Film

Sutradara 'Parasite' Berkolaborasi dengan Robert Pattinson untuk Film Fiksi Ilmiah

Ananda Dimas PrasetyaAnanda Dimas Prasetya - Jumat, 21 Januari 2022
Sutradara 'Parasite' Berkolaborasi dengan Robert Pattinson untuk Film Fiksi Ilmiah

Robert Pattinson dan Bong Joon-ho berkolaborasi untuk film fiksi. (Foto: Instagram/cinemasrewind_)

Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

SUTRADARA film Parasite Bong Joon-ho bekerjasama dengan aktor berbakat Robert Pattinson. Keduanya dikaitkan membuat film fiksi ilmiah produksi Warner Bros. Film tersebut diadaptasi dari novel berjudul Mickey7. Menurut laporan Hollywood Reporter, Bong Joon-ho akan berperan sebagai sutradara sekaligus penulis naskah film yang belum mendapat judul resmi itu.

Baca juga:

Disney Kehilangan Lebih dari Rp 8,5 triliun dari Pembajakan 'Black Widow'

Sutradara 'Parasite' Berkolaborasi dengan Robert Pattinson untuk Film Fiksi Ilmiah
Bong Joon-ho sutradara film Parasite. (Foto: Instagram/dailykpopdramaa)

Seperti dillansir laman USSFeed (21/1), nantinya Joon-ho akan bekerja sama dengan Dooho Choi dari Kate Street Picture Company dan Dede Gardner serta Jeremy Kleiner dari Plan B. Ini jadi kesempatan kedua setelah mereka terlibat dalam film Okja (2017). Sementara itu, Robert Pattinson masih dalam tahap diskusi untuk menjadi pemerannya.

Namun, masih belum ada informasi lanjutan secara resmi terkait proyek film ini. Kisahnya fokus pada karakter Expendable, karyawan sekali pakai yang dikirim untuk menjalani petualangan menjelajah dunia es Niflheim.

Sementara itu, karakter Mickey7 ditugaskan untuk menjalani tugas paling berbahaya. Ketika ia meninggal, ia akan dilahirkan kembali dalam tubuh baru dengan ingatan lama yang masih utuh. Namun suatu saat Mickey7 mendapati dirinya digantikan oleh sosok lain bernama Mickey8. Sosok tersebut lahir karena ia dikira sudah meninggal ketika menjalankan tugas.

Baca juga:

Kendrick Lamar Bakal Rilis Proyek Film Live-action Komedi

Sutradara 'Parasite' Berkolaborasi dengan Robert Pattinson untuk Film Fiksi Ilmiah
Robert Pattinson salah satu aktor berbakat dunia. (Foto: Instagram/dailykpopdramaa)

Film sci-fi yang belum mendapatkan judul itu akan menjadi proyek pertama Joon-ho sejak Parasite (2019), film yang menyapu penghargaan Oscar untuk Sutradara Terbaik dan Film Terbaik. Menyusul kesuksesan film tersebut, Joon-ho dilaporkan dihadiahi sebuah manuskrip untuk novel Ashton yang tidak diterbitkan yang langsung menarik minatnya.

Di sisi lain, film Joon-ho yang akan datang akan menjadi proyek pertama Pattinson sejak menyelesaikan produksi The Batman karya Matt Reeves, film yang akan melakukan pemutaran perdana global Maret 2022.

Film fiksi ilmiah yang digarap Bong Joon Ho ini menjadi proyek kedua sang sutradara dengan rumah produksi film dan televisi terbesar di dunia yang berpusat di Burbank, California, Amerika Serikat.

Tak hanya itu, Bong Joon Ho tengah mempersiapkan film horor aksi berdasarkan kisah nyata yang terjadi tahun 2016 dalam versi bahasa Inggris dan animasi. Hingga saat ini, detail plot dan judul resmi film tersebut belum secara resmi dikonfirmasi oleh tim produksi. (Rey)

Baca juga:

Geser 'Spider-Man', Film 'Scream 5' Rajai Box Office AS

#Film #Bong Joon Ho #Robert Pattinson
Bagikan
Ditulis Oleh

Ananda Dimas Prasetya

nowhereman.. cause every second is a lesson for you to learn to be free.

