Syahravi Cerita Bagaimana Hubungan Ideal di Lagu 'Love Me, Honestly'
Syahravi rilis single terbaru. (Foto: Dok/Syahravi)
SYAHRAVI melanjutkan perjalanan bermusiknya dengan lagu terbaru berjudul Love Me, Honestly. Lagu ini menceritakan tentang bentuk hubungan yang ideal.
“Terkadang harapan kita tentang cinta berubah, karena cinta dan kebingungan. Lagu ini seharusnya bisa membawa kita kembali ke jalur yang benar,” jelas Syahravi dalam keterangan resmi yang diterima Merah Putih, Sabtu (16/9).
“Singkatnya, lagu ini mengembalikan kita pada hakikat dan kesederhanaan tentang ap aitu cinta dan bagaimana kita dicintai oleh seseorang,” lanjutnya.
Baca juga:
TikTok Music Resmi Diluncurkan Di Indonesia
Lihat postingan ini di Instagram
Adapun lagu Love Me, Honestly juga ditampilkan dalam sebuah video musik yang melibatkan selebritas Amanda Caesa. Pengambilan video pun dilakukan di kota London, Inggris yang dikenal karena keindahannya.
“Lagu ini mungkin merupakan tulisan saya yang paling jujur dan sentimental, oleh karena itu saya ingin videonya seorganik mungkin,” cerita Syahravi tenang video musik tersebut.
Syahravi adalah penyanyi-penulis lagu, pemain gitar dan produser musik yang tinggal di Jakarta. Lahir pada bulan Oktober 1997, ia tumbuh di bawah pengaruh musik musisi blues seperti Stevie Ray Vaughan dan John Mayer yang terutama memengaruhi penulisan lagu dan permainannya pada debutnya KITA (2015).
Seiring berjalannya waktu, eksplorasi musik Syahravi membawanya ke musik berbasis elektronik seperti LANY, LAUV & Tom Misch. Terinspirasi dari nama-nama tersebut, Syahravi merilis TRY!TRY!TRY!! pada 2018.
Baca juga:
Bertumbuh Bersama Album 'Pengantar Purifikasi Pikir' Kunto Aji
Lihat postingan ini di Instagram
Seiring berjalannya waktu, Syahravi benar-benar berusaha dan berkomitmen untuk memproduksi musiknya sendiri, yang berujung pada album full-length BODY LANGUAGE yang diproduksi sendiri pada tahun 2019, diikuti oleh YOU, YOU, YOU pada Agustus 2020 & YOU, YOU, YOU menampilkan penyanyi/penulis lagu Amanda Caesa di tahun yang sama.
Kemudian pada lagu 4ever (We Could Be) yang dirilis pada 2021 menjadi sebuah anthem untuk menyebarkan hal positif dalam melepaskan seseorang. Untuk mencari perspektif baru, “Tanda Tanya” dirilis pada tahun 2022 sebagai penghormatan atas kecintaan Syahravi terhadap menulis dalam bahasa Inggris. Ini adalah lagu berbahasa dan non produksi sendiri pertama yang dibuat secara brilian oleh Petra Sihombing sebagai Produser Musik. (far)
Baca juga:
Rakhano Perkenalkan Diri lewat Single 'Ajarkanku Melepasnya'
Bagikan
Berita Terkait
Oel Pluto Perkenalkan “Disco Asoy” Lewat Single Terbaru “Jeany”
BoA Cabut dari SM Entertainment, Akhir Karier atau Permulaan Era Baru?
BTS Umumkan Album Terbaru ‘ARIRANG’, akan Dirilis dalam 16 Versi
ARMY Bersiap! Jadwal BTS World Tour Jakarta 2026 dan Bocoran Harga Tiket
Lirik Lagu 'Big Girls Don’t Cry' dari ENHYPEN, Bawa Pesan Emosional soal Perempuan
Jeff Satur Rilis 'Passion Fruit', Lagu tentang Cinta Manis yang Tak Lagi Sama
ENHYPEN Wujudkan Konsep Vampir, Kumpulkan Darah Bersama Palang Merah Korea
Lirik Lagu 'Semua Aku Dirayakan' dari Nadin Amizah, Ada Makna Mendalam di Baliknya
Single 'Gut Punch' Isyaratkan Album Baru Nick Jonas di 2026
Album 'BEFORE I FORGET' Jadi Pernyataan Paling Personal The Kid LAROI