Suzuki Fronx Segera Meluncur di Pasar Indonesia, Intip Tampilan, Spesifikasi, hingga Fitur Canggihnya

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Selasa, 06 Mei 2025
Suzuki Fronx Segera Meluncur di Pasar Indonesia, Intip Tampilan, Spesifikasi, hingga Fitur Canggihnya

Suzuki Fronx segera meluncur di Indonesia. (Foto: MerahPutih.com/Dimas)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

MerahPutih.com - Mobil terbaru dari Suzuki, Fronx, segera memeriahkan pasar otomotif Indonesia khususnya di segmen SUV compact. Segmen ini telah diisi oleh pemain kuat seperti Toyota Raize dan Daihatsu Rocky, yang sudah lebih dahulu mendominasi.

Meski begitu, Suzuki yakin Fronx mampu bersaing. Optimisme tersebut ini didasarkan pada berbagai keunggulan yang ditawarkan mobil ini, mulai dari desain eksterior yang modern dan agresif, interior mewah, fitur teknologi terkini, hingga mesin yang mampu menyuguhkan performa impresif.

Assistant Manager Exterior Group Automobile Styling Design Department dari Suzuki Motor Corporation (SMC) Koichiro Fukushima menjelaskan, Fronx merupakan hasil dari proses panjang pengembangan yang mengandalkan pengalaman dan keahlian Suzuki dalam memproduksi kendaraan berteknologi tinggi.

"Kami yakin pelanggan Suzuki akan puas dengan mobil ini. Silakan dicoba sendiri untuk merasakan keunggulannya," ujar Fukushima.

suzuki fronx merahputih.com
Interior dual-tone Suzuki Fronx menambah kesan elegan dan premium. (Foto: MerahPutih.com/Dimas)

Ketika memasuki kabin Fronx, kesan kokoh khas SUV langsung terasa. Interior dual-tone dengan kombinasi warna hitam dan burgundy menambah nuansa elegan dan premium.

Untuk kenyamanan pengendara dan penumpang, mobil ini dilengkapi berbagai fitur seperti head unit 9 inci yang kompatibel dengan Apple CarPlay dan Android Auto, wireless charger, head-up display (khusus varian tertinggi), serta kamera 360 derajat. Tersedia pula kontrol AC digital yang semakin memudahkan penggunaan.

Namun, satu kekurangan yang cukup disorot adalah penggunaan rem parkir manual, yang belum menggunakan sistem elektrik seperti mobil-mobil modern pada umumnya.

suzuki fronx merahputih.com
Suzuki Fronx seri tertinggi dibekali mesin hybrid. (Foto: MerahPutih.com/Dimas)

Dari sisi keselamatan, Suzuki Fronx tidak main-main. Mobil yang akan diproduksi di pabrik Suzuki di Cikarang, Jawa Barat ini telah dibekali sistem Advanced Driver Assistance System (ADAS), termasuk Adaptive Cruise Control (ACC), Lane Keep Assist, Autonomous Emergency Braking (DSBS II), Lane Departure Warning dan Prevention, Rear Cross Traffic Alert, kamera 360, Blind Spot Monitoring, High Beam Assist, serta sensor parkir. Untuk perlindungan penumpang, tersedia enam airbag di seluruh bagian kabin.

Secara dimensi, Fronx memiliki panjang 3.995 mm, lebar 1.765 mm, tinggi 1.550 mm, dan wheelbase sepanjang 2.520 mm. Pilihan warnanya juga cukup variatif dan menarik, termasuk Pearl Snow White, Metallic Magma Grey, Prime Cool Black, dan Metallic Savana Ivory. (far)

#Otomotif #Suzuki #Mobil
Bagikan
Ditulis Oleh

Febrian Adi

part-time music enthusiast. full-time human.

Berita Terkait

Indonesia
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Terkait usulan lanjutan dari Kementerian Perindustrian, Airlangga menyebut pembahasan masih difokuskan pada kajian yang lebih mendasar.
Alwan Ridha Ramdani - Kamis, 15 Januari 2026
Pemerintah Belum Putuskan Insentif Bagi Industri Otomotif, Fokus Kembangkan Mobil Nasional
Fun
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Desain logo baru Honda itu akan memulai debutnya 2027, sekaligus merepresentasikan komitmen Honda dalam menghadapi era elektrifikasi dan teknologi cerdas
Wisnu Cipto - Rabu, 14 Januari 2026
Honda Ubah Logo H Legendaris, Desain Baru Debut Mulai 2027
Berita
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Feders Gathering 2025 berakhir di Jakarta Selatan, menghadirkan kegiatan komunitas motor matic dan edukasi perawatan kendaraan.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Penutupan Feders Gathering 2025 Jadi Ajang Temu Komunitas Motor Matic
Berita
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Sebagai bentuk kepedulian terhadap bencana alam yang terjadi di Sumatra Utara, PT EMLI menjalankan program sosial bertajuk Federal Oil Peduli Bencana.
Ananda Dimas Prasetya - Sabtu, 20 Desember 2025
Peduli Bencana Sumatera Utara: Bantuan Pakaian dan Layanan Penggantian Oli Gratis untuk Warga Terdampak
Berita
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Mobil menghadirkan Mobil Super All-In-One Protection dengan spesifikasi API SQ dan GF-7A, mendukung efisiensi bahan bakar dan mesin hybrid.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 17 Desember 2025
Mobil Hadirkan Formula Pelumas Baru yang Mendukung Mesin Konvensional dan Hybrid
Indonesia
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
VinFast baru saja meresmikan pabrik mobil listrik di Subang, Jawa Barat. VinFast menargetkan TKDN 80 persen pada 2030.
Soffi Amira - Senin, 15 Desember 2025
VinFast Resmikan Pabrik Kendaraan Listrik di Subang, Tegaskan Komitmen Lokalisasi di Indonesia
Indonesia
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Mobil yang dirusak pelaku adalah jenis Nissan Serena, Toyota Avanza, dan Mazda 3, dengan kerusakan pada bagian kaca depan.
Wisnu Cipto - Minggu, 14 Desember 2025
Pria ODGJ Ngamuk, 3 Mobil di Showroom Kartasura Jadi Korban
Indonesia
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Pengemudi mobil MBG yang tabrak siswa SDN 01 Kalibaru ternyata merupakan sopir pengganti. Insiden ini pun cukup mengejutkan.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Terungkap, Pengemudi Mobil MBG yang Tabrak Siswa SDN 01 Kalibaru Ternyata Sopir Pengganti
Indonesia
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Pemprov DKI Jakarta menjamin biaya perawatan korban kecelakaan mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru, Jakarta Pusat.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
Pemprov DKI Jamin Biaya Perawatan Korban Kecelakaan Mobil SPPG di SDN 01 Kalibaru
Indonesia
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
21 orang menjadi korban ditabrak mobil MBG. Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung menyebutkan, bahwa peristiwa ini tidak terduga sama sekali.
Soffi Amira - Kamis, 11 Desember 2025
21 Orang Jadi Korban Ditabrak Mobil MBG, Pramono: Peristiwa ini Tidak Terduga Sama Sekali
Bagikan