Berita Terkait

ShowBiz
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
Deretan series Netflix terpopuler sepanjang 2025 secara global. Dari Squid Game Season 3, Stranger Things 5, hingga Wednesday Season 2.
Ananda Dimas Prasetya - 27 menit lalu
Simak Lagi 10 Tayangan Terpopuler Netflix sepanjang 2025, dari 'Squid Game' hingga 'Wednesday'
ShowBiz
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
Film 'Bidadari Surga' menandai proyek pertama kolaborasi Rey Mbayang dan Dinda Hauw membintangi film yang sama.
Dwi Astarini - 1 jam, 5 menit lalu
Sinopsis 'Bidadari Surga' dan Jadwal Tayangnya
ShowBiz
'KUYANK', Kisah Cinta, Ramalan, dan Ajian Gelap Berujung Teror
Film horor lokal bertajuk 'Kuyank' siap menghantui layar lebar mulai 29 Januari mendatang.
Dwi Astarini - 1 jam, 10 menit lalu
'KUYANK', Kisah Cinta, Ramalan, dan Ajian Gelap Berujung Teror
ShowBiz
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
Daftar 10 film Indonesia terlaris sepanjang 2025. Jumbo memimpin Box Office dengan lebih dari 10 juta penonton, disusul Agak Laen dan Pabrik Gula.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
10 Film Indonesia Terlaris di Tahun 2025, 'Jumbo' Tembus 10 Juta Penonton
ShowBiz
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
Miley Cyrus resmi terlibat dalam Avatar: Fire and Ash dengan mengisi lagu penutup film ketiga garapan James Cameron yang sukses besar di box office.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Berani Sampaikan Ide, Miley Cyrus Tembus Proyek 'Avatar' James Cameron
ShowBiz
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
Film thriller Korea Sister dibintangi Jung Zi So akan tayang di bioskop pada 28 Januari 2026. Kisah penculikan, rahasia keluarga, dan konflik emosional.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Film Thriller Korea 'Sister' Siap Tayang Januari 2026, Jung Zi So Jadi Bintang Utama
ShowBiz
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
Simu Liu resmi membintangi film adaptasi game 'Sleeping Dogs' yang disutradarai Timo Tjahjanto. Kisah polisi undercover lawan Triad siap ke layar lebar.
Ananda Dimas Prasetya - Rabu, 31 Desember 2025
Simu Liu Jadi Bintang Utama Film Adaptasi Game 'Sleeping Dogs', Disutradarai Timo Tjahjanto
ShowBiz
‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Every Day, We merupakan film coming-of-age bergenre romansa yang diadaptasi dari webtoon KakaoPage yang telah meraih lebih dari 16 juta pembaca.
Dwi Astarini - Selasa, 30 Desember 2025
 ‘Every Day, We’ Tayang Februari 2026, Film Romansa Remaja Kim Sae-ron dan Lee Chae-min
Lifestyle
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
Gim ini menarik karena adegan pertarungan tangan kosong dan juga senjata apinya.
Alwan Ridha Ramdani - Selasa, 30 Desember 2025
Film Adaptasi Gim Sleeping Dogs, Bakal Disutradarai Timo Tjahjanto
ShowBiz
Rekomendasi Deretan Film Natal yang Bikin Liburan Akhir Tahun Makin Hangat
Cuaca tak menentu saat libur akhir tahun? Ini rekomendasi film Natal terbaik yang bisa ditonton di rumah agar suasana tetap hangat dan menyenangkan.
Ananda Dimas Prasetya - Kamis, 25 Desember 2025
Rekomendasi Deretan Film Natal yang Bikin Liburan Akhir Tahun Makin Hangat
Bagikan