Sempat Terdeteksi Keluar Jalur
Indonesia
Kemenhub Luruskan Pesawat ATR Hilang Kontak di Maros Bawa 10 Orang: 7 Kru dan 3 Penumpang
Sebelumnya, Basarnas membenarkan pesawat ATR yang hilang kontak di kawasan Maros Sulawesi Selatan itu mengangkut 11 orang
Wisnu Cipto - Sabtu, 17 Januari 2026
Kemenhub Luruskan Pesawat ATR Hilang Kontak di Maros Bawa 10 Orang: 7 Kru dan 3 Penumpang
Indonesia
Kasus Pelecehan di Bus Transjakarta Viral, Pakar Minta Dishub DKI Bertindak Serius
Analis transportasi mendesak Pemprov DKI dan Dishub serius menangani pelecehan seksual di Transjakarta. Korban diminta didampingi dan pelaku diproses hukum.
Ananda Dimas Prasetya - Jumat, 02 Januari 2026
Kasus Pelecehan di Bus Transjakarta Viral, Pakar Minta Dishub DKI Bertindak Serius
Indonesia
Hari Pertama 2026, Naik Bus TransJakarta, MRT, dan LRT Gratis
Seluruh moda transportasi publik di bawah pengelolaan Pemprov DKI Jakarta dapat digunakan tanpa biaya.
Dwi Astarini - Kamis, 01 Januari 2026
Hari Pertama 2026, Naik Bus TransJakarta, MRT, dan LRT Gratis
Indonesia
Khusus Malam Tahun Baru, LRT Jakarta Layani Penumpang Sampai Pukul 02.00 WIB
Penyesuaian jam layanan ini sejalan dengan upaya Pemprov DKI Jakarta dalam memastikan perayaan malam Tahun Baru dengan dukungan transportasi publik yang andal.
Dwi Astarini - Rabu, 31 Desember 2025
Khusus Malam Tahun Baru, LRT Jakarta Layani Penumpang Sampai Pukul 02.00 WIB
Indonesia
Catat Jadwalnya! KRL, MRT, dan LRT Perpanjang Jam Operasional saat Malam Tahun Baru 2026
KRL, MRT Jakarta, dan LRT Jabodebek memperpanjang jam operasional saat malam Tahun Baru 2026. KRL hingga 01.25 WIB, LRT sampai 01.44 WIB.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Catat Jadwalnya! KRL, MRT, dan LRT Perpanjang Jam Operasional saat Malam Tahun Baru 2026
Indonesia
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Hingga saat ini arus Natal dan Tahun Baru terpantau cukup terkendali. Sekitar 64 persen masyarakat telah meninggalkan wilayah Jakarta menuju berbagai daerah
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Wisatawan ke Bali Cuma Naik 3 Persen, Pemerintahkan Salahkan Cuaca Ekstrem
Indonesia
Cuaca Ekstrem Berdampak pada Penumpukan Kendaraan di Pelabuhan Merak
Cuaca ekstrem berupa gelombang tinggi dan angin kencang di Perairan Selat Sunda
Frengky Aruan - Minggu, 21 Desember 2025
Cuaca Ekstrem Berdampak pada Penumpukan Kendaraan di Pelabuhan Merak
Indonesia
Masyarakat Bisa Nikmati Mudik Gratis Nataru 2025/2026, Begini Cara Mendaftarnya
Program mudik gratis Nataru 2025/2026 kini sudah bisa dinikmati. Transportasi yang disediakan mulai dari angkutan darat hingga laut.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Masyarakat Bisa Nikmati Mudik Gratis Nataru 2025/2026, Begini Cara Mendaftarnya
Bagikan