Suzuki Raih Beragam Penghargaan di IIMS Award 2023
Mendapat tanggapan positif dari pengunjung. (Foto: PT SIS)
PAMERAN Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 resmi berakhir dan antusiasme masyarakat masih terlihat tinggi saat mengunjungi area pameran. Suzuki yang turut berpartisipasi pun mendapat beberapa penghargaan di IIMS Award 2023.
“Tahun ini kami mendapatkan beberapa penghargaan yang membanggakan dari ajang pameran IIMS 2023. Kami meraih kategori Favorite Southeast Asia Premiere Launch, Best Booth Car > 1.000 m2, Best APM Indoor Booth Activity dan Miss Fotogenic IIMS 2023 tahun ini," kata 4W Head of Brand Development PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) Harold Donnel, dalam siaran pers yang diterima Merahputih.com, Minggu (26/2).
Baca juga:
Pengunjung IIMS 2023 Pekan Pertama Lebih Banyak dari Tahun Sebelumnya
Mengusung tema New Generation of Urban Mobility, Suzuki sempat mengejutkan para pengunjung dengan merilis Grand Vitara yang lebih modern. Sebagai city cruiser yang modern, Grand Vitara hadir dengan sentuhan desain eksterior yang elegan, tangguh serta sporty yang dapat memperkuat penampilan dan gaya hidup keseharian penggunanya.
Kelengkapan fitur dan kenyamanan yang terdapat pada Grand Vitara memenuhi kebutuhan dan keinginan pasar masa kini. Hal ini yang membuat Grand Vitara meraih penghargaan sebagai Favorite Southeast Asia Premiere Launch.
Selama pameran IIMS 2023, Suzuki hadirkan booth dengan konsep sesuai dengan mobil yang baru saja diluncurkan dan beragam rangkaian acara menarik hingga promo selama pameran berlangsung khusus untuk pengunjung. Upaya yang dilakukan Suzuki ini membuahkan hasil dengan keberhasilannya meraih Best Booth Car > 1.00 m2 dan Best APM Indoor Booth Activity. Selain menghadirkan aktivitas menarik di booth, usher Suzuki yang juga dikenal sebagai Suzuki Aria meraih Miss Fotogenic IIMS 2023.
Baca juga:
Berpartisipasi selama 11 hari di IIMS 2023, Suzuki menghadirkan 10 line up mobil, salah satunya Grand Vitara yang baru saja diperkenalkan pada 16 Februari lalu, lima unit test drive, aksesori resmi, hingga simulasi teknik berkendara Eco-Driving untuk memberikan pengalaman baru bagi pengunjung. Suzuki juga menyediakan kids zone, game corner, dan 360 spinner photobooth yang tentunya menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung.
“Penghargaan yang kami terima ini akan menjadi sebuah motivasi bagi kami, Suzuki Indonesia, untuk terus meningkatkan kepercayaan konsumen. Salah satunya juga melalui peningkatan kualitas booth dan aktivasinya pada setiap kegiatan pameran yang kami ikuti," tutup Harold. (and)
Baca juga:
Mitsubish Hadirkan Compact SUV XFC di IIMS 2023
Bagikan
Andrew Francois
Berita Terkait
Era Baru Audio Mobil: Nakamichi Hadirkan Inovasi Lewat Acara ‘All Things New’
Keseruan City Ride di Semarang, Feders Gathering 2025 Ajak Komunitas Motor Matic Jelajahi Kota Lama
Bikin Inovasi Baru, Oli Full Synthetic untuk Motor Matic Kini Hadir dengan Standar API SN
Peredaran Oli Tak Sesuai Spesifikasi Berhasil Diungkap di Jambi, Federal Oil Tekankan Pentingnya Edukasi dan Perlindungan Konsumen
Konsisten Jaga Kepercayaan Konsumen selama Lebih dari 1 Dekade, Federal Oil Kembali Sabet Superbrands Awards di 2025
Jadi Sarana Edukasi, Partisipasi Pengguna Motor Matic Naik di Program Berhadiah Pulsa
Rajin Ganti Oli Mobil, Pengendara Dapat Paket Liburan Rp 70 Juta hingga Logam Mulia
Mengenal Konsep Jinba Ittai Mazda, Filosofi Asal Jepang Buat Pengendara Menyatu dengan Mobil
Kendaraan Listrik Makin Marak di Indonesia, DPR Dorong Pemerintah Optimalkan Potensi Bisnis Pergantian Baterai
BAIC BJ30 Unjuk Gigi di GIIAS Bandung 2025, Ada Harga Khusus Buat 500 Pembeli Pertama!